Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Manfaat Jambu Jamaika untuk Menurunkan Demam hingga Mengatasi Disentri

Reporter

Editor

Mila Novita

image-gnews
Ilustrasi jambu Jamaika. pemkomedan.go.id
Ilustrasi jambu Jamaika. pemkomedan.go.id
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Jambu Jamaika (Syzygium malaccense) dikenal juga sebagai jambu bol, jambu kepal, apel Malaysia, dan apel Malaka. Jambu ini memiliki ciri khas warna merah di kulit luarnya, daging buahnya berwarna putih dan lebih tebal ketimbang jambu air. Rasanya juga lebih hambar dan kering jika dibandingkan jambu air yang renyah. 

Buah ini merupakan sumber vitamin A yang baik untuk menjaga kesehatan mata. Selain itu, jambu ini mengandung protein, lemak, serat, kalsium, fosfor, zat besi, karoten, vitamin A, vitamin B1, vitamin B2, vitamin B3, dan asam askorbat.

Jambu Jamaika juga merupakan sumber vitamin C. Dalam 100 gram jambu jamaika terdapat 22 miligram vitamin C. Vitamin ini dapat meningkatkan imun tubuh, menangkal radikal bebas, mengobati luka, dan meregenerasi sel.

Kandungan gulanya tidak tergolong tinggi. Meski demikian, jumlahnya cukup untuk memenuhi kebutuhan gula tubuh. Oleh karena itu, jambu Jamaika dianggap baik untuk mengontrol gula darah dan mencegah diabetes

Dari menutrisi kulit hingga mengobati disentri, berikut enam manfaat jambu Jamaika.

1. Menutrisi kulit

Vitamin A dan C dalam jambu Jamaika sangat bermanfaat untuk mencegah penuaan dini dan menurunkan risiko penyakit kanker kulit.

2. Menurunkan demam

Meski belum ada dukungan bukti ilmiahnya, jambu Jamaika dipercaya mampu menurunkan demam saat diminum. Caranya, Anda dapat menyeduh jambu Jamaika dengan air hangat.

3. Menguatkan tulang

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Kandungan zat besinya bermanfaat dalam menjaga kesehatan dan kekuatan tulang dan mencegah penyakit osteoporosis.

4. Mencegah konstipasi

Kandungan serat pada buah jambu Jamaika mampu melancarkan dan menyehatkan pencernaan. Orang yang mengonsumsinya bisa terhindar dari konstipasi (sembelit).

5. Menjaga kesehatan mulut

Selain membunuh kuman penyebab penyakit pada gusi, jambu Jamaika juga dapat menyembuhkan sariawan dan luka pada mulut atau lidah. Manfaat ini dihasilkan oleh kandungan vitamin C dalam jambu Jamaika.

6. Mengobati disentri

Jambu Jamaika dianggap memiliki kandungan nutrisi yang dapat mengatasi penyakit disentri. Akan tetapi, klaim ini belum memiliki bukti secara ilmiah sehingga belum bisa sepenuhnya dipercaya.

SEHATQ

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Segudang Manfaat Timun Suri Bagi Kesehatan, Pilihan Sehat Saat Buka Puasa

8 hari lalu

Pembeli tengah memilih timun suri di Pasar Induk Kramat Jati, Jakarta, Senin 18 Maret 2024. Tingginya curah hujan saat memasuki bulan puasa membuat para pedagang menurunkan harga jual timun suri dari Rp.8000 per kilo menjadi Rp.5000 per kilo guna menarik para pembeli. TEMPO/Tony Hartawan
Segudang Manfaat Timun Suri Bagi Kesehatan, Pilihan Sehat Saat Buka Puasa

Selain menyegarkan, timun suri juga dapat memberikan nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh setelah berpuasa seharian.


Apel Vs Jeruk, Mana yang Lebih Baik buat Kesehatan?

27 hari lalu

Ilustrasi buah jeruk. Tempo/Charisma Adristy
Apel Vs Jeruk, Mana yang Lebih Baik buat Kesehatan?

Sama-sama diklaim tinggi nutrisi dan disukai banyak orang, mana yang lebih baik buat kesehatan, apel atau jeruk?


10 Buah yang Mengandung Vitamin A, Mulai dari Pepaya hingga Markisa

39 hari lalu

Vitamin A diperlukan oleh tubuh karena berfungsi untuk meningkatkan sistem kekebalan hingga kesehatan mata. Berikut 10 buah yang mengandung vitamin A. Foto: Canva
10 Buah yang Mengandung Vitamin A, Mulai dari Pepaya hingga Markisa

Vitamin A diperlukan oleh tubuh karena berfungsi untuk meningkatkan sistem kekebalan hingga kesehatan mata. Berikut 10 buah yang mengandung vitamin A.


Perlunya Kombinasi Makanan untuk Tingkatkan Penyerapan Nutrisi

46 hari lalu

Ilustrasi sayuran. Unsplash.com/Inigo De la Maza
Perlunya Kombinasi Makanan untuk Tingkatkan Penyerapan Nutrisi

Berikut lima kombinasi makanan yang memberikan manfaat lebih banyak bagi tubuh bila dikonsumsi secara bersamaan.


Mencegah Radang Paru-Paru, Berikut 7 Panduan untuk Kesehatan Pernapasan

57 hari lalu

Ilustrasi pneumonia. shutterstock.com
Mencegah Radang Paru-Paru, Berikut 7 Panduan untuk Kesehatan Pernapasan

Radang paru-paru menjadi risiko kesehatan yang banyak dialami belakangan. Ternyata, pencegahannya dapat dilakukan melalui tindakan sehari-hari. Apa saja?


Senjata Ampuh Cegah Penyakit: Makronutrien, Mikronutrien, Protein

27 Januari 2024

Ilustrasi pria makan-makanan sehat. shutterstock.com
Senjata Ampuh Cegah Penyakit: Makronutrien, Mikronutrien, Protein

Menjaga kualitas lingkungan yang bersih dan asupan makronutrien seperti protein bisa jadi cara ampuh menghadapi musim pancaroba dan mencegah penyakit.


Fakta Nutrisi dan 5 Manfaat Daun Bawang

26 Januari 2024

Daun Bawang. Wikipedia
Fakta Nutrisi dan 5 Manfaat Daun Bawang

Sayuran daun bawang tidak hanya bergizi, tetapi juga memiliki rasa yang nikmat dan membantu menambah cita rasa berbagai masakan.


4 Gaya Hidup untuk Hindari Risiko Kanker Hati

23 Januari 2024

ilustrasi kanker hati (pixabay.com)
4 Gaya Hidup untuk Hindari Risiko Kanker Hati

Penyakit kanker hati masuk sebagai peringkat kedua di dunia yang paling banyak merenggut nyawa. Bagaimana bisa mencegahnya?


Manfaat Buah Nanas yang Kaya Vitamin C, Cegah Osteoporosis dan Osteoarthritis

20 Januari 2024

Ilustrasi nanas (pixabay.com)
Manfaat Buah Nanas yang Kaya Vitamin C, Cegah Osteoporosis dan Osteoarthritis

Dibandingkan dengan jeruk biasa, ternyata Nanas memiliki kandungan Vitamin C lebih banyak. Bisa mencegah risiko osteoporosis dan osteoarthritis.


Pakar: Ibu Hamil Perlu Zat Besi tapi Jangan Kelebihan Vitamin A, Cek Risikonya

16 Januari 2024

Ilustrasi ibu hamil. Shutterstock
Pakar: Ibu Hamil Perlu Zat Besi tapi Jangan Kelebihan Vitamin A, Cek Risikonya

Ibu hamil butuh zat besi untuk mencegah anemia dan perkembangan janin tapi tak dianjurkan mengasup vitamin A terlalu banyak. Pakar sebut risikonya.