Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Nutrisi Kaldu Jamur yang Bermanfaat untuk Kesehatan, Antioksidan hingga Kalium

Reporter

Editor

Yunia Pratiwi

image-gnews
Ilustrasi jamur putih. Shutterstock
Ilustrasi jamur putih. Shutterstock
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Kaldu jamur tengah menjadi pilihan banyak orang untuk menjadi bumbu penyedap rasa masakan. Kaldu jamur dianggap lebih sehat jika dibandingkan dengan MSG. Selain itu, cita rasa yang disajikan kaldu jamur juga dinilai tidak kalah nikmat dengan penyedad rasa pada umumnya.

Namun, bukan hanya memberikan kenikmatan dari segi rasa, penggunaan kaldu jamur pada makanan ternyata juga menghadirkan beragam manfaat yang baik bagi kesehatan tubuh. Kaldu jamur memiliki beragam nutrisi yang baik bagi tubuh. Apalagi, jamur sebagai bahan dasarnya merupakan makanan yang bebas lemak maupun kolesterol, serta rendah kalori dan sodium.

Beberapa kandungan nutrisi yang terdapat dalam jamur di antaranya:

1. Antioksidan

Jamur kaya akan antioksidan yang disebut selenium. Fungsi antioksidan ini membantu melindungi tubuh dari kerusakan yang disebabkan radikal bebas. Selain itu, antioksidan juga mempunyai manfaat untuk melindungi Anda dari kerusakan akibat penuaan serta meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

2. Beta-glucan

Beta-glucan merupakan serat makanan larut yang  berhubungan dengan peningkatan kolesterol baik dan kesehatan jantung. Banyak terkandung di jamur tiram dan shitake, beta-glucan juga membantu mengatur gula darah dalam tubuh dan mengurangi risiko terkena diabetes tipe 2.

3. Vitamin B

Jamur kaya akan beragam kandungan vitamin B, mulai dari riboflavin, niasin, dan asam pantotenat, yang baik untuk kesehatan jantung. Riboflavin berfungsi dalam hal proses produksi sel darah merah. Sedangkan niacin bermanfaat bagi sistem pencernaan dan menjaga kesehatan kulit. Sementara itu, asam pantotenat berguna untuk sistem saraf dan membantu tubuh memproduksi hormon yang dibutuhkan.

4. Copper

Zat tembaga atau lebih dikenal dengan copper membantu tubuh memproduksi sel darah merah yang berfungsi menyalurkan oksigen ke seluruh tubuh. Selain itu, copper juga memiliki peranan lain seperti menjaga kesehatan tulang dan saraf.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

5. Kalium

Kandungan kalium dalam jamur sangat penting untuk membantu fungsi jantung, otot, dan saraf.

Manfaat kaldu jamur bagi kesehatan

Ahli gizi mengatakan, penggunaan kaldu jamur pada makanan menjanjikan sejumlah manfaat bagi kesehatan. Mempunyai sifat imunologis dan antikanker, kaldu jamur dapat mengurangi kolesterol jahat dan melindungi hati. Selain itu, kaldu jamur juga mempunyai komponen antihipertensi, antikosidan, antidiabetik, dan antivirus. 

Namun, manfaat tersebut sangat bergantung pada jenis jamur yang digunakan sebagai kaldu. Misalnya jamur reishi, jenis jamur ini memiliki efek yang dapat meningkatkan kekebalan tubuh. Sementara itu, jamur chaga terkenal sebagai antioksidan yang kuat. Lain lagi jamur shitake, jenis satu ini disebut memiliki khasiat antivirus. Ada pula jamur kancing, tiram, cremini, dan portobello yang kaya akan kandungan vitamin serta mineral.

Anda juga bisa mengombinasikan satu jamur dengan jenis lain untuk memaksimalkan manfaat yang diberikan. Dalam ilmu pengobatan China, kaldu jamur dianggap sebagai obat herbal yang memiliki sifat menyembuhkan. Ketika dicerna, kaldu jamur akan mengaktifkan sistem kekebalan tubuh. Selain itu, ramuan dari kaldu jamur sering dipakai dalam pengobatan untuk mengatasi kanker, meningkatkan fungsi pencernaan, dan memperbaiki sel darah.

SEHATQ

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


9 Sayuran Paling Mahal di Dunia, Berapa Harganya?

2 hari lalu

Berikut ini deretan sayuran paling mahal di dunia, salah satunya akar wasabi yang umum ditemukan di di restoran sushi. Foto: Canva
9 Sayuran Paling Mahal di Dunia, Berapa Harganya?

Berikut ini deretan sayuran paling mahal di dunia, salah satunya akar wasabi yang umum ditemukan di di restoran sushi.


Olahraga 15 Menit Sehari Bantu Tingkatkan Daya Tahan Tubuh

16 hari lalu

Ilustrasi perempuan olahraga di gym. Foto: Freepik.com/Jcomp
Olahraga 15 Menit Sehari Bantu Tingkatkan Daya Tahan Tubuh

Ternyata olahraga ringan selama 15 menit dapat meningkatkan kekebalan dengan meningkatkan kadar sel pembunuh alami bernama raising natural killer (NK)


Bahaya Minum Air Kelapa Muda Secara Berlebihan, Kenaikan Gula Darah hingga Kelebihan Berat Badan

27 hari lalu

Ilustrasi kelapa muda (Pixabay.com)
Bahaya Minum Air Kelapa Muda Secara Berlebihan, Kenaikan Gula Darah hingga Kelebihan Berat Badan

Minum air kelapa muda secara berlebihan bisa menimbulkan risiko dan bahaya bagi kesehatan, antara lain kenaikan gula darah dan kelebihan berat badan.


Ragam Makanan yang Dibutuhkan Sistem Imun Sehat

34 hari lalu

Ilustrasi kubis. Unsplash.com/Isara Somboon
Ragam Makanan yang Dibutuhkan Sistem Imun Sehat

Kurang gizi adalah penyebab paling umum sistem imun yang buruk. Berikut 10 jenis makanan yang mudah didapat dan sangat membantu kesehatan imun.


5 Manfaat Minum Air Kelapa Hijau saat Berbuka Puasa

37 hari lalu

Ilustrasi kelapa muda (Pixabay.com)
5 Manfaat Minum Air Kelapa Hijau saat Berbuka Puasa

Tidak hanya segar, air kelapa hijau juga memiliki sejumlah manfaat yang signifikan bagi kesehatan tubuh.


5 Tips Menjaga Kekebalan Tubuh Saat Puasa Ramadan dalam Cuaca Ekstrem

38 hari lalu

Ilustrasi Sahur. Shutterstock
5 Tips Menjaga Kekebalan Tubuh Saat Puasa Ramadan dalam Cuaca Ekstrem

Di tengah cuaca ekstrem, penting bagi umat untuk mengambil langkah-langkah yang tepat guna menjaga kekebalan tubuh selama puasa Ramadan.


Manfaat Paprika untuk Kesehatan, Bisa Jadi Sumber Serat

38 hari lalu

Paprika Merah
Manfaat Paprika untuk Kesehatan, Bisa Jadi Sumber Serat

Paprika adalah sayuran cerah dan populer yang tersedia dalam berbagai warna termasuk merah, oranye, kuning, dan hijau. Apa saja manfaat paprika?


Rekomendasi Jenis Minum Teh yang Bagus Saat Buka Puasa

39 hari lalu

Ilustrasi wanita minum kopi atau teh hangat. Freepik.com/Tirachardz
Rekomendasi Jenis Minum Teh yang Bagus Saat Buka Puasa

Meskipun minum teh tidak dianjurkan untuk berbuka puasa karena kandungan kafein dan gulanya masih ada rekomendasi teh yang justru berefek baik.


Bolehkah Ibu Hamil Minum Teh Chamomile?

40 hari lalu

Ilustrasi teh chamomile. Pixabay.com
Bolehkah Ibu Hamil Minum Teh Chamomile?

Teh chamomile dikenal dengan efeknya yang menenangkan. Tapi, bolehkah diminum ibu hamil?


Manfaat Mengkonsumsi Buah Kurma Saat Berbuka Puasa, Salah Satunya untuk Kesehatan Jantung

42 hari lalu

Ilustrasi kurma. TEMPO/Dian Triyuli Handoko
Manfaat Mengkonsumsi Buah Kurma Saat Berbuka Puasa, Salah Satunya untuk Kesehatan Jantung

Buah kurma memiliki banyak nutrisi. Hal ini sangat bermanfaat bagi tubuh, terutama saat berbuka puasa. Berikut penjelasannya.