Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Sering Dianggap Sehat, 7 Makanan Ini Ternyata Junk Food

Reporter

Editor

Mila Novita

image-gnews
Ilustrasi semangkuk sereal dengan susu. Unsplash.com/Nyana Stoica
Ilustrasi semangkuk sereal dengan susu. Unsplash.com/Nyana Stoica
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Banyak orang mulai sadar akan pentingnya hidup sehat. Salah satunya adalah dengan memilih makanan menyehatkan. Sayangnya, beberapa jenis makanan yang selama ini dianggap sehat sebenarnya justru tergolong junk food

Itu sebabnya, periksa dengan seksama terlebih dahulu kandungan yang terdapat dalam sebuah makanan yang diklaim sebagai makanan sehat, sebelum membelinya.

Berikut sejumlah makanan yang dianggap sehat, tapi sebenarnya adalah junk food yang sedang menyamar, seperti dilansir Medical Daily.

1. Jus buah

Kebanyakan jus buah dalam kemasan bukan terbuat dari buah. Bahan utamanya adalah air gula rasa buah yang terbuat dari bahan kimia yang rasanya seperti buah. Bahkan 100 persen jus buah alami masih bukan pilihan yang sehat karena hal-hal baik dari buah yang sebenarnya (terutama serat) dihilangkan selama proses pembuatan jus, hanya menyisakan gula dalam produk akhir.

2. Sereal

Banyak sereal, terutama untuk anak-anak, dipasarkan dengan beragam klaim kesehatan yang tercantum, seperti gandum utuh atau rendah lemak yang mungkin menyesatkan. Sereal memang mengandung biji-bijian, tapi juga memiliki kandungan gula, dan bahan kimia buatan.

3. Dressing salad komersial

Sayuran dan buah merupakan makanan yang sehat bagi tubuh. Hanya saja, rasa sayuran kurang enak jika tanpa bumbu pendamping, seperti dressing pada salad. Penggunaan dressing salad komersial menjadi masalah lantaran saus salad memiliki kandungan gula, minyak nabati, lemak, dan bahan-bahan tidak sehat lainnya, juga berbagai bahan kimia buatan.

Dressing salad komersial dapat meniadakan manfaat kesehatan yang bisa didapatkan dari salad sayuran. Jadi, periksa kandungan yang tertera sebelum menggunakan saus salad atau membuatnya sendiri menggunakan bahan-bahan yang sehat.

4. Junk Food Rendah Karbohidrat

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Diet rendah karbohidrat populer dalam beberapa tahun belakangan karena efektif menurunkan berat badan dan meningkatkan kesehatan. Tren ini pun diikuti produsen makanan, sayangnya kebanyakan tidak mengandung makanan asli, hanya bahan kimia dan bahan olahan.

Meskipun makanan itu dapat dikonsumsi sesekali tanpa mengacaukan metabolisme, makanan itu tidak benar-benar menyehatkan tubuh dalam jangka panjang.

5. Junk Food Vegan

Diet vegan populer karena dianggap etis dan ramah lingkungan. Banyak pabrik makanan yang membuat makanan vegan tapi dengan proses pengolahan yang buruk.

6. Minyak nabati

Minyak nabati dan biji-bijian disebut dapat menurunkan kadar kolesterol darah setidaknya dalam jangka pendek. Namun perlu diingat bahwa kolesterol darah merupakan faktor risiko, bukan penyakit itu sendiri.

Minyak nabati dapat membantu meningkatkan faktor risiko tetapi tidak dijamin untuk mencegah serangan jantung, kematian, dan masalah kesehatan lain. Meskipun menurunkan kadar kolesterol, minyak ini berpotensi meningkatkan risiko penyakit jantung dan gangguan mental, menurut uji coba yang terkontrol.

7. Makanan Organik Olahan

Salah satu alasan mengonsumsi makanan organik adalah lebih sehat. Namun, sekarang banyak makanan olahan yang diklaim terbuat dari bahan-bahan organik, termasuk gula tebu mentah organik, yang persis identik dengan gula biasa, hanya glukosa dan fruktosa yang sedikit atau tanpa nutrisi.

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Pola Makan yang Perlu Diperhatikan Pasien Parkinson

17 jam lalu

Ilustrasi makanan sehat. (Canva)
Pola Makan yang Perlu Diperhatikan Pasien Parkinson

Sejumlah hal perlu diperhatikan dalam pola makan penderita Parkinson, seperti pembuatan rencana makan. Berikut yang perlu dilakukan.


Inilah 5 Minuman yang Dapat Memperburuk Asam Lambung

2 hari lalu

Ilustrasi Asam Lambung.(TEMPO/Gunawan Wicaksono)
Inilah 5 Minuman yang Dapat Memperburuk Asam Lambung

Bagi penderita asam lambung penting untuk menghindari beberapa minuman yang dapat memperburuk penyakit ini.


Inilah 5 Makanan yang Harus Dihindari Penderita Diabetes

3 hari lalu

Ilustrasi diabetes. Freepik.com
Inilah 5 Makanan yang Harus Dihindari Penderita Diabetes

Berikut makanan yang sebaiknya Anda hindari jika Anda menderita diabetes.


5 Makanan yang Bisa Meningkatkan Kadar Trombosit

3 hari lalu

Trombosit memiliki peranan penting, yakni dalam hal pembekuan darah. Oleh sebab itu, penting mengetahui cara menaikkan trombosit secara alami. Foto: Canva
5 Makanan yang Bisa Meningkatkan Kadar Trombosit

Kadar trombosit bisa ditingkatkan secara alami dengan mengonsumsi makanan berikut.


10 Makanan Paling Aneh di Dunia, Ada Keju Busuk hingga Sup Kura-kura

3 hari lalu

Berikut ini deretan makanan paling aneh di dunia, di antaranya keju busuk asal Italia, Casu Marzu, dan fermentasi daging hiu. Foto: Canva
10 Makanan Paling Aneh di Dunia, Ada Keju Busuk hingga Sup Kura-kura

Berikut ini deretan makanan paling aneh di dunia, di antaranya keju busuk asal Italia, Casu Marzu, dan fermentasi daging hiu.


Pakar Tak Anjurkan Hadiahi Diri dengan Makanan, Ini Alasannya

4 hari lalu

Ilustrasi wanita makan cokelat. Freepik.com/Kroshka__Nastya
Pakar Tak Anjurkan Hadiahi Diri dengan Makanan, Ini Alasannya

Anda mungkin merasa perlu menghadiahi diri dengan makanan enak setelah hari berat dan panjang. Namun pakar mengingatkan cara ini tak baik buat mental.


Begini Cara Pesan Makanan di Kereta Api secara Online yang Mudah

5 hari lalu

Prami menyuguhkan makanan kepada penumpang kereta suite class compartment saat joy ride Jakarta-Cirebon, Rabu, 4 Oktober 2023. (Martha Warta Silaban/Tempo)
Begini Cara Pesan Makanan di Kereta Api secara Online yang Mudah

Berikut ini tata cara pesan makanan di kereta api secara online untuk orang lain melalui situs PT Reska Multi Usaha dan aplikasi Access by KAI.


Hidangan Lebaran Penuh Kolesterol, Inilah 10 Makanan dan Minuman yang Dapat Mengurangi Kadar Kolesterol

5 hari lalu

Hidangan Lebaran Prilly Latuconsina (Instagram/@prillylatuconsina96)
Hidangan Lebaran Penuh Kolesterol, Inilah 10 Makanan dan Minuman yang Dapat Mengurangi Kadar Kolesterol

Makanan dan minuman ini bisa menjadi alternatif pilihan untuk mengurangi kadar kolesterol dalam darah.


6 Hidangan Lebaran yang Harus Dihandari Penderita Asam Urat

11 hari lalu

Hidangan/masakan lebaran. ANTARANEWS
6 Hidangan Lebaran yang Harus Dihandari Penderita Asam Urat

Enam makanan khas Lebaran ini justru dapat memperburuk kondisi asam urat.


6 Makanan Sehat yang Bagus untuk Organ Hati

12 hari lalu

Ilustrasi bayam. Shutterstock
6 Makanan Sehat yang Bagus untuk Organ Hati

Intip 6 makanan lezat yang memberikan pengaruh kuat dalam hal kesehatan hati.