Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Usia Kehamilan Seminggu Mirip Menstruasi, Siapkan Diri 5 Hal

Reporter

Editor

Yunia Pratiwi

image-gnews
Ilustrasi test pack kehamilan. Freepik.com
Ilustrasi test pack kehamilan. Freepik.com
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Ketika usia kehamilan Anda dinyatakan sudah seminggu, artinya Anda belum benar-benar hamil. Periode seminggu tersebut sesungguhnya adalah bagian dari siklus menstruasi. Hal ini karena dokter melakukan penghitungan masa kehamilan Anda berdasarkan kalender, selama 40 minggu. Kehamilan dihitung mulai dari hari pertama siklus menstruasi, ketika Anda dinyatakan hamil. Jadi, hari pertama kehamilan Anda merupakan hari terakhir siklus menstruasi sebelum mengandung.

Usia kehamilan seminggu rasanya persis sedang mengalami siklus menstruasi di pekan pertama. Jadi sebenarnya, yang dirasakan tubuh bukanlah hal asing. Ciri kehamilan seminggu, yang menyerupai gejala menstruasi pada umumnya seperti perut kembung, kram perut, jerawat, rasa cemas atau mood swing, gangguan pencernaan, mulai dari sembelit hingga diare, perubahan pada libido, depresi, kelelahan, ngidam makanan tertentu dan peningkatan nafsu makan, sakit kepala, nyeri sendi dan otot serta peningkatan berat badan karena adanya kelebihan cairan.

Pada masa ini, belum ada pertumbuhan bayi sama sekali. Tubuh Anda sedang bersiap menghadapi kehamilan. Jadi selama siklus mentruasi tersebut, dinding rahim akan luruh bersamaan dengan sel-sel telur yang tidak dibuahi, dari siklus haid sebelumnya. Setelah 3-7 hari menstruasi, ovarium atau indung telur mempersiapkan sel telur yang akan dilepaskan pada masa ovulasi. Dinding rahim akan menebal untuk menerima sel telut  yang berhasil dibuahi. Jika pembuahan berhasil, Anda dinyatakan sedang mengandung dengan usia kehamilan sekitar 3 minggu.

Kini saatnya bagi Anda untuk menjalani hidup sehat, demi janin di dalam kandungan. Apabila sebelumnya gaya hidup Anda kurang sehat, tidak pernah ada kata terlambat untuk berubah. Bahkan perubahan sekecil apapun, bisa membawa dampak besar bagi kondisi kesehatan Anda dan kandungan secara keseluruhan. 

Persiapkan kehamilan sehat

1. Mengonsumsi makanan sehat

Saat sedang hamil, konsumsi makanan diperlukan untuk dua orang: Anda dan janin di dalam kandungan. Oleh karena itu, Anda harus lebih memperhatikan makanan yang Anda santap. Mengonsumsi makanan bergizi sebelum dan selama kehamilan tidak hanya penting bagi janin, tapi juga Anda. Perbanyak asupan segar termasuk sayu danr buah, asupan tinggi protein, makanan dengan lemak sehat, serta biji-bijian berserat.

Salah satu ciri kehamilan seminggu adalah ngidam, yang sebenarnya terjadi ketika Anda menjalani masa menstruasi. Untuk menghindari konsumsi makanan tidak sehat, isilah waktu Anda dengan berjalan santai di sekitar tempat tinggal, atau berbincang dengan teman melalui video call, misalnya. Saat usia kehamilan bertambah kelak, Anda mungkin membutuhkan 100-300 kalori lebih banyak setiap harinya. Namun bukan berarti Anda mengonsumsi makanan dengan porsi dua kali lebih banyak.

2. Minum banyak air

Saat menjalani kehamilan seminggu, penting bagi Anda untuk membangun kebiasaan sehat, termasuk minum banyak air putih, yang terus dilakukan sepanjang usia kandungan kelak. Jika sebelumnya Anda kerap mengonsumsi minuman beralkohol, menghentikannya bisa menjadi tantangan tersendiri. Namun hal ini penting dilakukan, demi kesehatan bayi di masa depan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Selain itu, Anda juga sebaiknya mengurangi minuman manis. Sebab, minuman ini membawa efek buruk bagi Anda dan janin di dalam kandungan. Memang, langkah ini tak semudah membalikkan telapak tangan. Namun ingat, setiap kali Anda ingin meneguk kesegaran minuman bersoda, segera ganti dengan air putih. Anda disarankan minum 8-11 gelas atau setara 2,3 liter air putih setiap harinya.

3. Mengonsumsi vitamin prenatal

Dokter biasanya menyarankan untuk mengonsumsi vitamin prenatal saat Anda merencanakan kehamilan. Vitamin dengan kandungan asam folat sangat penting selama masa kehamilan. Dengan mengonsumsi vitamin tersebut, bayi bisa terhindar dari risiko cacat tabung saraf saat dilahirkan kelak. Anda disarankan mengonsumsi 400 mikrogram (mcg) per hari, setidaknya sebulan sebelum Anda merencanakan kehamilan. Apabila Anda belum sempat mengonsumsinya, kehamilan di minggu pertama menjadi waktu yang tepat untuk memulainya. Selain asam folat, biasanya ada kandungan zat besi, kalsium, dan vitamin D yang baik bagi kesehatan Anda, pada vitamin prenatal.

4. Berolahraga secara teratur

Saat hamil satu minggu dan merasakan gejala layaknya menstruasi pada umumnya, berolahraga mungkin menjadi hal terbawah dalam daftar kegiatan Anda. Namun berdasarkan penelitian, gejala menstruasi seperti kram perut, bisa lebih cepat reda dengan berolahraga. Oleh karena itu, tak ada salahnya untuk mencoba. Mulailah berolahraga setiap hari, untuk menjaga kesehatan Anda dan bayi di dalam kandungan. Minggu pertama merupakan saat yang tepat untuk memulai rutinitas berolahraga. Selain meningkatkan kesehatan fisik, tetap aktif selama kehamilan bisa menjaga kesehatan mental Anda. Kondisi ini akan mempermudah Anda menghadapi persalinan.

5. Mengurangi stres

Menjadi orangtua adalah suatu momen besar dalam hidup, yang bisa membuat Anda stres sepanjang waktu. Usahakan untuk senantiasa sehat dan bahagia selama kehamilan. Sebab, Anda akan mengalami perubahan hormon maupun gangguan kecemasan, yang bisa berdampak pada kesehatan mental dan kehamilan. Oleh karena itu, mulailah pikirkan kebutuhan Anda untuk memastikan kesehatan mental terjaga, sampai persalinan kelak. Beristirahatlah dengan cukup, cari dukungan sosial dari orang-orang terdekat, bahkan berkonsultasilah dengan psikiater maupun psikolog jika diperlukan.

SEHATQ

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Tidak Boleh Diabaikan, Kenali Gejala dan Tanda Awal Kanker Ovarium Berikut

2 hari lalu

Ilustrasi-Ketika kanker ovarium masih dalam tahap awal, yaitu ketika kanker masih terbatas pada ovarium, ada kemungkinan besar untuk berhasil diobati, kata seorang spesialis onkologi. (ANTARA/Shutterstock/mi_viri)
Tidak Boleh Diabaikan, Kenali Gejala dan Tanda Awal Kanker Ovarium Berikut

Kanker ovarium stadium awal biasanya tidak menimbulkan gejala apa pun, yang dapat menyebabkan diagnosis tidak terjawab.


Hasil Penelitian: Wanita yang Alami Komplikasi Kehamilan Berisiko Terkena Penyakit Jantung

3 hari lalu

Ilustrasi kehamilan. Freepik.com
Hasil Penelitian: Wanita yang Alami Komplikasi Kehamilan Berisiko Terkena Penyakit Jantung

Sebuah penelitian mengungkapkan bahwa wanita yang mengalami komplikasi saat menjalani kehamilan cenderung memiliki risiko terkena penyakit jantung.


Keguguran 3 Kali, Olivia dan Denny Sumargo Akhirnya akan Sambut Anak Pertama

8 hari lalu

Denny Sumargo dan Olivia Allan di Times Square, New York. Foto: Instagram/@sumargodenny.
Keguguran 3 Kali, Olivia dan Denny Sumargo Akhirnya akan Sambut Anak Pertama

Olivia Allan menceritakan perjuangannya mendapatkan anak hingga sempat menolak ditemani Denny Sumargo di dokter.


Nutrisi yang Perlu Diperhatikan Ibu Hamil yang Berpuasa

13 hari lalu

Ibu hamil memerlukan asupan makanan bergizi agar janin yang dikandung tumbuh sehat. (Canva)
Nutrisi yang Perlu Diperhatikan Ibu Hamil yang Berpuasa

Ginekolog mengingatkan ibu hamil untuk memperhatikan kandungan gizi ketika memutuskan berpuasa demi kesehatan diri dan janin.


Tambahan Asam Folat pada Garam Dapat Cegah Cacat Bawaan

15 hari lalu

Ilustrasi menaburkan garam. shutterstock.com
Tambahan Asam Folat pada Garam Dapat Cegah Cacat Bawaan

Melengkapi garam meja dengan asam folat menjadi strategi diet baru untuk lebih melindungi terhadap cacat bawaan.


International Women's Day Jogja 2024, Srikandi UGM: Rebut Kembali Hak Perempuan yang Tidak Diperjuangkan Pejabat Negara

19 hari lalu

Salah satu turunan tuntutan utama aksi International Women's Day Jogja 2024 berupa akses pendampingan bagi korban kekerasan difabel, pada Jumat 8 Maret 2024. TEMPO/Rachel Farahdiba R
International Women's Day Jogja 2024, Srikandi UGM: Rebut Kembali Hak Perempuan yang Tidak Diperjuangkan Pejabat Negara

Peringatan International Women's Day Jogja 2024, Ketua Divisi Aksi dan Propaganda Srikandi UGM sebut mengusung tema "Mari Kak Rebut Kembali!"


Halle Bailey Menangis Ungkap Alasan Merahasiakan Kehamilannya

19 hari lalu

Halle Bailey menghadriri pemutaran perdana The Little Mermaid di Los Angeles, Amerika Serikat, Senin 8 Mei 2023. Foto: Instagram/@disney
Halle Bailey Menangis Ungkap Alasan Merahasiakan Kehamilannya

Halle Bailey menangis saat menjelaskan alasan dia memilih merahasiakan kehamilannya dari publik.


International Women's Day Jogja 2024: Suarakan Tuntutan untuk Perempuan dan Minoritas Gender

19 hari lalu

Massa aksi menyuarakan penegakan hak-hak perempuan dan minoritas gender dalam peringatan International Women's Day Jogja 2024 di Bundaran UGM, pada Jumat 8 Maret 2024. TEMPO/Rachel Farahdiba R
International Women's Day Jogja 2024: Suarakan Tuntutan untuk Perempuan dan Minoritas Gender

Pada peringatan International Women's Day (IWD) Jogja 2024, para peserta membawa tuntutan berbeda yang menarik perhatian massa aksi. Apa tuntutannya?


Pekerja Pria Jepang Uji Coba Simulasi Nyeri Haid: Saya Tidak Bisa Bergerak!

19 hari lalu

Ekspresi Masaya Shibasaki, seorang karyawan EXEO Group Inc., saat mencoba perangkat listrik VR yang dikembangkan Osaka Heart Cool 'Perionoid' yang melepaskan rangsangan listrik yang terasa seperti mengalami nyeri haid pada wanita selama lokakarya menjelang Hari Perempuan Internasional di kantor pusat perusahaan di Tokyo, Jepang 7 Maret 2024. REUTERS/Issei Kato
Pekerja Pria Jepang Uji Coba Simulasi Nyeri Haid: Saya Tidak Bisa Bergerak!

Ini sebagai bagian dari inisiatif yang bertujuan untuk menumbuhkan empati terhadap rekan kerja perempuan Jepang menjelang Hari Perempuan Internasional


Spesialis Kandungan Ungkap Dampak Endometriosis pada Kehamilan

20 hari lalu

Harapan Baru Penderita Endometriosis
Spesialis Kandungan Ungkap Dampak Endometriosis pada Kehamilan

Dokter kandungan menjelaskan endometriosis dapat menimbulkan konsekuensi pada proses kehamilan. Apa saja yang perlu diwaspadai?