Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Resep Kue Lebaran Rendah Gula dan Lemak untuk Pengidap Diabetes

Editor

Mila Novita

image-gnews
Ilustrasi kue lebaran. Facebook.com
Ilustrasi kue lebaran. Facebook.com
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pengidap diabetes disarankan membatasi asupan makanan yang mengandung gula dan lemak jenuh. Bagaimana dengan kue Lebaran? Selain mengandung banyak gula, kue kering yang di buat untuk Hari Raya biasanya juga mengandung mentega, susu, dan krim yang mengandung lemak jenuh. Karena itu, kue kering termasuk makanan yang perlu dihindari oleh penderita diabetes.

Tetapi jika Anda benar-benar ingin makan makanan ringan yang satu ini, ada beberapa cara untuk membuat kue kering menjadi lebih ramah. Chef Bahran, Corporate Executive Prasanthi Hotels and Resorts, mencontohkan menggunakan tepung khusus untuk penderita diabetes atau ganti tepung terigu dengan tepung gandum. 

Gula juga perlu diganti dengan pemanis lain seperti pemanis alami dari ekstrak tanaman atau pemanis yang dianjurkan dokter. "Rasanya lebih manis daripada gula, tetapi tidak berkontribusi pada peningkatan gula darah," ucapnya dalam kuliah WhatsApp bertema Menyambut Idul Fitri dengan Masakan Istimewa di Rumah Saja, Rabu, 20 Mei 2020.

Hal lain yang perlu diperhatikan saat membuat kue untuk pengidap diabetes adalah mengganti mentega dengan versi yang lebih sehat. Bisa menggunakan mentega khusus untuk orang diabetes, Anda bisa mendapatkan dengan mencampurkan margarin rendah lemak atau minyak canola (atau juga vegetable oil) ke dalam campuran sehingga kandungan lemaknya bisa dikurangi.

Selain bahan dasar, salah satu asupan penting yang harus dipenuhi oleh penderita diabetes adalah serat. Untuk menambahkan asupan serat ke kue, Anda dapat mencoba menambahkan beberapa jenis buah saat membuat kue kering, seperti buah beri, kelapa, atau buah kering rendah gula.

"Hanya saja, meski dianggap lebih sehat, ingat jangan mengkonsumsi secara berlebihan nanti gula darah bisa naik lagi," ucap Chef Bahran.

Dengan melihat panduan membuat kue kering untuk diabetes di atas, bukan tidak mungkin bagi penderita diabetes untuk mengonsumsi makanan ringan yang biasa tersedia di perayaan lebaran ini.

Ilustrasi kue Nastar. Wikipedia.org

Berikut resep kue Lebaran nastar untuk pengidap diabetes ala Chef Bahran:

Bahan untuk kulit:

550 gram tepung gandum
70 gram tepung maizena
235 gram margarin lemak rendah
235 gram mentega lemak rendah
80 gram gula halus (gunakan gula khusus penderita diabetes)
80 gram susu bubuk rendah lemak
4 butir kuning telur

Bahan untuk selai nanas:

2 kg nanas madu parut (dua buah nanas madu )
50 gr gula aren kampung
5 cm kayu manis
8 buah cengkeh
1 sdt garam halus
2 sdt air jeruk nipis/lemon

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Bahan untuk olesan:

1. 4 kuning telur
2. 1 sdt gula (gunakan gula khusus untuk penderita diabetes )
3. 1 sdm susu tawar cair atau susu kedelai.

Cara membuat:

Selai nanas: campur nanas madu, gula aren kampung, kayu manis, cengkeh, garam, dan air jeruk nipis atau lemon. Masak di atas api kecil sambil terus diaduk hingga menjadi selai yang kering dan kental.

Kulit nastar:

1. Campur margarin, mentega, kuning telur, dan gula halus. Kocok hingga rata menggunakan mixer kurang lebih 3 menit.

2. Masukkan tepung gandum, tepung maizena, dan susu bubuk sambil diaduk menggunakan spatula hingga tercampur rata.

3. Ambil adonan kulit bentuk bulat pipih. Isi dengan selai nanas secukup nya. Bentuk menjadi bulat, panjang, lonjong sesuai dengan selera ukuran dan bentuk.

4. Susun adonan yang telah dibentuk dan diisi selai nanas di atas loyang yang telah dioleskan margarin. Oleskan adonan nastar dengan bahan olesan.

5. Panggang adonan di dalam oven dengan suhu 170°C selama 20 menit (sampai terlihat kuning kecoklatan ) atau hingga kue matang.

6. Angkat, tunggu hingga dingin, dan sajikan kue kering nastar yang rendah gula.

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Tips Kontrol Diabetes untuk Hindari Gangguan Penglihatan

4 jam lalu

Ilustrasi diabetes. Freepik.com
Tips Kontrol Diabetes untuk Hindari Gangguan Penglihatan

Spesialis mata membagi tips mengontrol diabetes demi menghindari gangguan penglihatan dengan cara paling utama dan sederhana.


Bapanas Naikkan Harga Acuan Gula Jadi Rp 17.500 per Kilogram

1 hari lalu

Pekerja mengemas gula pasir berukuran 1 kilogram di pasar Kramat Jati, Jakarta, Selasa, 14 November 2023. Harga gula naik ke level tertinggi dalam sejarah. Ikatan Pedagang Pasar Indonesia (Ikappi) mengungkapkan harga gula saat ini telah tembus Rp 17.000 per kilogram (kg). TEMPO/Tony Hartawan
Bapanas Naikkan Harga Acuan Gula Jadi Rp 17.500 per Kilogram

Badan Pangan Nasional (Bapanas) merespons kenaikan harga gula di tingkat konsumen. Saat ini harga gula sudah jauh melampaui Harga Acuan Pemerintah (HAP) Rp 15.500 per kilogram. Karena itu, Bapanas menaikan HAP gula mulai 5 April 2024 menjadi Rp 17.500 per kilogram.


Inilah 5 Makanan yang Harus Dihindari Penderita Diabetes

2 hari lalu

Ilustrasi diabetes. Freepik.com
Inilah 5 Makanan yang Harus Dihindari Penderita Diabetes

Berikut makanan yang sebaiknya Anda hindari jika Anda menderita diabetes.


6 Buah Penurun Kolesterol Usai Kebanyakan Menyantap Hidangan Lebaran

2 hari lalu

Ilustrasi makan buah-buahan. Shutterstock
6 Buah Penurun Kolesterol Usai Kebanyakan Menyantap Hidangan Lebaran

Salah satu hal yang perlu diperhatikan adalah kadar kolesterol dalam tubuh, terutama setelah mengonsumsi makanan tinggi lemak dan gula selama perayaan Lebaran.


Pentingnya Jaga Asupan Gula Anak di Libur Lebaran

4 hari lalu

Ilustrasi makanan manis (pixabay.com)
Pentingnya Jaga Asupan Gula Anak di Libur Lebaran

Dokter anak mengingatkan orang tua untuk mengawasi dan menjaga asupan gula anak saat libur Lebaran 2024.


Waspada Berat Badan Naik Akibat Kue Lebaran, Dosen Unair Sarankan Ini

10 hari lalu

Kandungan kalori kue lebaran berbeda-beda tergantung jenisnya. Sebaiknya tidak mengonsumsi kue lebaran berlebihan. Maksimal 3 kue per hari. Foto: Canva
Waspada Berat Badan Naik Akibat Kue Lebaran, Dosen Unair Sarankan Ini

Dosen Unair mengingatkan publik soal risiko kesehatan di balik hidangan manis Lebaran. Konsumsi berlebihan bisa memicu penyakit gula.


6 Hidangan Lebaran yang Harus Dihandari Penderita Asam Urat

10 hari lalu

Hidangan/masakan lebaran. ANTARANEWS
6 Hidangan Lebaran yang Harus Dihandari Penderita Asam Urat

Enam makanan khas Lebaran ini justru dapat memperburuk kondisi asam urat.


Anjuran Konsumsi Hidangan Lebaran bagi Pasien Diabetes

10 hari lalu

Ilustrasi kue lebaran. Facebook.com
Anjuran Konsumsi Hidangan Lebaran bagi Pasien Diabetes

Pasien diabetes perlu berhati-hati dalam memilih hidangan Lebaran untuk menjaga kadar gula darah tetap normal tanpa lonjakan.


Manfaat Buah Manggis bagi Penderita Diabetes, Begini Penjelasan Ilmiahnya

11 hari lalu

Ilustrasi buah manggis (Pixabay.com)
Manfaat Buah Manggis bagi Penderita Diabetes, Begini Penjelasan Ilmiahnya

Buah manggis dengan rasa asam manis cocok dikonsumsi penderita diabetes. Mengapa demikian?


Resep Kastangel, Kue Lebaran Kering Berbahan Keju yang Memiliki Cita Rasa Gurih

11 hari lalu

Resep Kastangel
Resep Kastangel, Kue Lebaran Kering Berbahan Keju yang Memiliki Cita Rasa Gurih

Aslinya berasal dari Belanda yaitu kaasstengel, kaas berarti keju dan stengels berarti stik. Di negara asalnya kue Lebaran ini dibuat dengan pastry