Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Wabah Corona, Perlukah Copot Perhiasan seperti Kate Middleton?

Reporter

Editor

Mila Novita

image-gnews
Kate Middleton. Instagram.com/@kensingtonroyal
Kate Middleton. Instagram.com/@kensingtonroyal
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Beberapa hari lalu beredar foto Kate Middleton bekerja dari rumah menggunakan telepon. Selain busana kerjanya yang elegan, publik juga berfokus pada jarinya yang tak mengenakan cincin pertunangan. Orang-orang pun berspekulasi bahwa Kate sengaja mencopot perhiasannya  untuk menjaga kebersihan kebersihan tangannya selama pandemi corona

Virus corona memang mudah menyebar, lalu bisa bertahan di permukaan benda tertentu selama beberapa hari. Itu sebabnya Anda dianjurkan sering mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir. Perlukah mencopot cincin atau perhiasan lain? 

Dilansir dar Good Morning America, penelitian tahun 2018 oleh Georgia State University, menemukan bahwa daerah jari yang tertutup cincin biasanya dapat menjadi tempat bakteri bersembunyi dan berkembang.

ABC Medical Unit juga mengkonfirmasi bahwa melepaskan cincin Anda dapat meningkatkan kebersihan tangan. 

Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit atau CDC merekomendasikan penyedia layanan kesehatan melepas perhiasan di tangan. "Beberapa penelitian telah menunjukkan bahwa kulit di bawah cincin mengandung lebih banyak kuman daripada area kulit yang sebanding di jari tanpa cincin."

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Namun, butuh penelitian lebih lanjut untuk menentukan apakah memakai cincin meningkatkan penyebaran kuman yang berpotensi mematikan.

Adapun untuk perhiasan lainnya, khususnya yang terbuat dari tembaga atau baja, penelitian menunjukkan bahwa virus dapat hidup berjam-jam di benda tersebut sebagaimana diuraikan dalam sebuah studi baru-baru ini yang diadakan oleh National Instute of Health, Princeton, UCLA, dan CDC. Tidak ada pula bukti kuat bahwa mencuci cincin dengan saksama dapat membebaskannya dari virus.

"Ada banyak studi yang saling bertentangan di luar sana, tetapi umumnya, hampir semuanya fokus pada cuci tangan untuk penyedia layanan kesehatan untuk mencegah infeksi bedah," kata juru bicara ABC Medical Unit. "Sulit untuk menggeneralisasi karena berfokus penuh pada bakteri, yang secara alami membuat koloni di kulit."

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Saran Tenaga Medis agar Kebersihan Tangan Selalu Terjaga

9 jam lalu

Ilustrasi cuci tangan. Dok. Save The Children
Saran Tenaga Medis agar Kebersihan Tangan Selalu Terjaga

Menjaga kebersihan tangan merupakan upaya mencegah berbagai penyakit infeksi dan bagian dari cara hidup sehat. Ini cara yang dianjurkan.


Begini Cara Mencuci Handuk Mandi yang Benar

1 hari lalu

Ilustrasi handuk. Foto: Unsplash.com/Rinku Shemar
Begini Cara Mencuci Handuk Mandi yang Benar

Berikut cara yang benar untuk mencuci handuk mandi agar tetap bersih, segar, dan bebas dari kuman dilansir dari Saatna.


Begini Cara Menulis Artikel Ilmiah di Jurnal Terindeks Scopus

6 hari lalu

Ilustrasi jurnal ilmiah. Shutterstock
Begini Cara Menulis Artikel Ilmiah di Jurnal Terindeks Scopus

Jurnal terindeks Scopus menjadi salah satu tujuan para peneliti di Indonesia untuk mempublikasikan artikel ilmiah atau penelitiannya, bagaimana cara menulis artikel ilmiah yang terindeks scopus?


Pangeran William Kembali Menjalankan Tugas Kerajaan Sejak Kate Sakit Kanker

6 hari lalu

Pangeran William dan Kate Middleton hadiri resepsi malam untuk anggota Korps Diplomatik di Istana Buckingham di London, Inggris 5 Desember 2023. Jonathan Brady/Pool via REUTERS
Pangeran William Kembali Menjalankan Tugas Kerajaan Sejak Kate Sakit Kanker

Pangeran William kembali muncul di hadapan publik untuk menjalani tugas kerajaan.


Pakar Ingatkan Bahaya Main Ponsel di Toilet

11 hari lalu

Ilustrasi pria menggunakan ponsel di toilet. buzznigeria.com
Pakar Ingatkan Bahaya Main Ponsel di Toilet

Penelitian menyebut kebiasaan main ponsel di toilet tentu saja tidak baik karena membuat tubuh lebih mudah terpapar bakteri dan kuman berbahaya.


Hari Pertama Lebaran 2024: Sudin Damkar Jaktim Evakuasi Cincin hingga Anting Nyangkut

14 hari lalu

Ilustrasi damkar evakuasi cincin yang tersangkut. Instagram/Damkarjakut
Hari Pertama Lebaran 2024: Sudin Damkar Jaktim Evakuasi Cincin hingga Anting Nyangkut

Personel Damkar dikerahkan untuk mengevakuasi setelah korban tak bisa melepas cincin yang dipakainya saat salat Id.


Monash University Gelar World Health Summit, Demam Berdarah Hingga Penelitian Soal Obat Jadi Bahasan

14 hari lalu

Associate Professor Henry Surendra sebelumnya membahas kesenjangan pandemi dan kematian akibat Covid-19 di Indonesia/Monash University
Monash University Gelar World Health Summit, Demam Berdarah Hingga Penelitian Soal Obat Jadi Bahasan

World Health Summit akan pertama kali digelar di Monash University. Ada beberapa tema yang akan dibahas oleh peneliti, salah satunya, demam berdarah


Bak Cinderella, Deretan Wanita ini Bisa Menikahi Pangeran Meski Bukan dari Keluarga Kerajaan

14 hari lalu

Pernikahan Putra Mahkota Yordania Pangeran Hussein dan Rajwa Al Saif di Amman, Yordania, 1 Juni 2023. Royal Hashemite Court (RHC)/Handout via REUTERS
Bak Cinderella, Deretan Wanita ini Bisa Menikahi Pangeran Meski Bukan dari Keluarga Kerajaan

Bak kisah Cinderella, para wanita yang bukan dari keluarga kerajaan ini menikahi pangeran.


Jelang Gerhana Matahari 8 April, Kenali Fenomena Gerhana Matahari Terlama di Alam Semesta

20 hari lalu

Penampakan gerhana bulan sebagian atau Parsial di langit Jakarta, Minggu, 29 Oktober 2023. Menurut Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) peristiwa gerhana bulan parsial terjadi saat posisi Bulan, Matahari dan Bumi sejajar membuat sebagian piringan bulan masuk ke umbra (bayangan gelap) Bumi sehingga saat puncak gerhana terjadi Bulan akan terlihat gelap sedikit kemerahan di bagian yang terkena umbra Bumi. ANTARA FOTO/Bayu Pratama S.
Jelang Gerhana Matahari 8 April, Kenali Fenomena Gerhana Matahari Terlama di Alam Semesta

Sistem yang disebut dengan kode astronomi TYC 2505-672-1 memecahkan rekor alam semesta untuk gerhana matahari terlama.


Awas, Ini Tempat yang Diklaim Paling Berkuman di Kantor

23 hari lalu

Ilustrasi wanita bekerja di kantor. shutterstock.com
Awas, Ini Tempat yang Diklaim Paling Berkuman di Kantor

Beberapa titik bisa menjadi tempat berkumpulnya kuman dan bakteri di kantor sehingga Anda harus selalu menjaga kebersihan diri setelah menyentuhnya.