Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Telur Rebus ala Se Ri CLOY Dimasak 8 Menit 27 Detik, Rasanya?

Reporter

Editor

Mila Novita

image-gnews
Yoon Se Ri, karakter utama serial drama Korea Crash Landing On You (Foto: tangkapan layar TvN)
Yoon Se Ri, karakter utama serial drama Korea Crash Landing On You (Foto: tangkapan layar TvN)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Telur rebus merupakan salah satu makanan kesukaan tokoh utama serial drama Korea Crash Landing on You atau CLOY, Yoon Se Ri. CEO sebuah perusahaan produk kecantikan itu dikenal sebagai putri pemilih makanan. Ia hanya mau makan telur rebus yang dimasak selama 8 menit 27 detik.

Itu diketahui saat tokoh utama pria Ri Jung Hyuk, seorang kapten tentara Korea Utara, berbincang-bincang dengan asisten Se Ri ketika baru tiba di Korea Selatan. Kapten Ri yang juga kekasih Se Ri itu menyamar menjadi bodyguard lalu diajak makan oleh asisten. Saat itulah asisten membicarakan kebiasaan makan Se-Ri yang lebih suka menyendiri dan cenderung pemilih.

“Dia sangat sensitif seperti kucing. Dia hanya mau makan telur yang direbus 8 menit 27 detik. Saat dia makan telur yang direbus 8 menit 30 detik, itu terlalu kering. Dia bisa langsung merasakannya,” kata si asisten.

Lalu Kapten Ri teringat perjalanannya bersama Se Ri dari perbatasan menuju Pyongyang untuk membuat paspor. Di kereta itu Se Ri terlihat lahap memakan telur rebus yang dibelinya dari penjaja makanan. Tapi apakah itu direbus selama 8 menit 27 detik?

Ilustrasi telur mentah (pixabay.com)

Durasi merebus telur memang sangat berpengaruh pada tekstur telur, terutama bagian kuningnya. Semakin lama direbus, kuning telur semakin keras dan kering. Sebagian orang, seperti Yoon Se Ri, tak menyukai tekstur ini. Salah satu tanda telur yang terlalu lama direbus adalah adanya warna abu-abu kehijauan pada kuningnya.

Trik merebus telur yang sesuai keinginan ini memang gampang-gampang susah. Celebrity chef asal Inggris, Delia Smith, bahkan sampai menulis buku sendiri untuk itu, judulnya How To Cook.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Dilansir The Independent, Delia menyarankan memasukkan telur dengan hati-hati setelah air mendidih di atas api kecil. Ia menyarankan menggunakan pengukur waktu daripada menebak-nebak.

Jika Anda suka kuning telur yang agak berair dan putihnya agak lembut, enam menit cukup untuk merebusnya. Tapi jika ingin kuning telur bertekstur creamy, rebuslah selama tujuh menit.

Telur yang direbus selama delapan menit akan menghasilkan tekstur kuning yang lembut, tapi tidak terlalu lembek.

Adapun telur yang direbus selama delapan menit, atau mungkin lebih 27 menit seperti yang disukai Yoon Se Ri, menghasilkan tekstur kuning yang cukup keras tapi tetap lembut di bagian tengah. Namun, jika Anda ingin telur rebus klasik untuk dihaluskan, masaklah selama 10 menit.

Trik lain yang diungkapkan Delia adalah jangan merebus telur yang diambil langsung lemari es karena telur yang dingin yang masuk ke dalam air panas bisa pecah. Jadi, ia menyarankan telur suhu ruangan. Cara lain untuk mencegah retak adalah menggunakan panci kecil dan dimasak di atas api kecil.  

Setelah dianggap matang, ambil telur rebus dan letakkan di dalam air dingin. Tunggu beberapa menit agar mudah dikupas.

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Tinggal Selangkah Lagi, Queen of Tears Siap Kalahkan Rekor Crash Landing on You

9 hari lalu

Kim Soo Hyun dan Kim Ji Won dalam drama Queen Of Tears. Dok. tvN
Tinggal Selangkah Lagi, Queen of Tears Siap Kalahkan Rekor Crash Landing on You

Queen of Tears episode 12 telah melewati rekor Goblin dan bersiap mengalahkan Crash Landing on You sebagai drama rating tertinggi dalam sejarah tvN.


Mengapa Paskah Identik dengan Telur dan Kelinci?

23 hari lalu

Hiasan telur Paskah yang dilukis dengan gaya seni tradisional naif menghiasi kawasan di Koprivnica, Kroasia, 27 Maret 2024. REUTERS/Antonio Bronic
Mengapa Paskah Identik dengan Telur dan Kelinci?

Ucapan Paskah ramai bertengger di berbagai kanal media sosial. Sebenarnya dari mana asalnya, mengapa telur dan kelinci identik dengan paskah?


Saran Pakar Gizi untuk Lengkapi MPASI dengan Aneka Nutrisi Telur

33 hari lalu

Ilustrasi telur. Sumber: iStock/foxnews.com
Saran Pakar Gizi untuk Lengkapi MPASI dengan Aneka Nutrisi Telur

Telur merupakan sumber protein hewani yang serbaguna untuk memenuhi kebutuhan gizi anak saat diolah menjadi MPASI.


Relaksasi HET Diklaim Redam Kenaikan Harga Beras di Jawa Barat

36 hari lalu

Petugas memotret penerima beras saat penyaluran bantuan pangan beras di Kantor Pos Bandung, Jawa Barat, Kamis, 29 Februari 2024. Pemerintah melalui Badan Pangan Nasional dan Perum Bulog menyalurkan bantuan pangan beras untuk 22.004.007 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dengan besaran bantuan pangan sebanyak 10 kg beras per KPM. TEMPO/Prima mulia
Relaksasi HET Diklaim Redam Kenaikan Harga Beras di Jawa Barat

Bahan makanan yang diwaspadai bergerak naik menjelang Hari Raya Lebaran di antaranya beras, daging ayam, telur, serta minyak goreng.


Kemendag Sebut Harga Beras dan Cabai Turun, Daging Ayam dan Telur Stabil Tinggi

38 hari lalu

Pedagang tengah mensortir cabai di Pasar Senen, Jakarta, Jumat 9 Juni 2023. Direktur Jenderal Perdagangan Dalam Negeri Kementerian Perdagangan atau Kemendag Isy Karim mengungkapkan sejumlah harga bahan pokok mulai naik menjelang Hari Raya Idul Adha 2023, harga cabai merah keriting naik 9,47 persen menjadi Rp 39.300 per kilogram dan cabai merah besar naik 8,38 persen menjadi Rp 40.100 per kilogram. Cabai rawit merah juga ikut naik 8,25 persen menjadi Rp 44.600 per kilogram. Tempo/Tony Hartawan
Kemendag Sebut Harga Beras dan Cabai Turun, Daging Ayam dan Telur Stabil Tinggi

Direktur Jenderal Perdagangan Dalam Negeri Kementerian Perdagangan, Isy Karim menyatakan bahwa harga cabai dan beras sudah mulai turun. Sedangkan harga daging ayam dan telur masih stabil tinggi.


Kementan Pastikan Stok Telur dan Daging Ayam Aman di Pasar Jakarta Selatan

39 hari lalu

Warga antre membeli telur ayam saat pasar pangan murah di Boyolali, Jawa Tengah, Rabu 6 Maret 2024. Pemerintah Kabupaten Boyolali menggelar gerakan pasar pangan murah dengan menyediakan beras Bulog SPHP Rp51 ribu per lima kilogram, beras kelompok tani Rp65 ribu per lima kilogram, telur Rp27.500 per kilogram serta gula dan minyak Rp30.000 per paket sebagai upaya menstabilkan pasokan dan harga pangan. ANTARA FOTO/Aloysius Jarot Nugroho
Kementan Pastikan Stok Telur dan Daging Ayam Aman di Pasar Jakarta Selatan

Kementerian Pertanian terus menjalin kerja sama dengan berbagai pihak melakukan pemantauan ketersediaan pangan termasuk daging dan telur.


3 Resep Hidangan Telur untuk Menu Sahur Anak-anak

40 hari lalu

Sup telur dan tomat. shutterstock
3 Resep Hidangan Telur untuk Menu Sahur Anak-anak

Dalam persiapan menu sahur, hidangan berprotein tinggi seperti telur menjadi pilihan utama untuk memberikan energi tahan lama bagi anak-anak


Satgas Pangan Polri Awasi Distribusi Bahan Pokok untuk Menjaga Stabilitas Harga Jelang Idulfitri

41 hari lalu

Dirtipideksus Bareskrim Polri, Brigjen Whisnu Hermawan memberikan keterangan terkait kasus penyelewengan dana umat Aksi Cepat Tanggap (ACT). Bareskrim, Mabes Polri, Jakarta. Jumat, 29 Juli 2022. Whisnu Hermawan menyatakan keempat petinggi ACT Ahyudin, Ibnu Khajar, Heriyana Hermain, dan Novariyadi Imam Akbari ditahan oleh Bareskrim per hari ini. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Satgas Pangan Polri Awasi Distribusi Bahan Pokok untuk Menjaga Stabilitas Harga Jelang Idulfitri

Satgas Pangan Polri melakukan pengawasan proses distribusi bahan pokok penting. Dilakukan untuk menjaga stabilitas harga jelang Idulfitri 1445 H.


Cara Unik Calvin Harris Mengatasi Jet Lag

49 hari lalu

Calvin Harris. Foto: Instagram/@calvinharris
Cara Unik Calvin Harris Mengatasi Jet Lag

Calvin Harris memiliki cara unik untuk mengatasi jet lag. Namun ada juga beberapa cara yang lebih umum untuk mencegahnya


Tim Peneliti di IPB University Kembangkan Telur Ayam Kaya Vitamin D3

49 hari lalu

Telur ayam kaya kandungan Vitamin D3 hasil penelitian tim di IPB University. Dok. Humas IPB
Tim Peneliti di IPB University Kembangkan Telur Ayam Kaya Vitamin D3

Telur hasil penelitian tim IPB University ini bisa berkontribusi langsung terhadap peningkatan asupan vitamin D3 manusia tanpa mengubah pola konsumsi.