Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Mengenal Diet Ayurveda Sesuai dengan 3 Unsur Tubuh

image-gnews
Ilustrasi makanan diet. shutterstock.com
Ilustrasi makanan diet. shutterstock.com
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Metode Ayurvedic atau dikenal Ayurveda adalah salah satu sistem penyembuhan holistik atau seluruh tubuh yang tertua di dunia. Teknik ini dikembangkan lebih dari 3.000 tahun yang lalu di India.

Hal ini didasarkan pada kepercayaan bahwa kesehatan dan kesejahteraan bergantung pada keseimbangan antara pikiran, tubuh, dan jiwa. Tujuan utamanya adalah untuk meningkatkan kesehatan, bukan melawan penyakit. Tetapi perawatan mungkin diarahkan pada masalah kesehatan tertentu.

Menurut Ahli Naturopati Joshua S. Lie, ND, BHSc jika merujuk pada teori Ayurveda dalam tubuh manusia memiliki 3 unsur atau disebut Tri Dosha. Tiga unsur tersebut adalah: vatta (elemen udara), pitta (elemen api), dan kapha (elemen air atau bumi). Karena mereka punya konstitusi tubuh yang berbeda berarti mereka mempunyai kebutuhan nutrisi yang berbeda juga. Lalu bagaimana cara mengenalinya?

Menurut Joshua hal tersebut bisa terlihat secara langsung. Misalnya unsur kapha dari bentuk fisiknya lebih berisi dan kokoh, biasanya mereka rentan gangguan paru-paru, pilek, alergi, dan asma. Lalu orang dengan unsur vatta, kecenderungannya lebih tinggi dan lebih kurus, biasanya mudah kedinginan. Gangguan fisiknya lebih banyak di usus besar, mudah kembung, diare dan kontipasi. 

"Kalau unsur pitta atau api lebih netral dan cenderung atletik. Sementara gangguan kesehatan lebih ke lambung, untuk bagian kulit bisa jerawat, oily, mudah emosi, tidak sabar," ucap Joshua dalam Talk Show Get to Know Your Body with Divine Dental Clinic, Jumat 17 Januari 2020.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Berdasarkan tiga unsur tubuh tersebut tentunya kebutuhan nutrisi dan diet juga berbeda. Joshua memberikan panduan diet Ayurveda sesuai ketiga unsur itu. 

1. Unsur Vatta
Karakter vatta yang ringan berarti perlu sesuatu yang berat, misalnya protein. "Jadi kalau orang yang tipe angin disuruh makan daun kering berupa lalapan atau salad nggak cocok, nanti tubuh tambah dingin. Jadi mesti yang hangat ya dimasak, sup, dikasih minyak, jadi ada unsur kehangatan dan ada unsur lemak untuk melembabkan kekeringan itu," ujar Joshua.

2. Unsur Pitta
Unsur kedua yakni api yang sifatnya panas dan agak berminyak sedikit. "Untuk menyeimbangkan kita perlu diet dengan sesuatu yang cooling, contohnya perlu jus, salad, buah, dan sayuran yang segar-segar," ucapnya.

3. Unsur Kapha
Ketiga ialah unsur kapha yakni bumi sifatnya berat, basah dan dingin yang artinya mesti seimbang antara hangat dan dingin. "Jadi makannya mungkin makan porsi kecil tapi sering, terus kasih makanan yang hangat-hangat juga sebagai penyeimbang," tandas Joshua. 

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Bagus untuk Kesehatan Jantung, Apa Saja Manfaat Alpukat

2 hari lalu

Ilustrasi alpukat (Pixabay.com)
Bagus untuk Kesehatan Jantung, Apa Saja Manfaat Alpukat

Alpukat dikenal karena sifat anti-inflamasi dan baik untuk kesehatan jantung. Apa lagi manfaat alpukat yang perlu Anda ketahui?


4 Tanda Tubuh Kekurangan Omega-3

3 hari lalu

Omega 3
4 Tanda Tubuh Kekurangan Omega-3

Kekurangan omega-3 dapat menyebabkan sejumlah masalah pada tubuh.


Kandungan Vitamin D yang Rendah dalam Tubuh Ada Kaitannya dengan Obesitas, Ini Penjelasannya

11 hari lalu

Ilustrasi obesitas. Shutterstock
Kandungan Vitamin D yang Rendah dalam Tubuh Ada Kaitannya dengan Obesitas, Ini Penjelasannya

Studi mengatakan ada prevalensi tinggi kekurangan vitamin D pada orang yang mengalami obesitas mungkin karena pengenceran volumetrik vitamin D.


5 Manfaat Mengurangi Konsumsi Gula bagi Tubuh

13 hari lalu

Ilustrasi gula di dalam wadah. Foto: Freepik.com
5 Manfaat Mengurangi Konsumsi Gula bagi Tubuh

Mengurangi konsumsi gula dapat memberikan dampak yang baik untuk tubuh. Apa saja?


6 Fakta Puasa Ramadan Bisa Sekaligus Diet

17 hari lalu

Ilustrasi puasa ramadan. TEMPO/Subekti
6 Fakta Puasa Ramadan Bisa Sekaligus Diet

Selain manfaat rohani, puasa Ramadan yang juga dapat mendukung upaya diet dan kesehatan seseorang.


Beda Diet Atlantik dan Mediterania, Cek Juga Kemiripannya

23 hari lalu

Ilustrasi makanan diet. shutterstock.com
Beda Diet Atlantik dan Mediterania, Cek Juga Kemiripannya

Diet Atlantik dan Mediterania sebenarnya punya banyak kemiripan tapi ada juga bedanya. Berikut penjelasannya.


Kekurangan Vitamin D Bisa Terlihat dari Kondisi Mulut, Ini Penjelasannya

28 hari lalu

Ilustrasi dokter periksa kesehatan mulut anak. .drgreene.com
Kekurangan Vitamin D Bisa Terlihat dari Kondisi Mulut, Ini Penjelasannya

Tubuh dapat memberikan tanda-tanda kekurangan vitamin D, salah satunya bisa terlihat di mulut.


Apa Itu Diet Flexitarian?

29 hari lalu

Ilustrasi diet makanan mentah. Freepik.com/Yanalya
Apa Itu Diet Flexitarian?

Diet flexitarian dikaitkan dengan risiko kardiovaskular yang lebih rendah dibandingkan pola makan omnivora.


Tips Bersantap di Restoran saat Sedang Diet

34 hari lalu

Ilustrasi wanita menikmati makanan di restoran. Unsplash/Pablo Merchan
Tips Bersantap di Restoran saat Sedang Diet

Berikut tips dan teknik memesan makanan di restoran saat Anda tengah diet dan berpegang teguh pada rencana makan sehat.


Usai Melahirkan, Lee Min Jung Berjuang Kembalikan Bentuk Tubuh

45 hari lalu

Lee Min Jung. Instagram.com/@216jung
Usai Melahirkan, Lee Min Jung Berjuang Kembalikan Bentuk Tubuh

Lee Min Jung melahirkan anak kedua saat berusia 40 tahun