Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Naik Transportasi Umum Ternyata Bisa Membakar Kalori

Reporter

Editor

Yunia Pratiwi

image-gnews
Suasana di dalam KRL Commuter Line tujuan Jakarta di Stasiun Pasar Minggu, Jakarta, 12 Juni 2018. TEMPO/M Taufan Rengganis
Suasana di dalam KRL Commuter Line tujuan Jakarta di Stasiun Pasar Minggu, Jakarta, 12 Juni 2018. TEMPO/M Taufan Rengganis
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Ada banyak cara membakar kalori tanpa melibatkan peralatan olahraga. Salah satunya saat sedang berdiri di dalam kereta komuter atau bus, Anda sebenarnya pun sedang berolahraga, tanpa disadari. 

Selama ini Anda mungkin kesal ketika harus bepergian dengan kereta komuter maupun bus di jam-jam sibuk. Bukan hanya terhimpit dan merasa tidak nyaman, Anda pun harus mampu menjaga keseimbangan selama perjalanan, terlebih bila membawa ransel berat maupun jinjingan lain. Namun ternyata, aktivitas tersebut bisa membakar kalori.

Berdiri di dalam moda transportasi umum, termasuk kereta komuter dan bus, sebenarnya merupakan cara membakar kalori yang bisa Anda lakukan sehari-hari. Dokter spesialis kedokteran olahraga, Donny Kurniawan mengatakan sejumlah otot tubuh bekerja, saat kita berdiri di kereta atau bus.

Selama ini Anda mungkin hanya merasakan pegal-pegal ketika berdiri di dalam kereta. Padahal, otot-otot ini sebenarnya sedang bekerja Quadriceps, Hamstring, Gatrocnemius, Otot lengan dan Otot perut. "Yang pasti otot tungkai bawah seperti quadriceps, hamstring, gastrocnemius, dan lain-lain," kata dr. Donny. Selain itu, apabila tangan kita berpegangan pada pegangan di kereta maupun bus, otot lengan pun akan bekerja.

Ketika cukup banyak goncangan terjadi selama perjalanan, tentu kita harus menjaga stabilitas tubuh. Dalam situasi ini otot perut pun ikut bekerja. Agar tidak cedera. dr. Donny mengingatkan agar Anda senantiasa memperkuat kuda-kuda ketika berdiri di dalam kereta maupun bus. Caranya adalah dengan membuka kaki selebar bahu, serta memperkuat otot perut dan pinggang, demi menjaga stabilitas tubuh.

Jumlah kalori yang terbakar di transportasi umum

Selain membuat otot-otot tubuh bekerja, berdiri di kereta maupun bus, bisa membakar kalori. Dr. Donny menjelaskan, pada dasarnya, jumlah kalori yang terbakar, dipengaruhi oleh beberapa faktor, termasuk jenis kelamin, berat dan tinggi badan, serta usia.

Sedangkan untuk rata-rata kalori yang terbakar ketika kita berdiri di dalam bus maupun kereta selama 30 menit adalah sekitar 50-100 kkal. Perlu diingat, selain faktor-faktor di atas, ada beberapa hal yang memengaruhi jumlah kalori yang terbakar, yaitu intensitas dan durasi berdiri di kereta maupun bus, serta tingkat kebugaran. Anda memiliki banyak pilihan untuk menuju kereta di stasiun. Anda bisa menggunakan lift, eskalator, bahkan menaiki tangga. Begitu pula untuk mengakses bus yang akan Anda tumpangi.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Dr. Donny merekomendasikan untuk melakukan aktivitas fisik berupa non-exercise physical activity (NEPA) ketika Anda berada di stasiun atau halte. Sebab, hidup lebih aktif tentu lebih baik dibandingkan menjalani gaya hidup sedentary. Yang dimaksud gaya hidup sedentary adalah gaya hidup yang kurang melakukan aktivitas fisik.

"Langkah awal yang paling mudah adalah mengukur jumlah langkah dalam sehari, setidaknya 7.000 langkah per hari," ujar dr. Donny. Anda dapat mengukur jumlah langkah dengan menggunakan smartwatch maupun alat pedometer.

Berjalan dan menaiki anak tangga di halte maupun stasiun, ternyata memiliki manfaat untuk kesehatan Anda. Aktivitas rutin, termasuk berjalan, ternyata bisa menurunkan risiko terkena penyakit jantung dan stroke, tekanan darah tinggi, diabetes, obesitas atau kelebihan berat badan, depresi, serta beberapa jenis kanker, seperti kanker payudara dan kanker usus besar.

Sebuah studi yang dilakukan beberapa tahun lalu membuktikan, jumlah langkah seseorang setiap harinya, dipengaruhi oleh profesi. Dalam penelitian tersebut, pekerja kantoran terbukti melakukan sekitar 7.500 langkah setiap hari.

Penelitian lainnya pun dilakukan pada 2017 dengan melibatkan para responden dari sepuluh negara, yaitu Hong Kong, Cina, Inggris, Jerman, Prancis, Australia, Kanada, Amerika Serikat, India, dan Indonesia. Hasilnya, jumlah rata-rata langkah responden dari Indonesia per hari, tercatat masih 3.513 langkah per hari. Angka tersebut menjadi yang terendah dari sepuluh negara. Peringkat pertama diduduki oleh responden dari Hong Kong, dengan jumlah rata-rata 6.880 langkah per hari.

SEHATQ

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Olahraga 15 Menit Sehari Bantu Tingkatkan Daya Tahan Tubuh

10 hari lalu

Ilustrasi perempuan olahraga di gym. Foto: Freepik.com/Jcomp
Olahraga 15 Menit Sehari Bantu Tingkatkan Daya Tahan Tubuh

Ternyata olahraga ringan selama 15 menit dapat meningkatkan kekebalan dengan meningkatkan kadar sel pembunuh alami bernama raising natural killer (NK)


Jangan Kalap, Ini Kalori Opor Ayam Lebaran yang Wajib Diketahui

11 hari lalu

Saat Idul Fitri, jangan sampai kalap. Anda harus mengetahui kalori opor ayam per porsinya. Mengingat bahan baku opor ayam adalah santan. Foto: Canva
Jangan Kalap, Ini Kalori Opor Ayam Lebaran yang Wajib Diketahui

Saat Idul Fitri, jangan sampai kalap. Anda harus mengetahui kalori opor ayam per porsinya. Mengingat bahan baku opor ayam adalah santan.


Warga di Utara Gaza Dipaksa Hidup dengan 245 Kalori Per Hari

14 hari lalu

Warga Palestina berkumpul untuk menerima makanan gratis saat penduduk Gaza menghadapi krisis kelaparan, selama bulan suci Ramadhan, di tengah konflik yang sedang berlangsung antara Israel dan Hamas, di Jabalia di Jalur Gaza utara 19 Maret 2024. REUTERS/Mahmoud Issa
Warga di Utara Gaza Dipaksa Hidup dengan 245 Kalori Per Hari

Lebih dari 300 ribu orang diyakini terperangkap di utara Gaza, tak bisa melarikan diri. Mereka dipaksa hidup dengan rata-rata 245 kalori per hari


Dokter Sarankan Mudik Lebaran Jarak Jauh dengan Transportasi Umum, Ini Alasannya

15 hari lalu

Ilustrasi mudik dengan bus. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Dokter Sarankan Mudik Lebaran Jarak Jauh dengan Transportasi Umum, Ini Alasannya

Dokter meminta pemudik jarak jauh menggunakan transportasi umum seperti pesawat atau kereta untuk mudik Lebaran agar lebih aman.


Pendaftaran Mudik Gratis Kemenhub Masih Dibuka, Begini Cara Daftarnya

15 hari lalu

Suasana pendaftaran mudik gratis yang diselenggarakan Kementerian Perhubungan (Kemenhub) di gedung Kemenhub, Jakarta, Senin, 25 Maret 2019. Pendaftaran mudik gratis dengan bus dibuka sejak 20 Maret 2019 melalui pendaftaran online dan ditutup hingga kuota terpenuhi. TEMPO/Hilman Fathurrahman W
Pendaftaran Mudik Gratis Kemenhub Masih Dibuka, Begini Cara Daftarnya

Kemenhub kembali menggelar Program Mudik Gratis tahun 2024, memfasilitasi masyarakat Indonesia yang ingin pulang kampung untuk rayakan lebaran.


10 Cara Mengatasi Ngantuk saat Puasa, Harus Berolahraga

16 hari lalu

Bagaimana cara mengatasi ngantuk saat puasa? Ikuti tipsnya berikut ini supaya puasa semakin lancar. Salah satunya harus rajin berolahraga. Foto: Canva
10 Cara Mengatasi Ngantuk saat Puasa, Harus Berolahraga

Bagaimana cara mengatasi ngantuk saat puasa? Ikuti tipsnya berikut ini supaya puasa semakin lancar. Salah satunya harus rajin berolahraga.


Spesialis KFR Bagi Tips Stimulasi Aktivitas Fisik Anak sesuai Usia

17 hari lalu

Ilustrasi anak bermain/UNIQLO
Spesialis KFR Bagi Tips Stimulasi Aktivitas Fisik Anak sesuai Usia

Pakar mengatakan stimulasi aktivitas fisik pada anak bisa dimulai dari usia 0-1 tahun dan disesuaikan kemampuan di usianya.


3 Rekomendasi Waktu Olahraga Saat Puasa untuk Menurunkan Berat Badan

17 hari lalu

Agar tubuh tidak lemas, perhatikan waktu olahraga saat puasa yang tepat. Anda bisa melakukan sebelum berbuka atau setelah buka puasa. Foto: Canva
3 Rekomendasi Waktu Olahraga Saat Puasa untuk Menurunkan Berat Badan

Agar tubuh tidak lemas, perhatikan waktu olahraga saat puasa yang tepat. Anda bisa melakukan sebelum berbuka atau setelah buka puasa.


7 Manfaat Olahraga Saat Puasa, Bisa Bantu Turunkan Berat Badan

17 hari lalu

Ada banyak manfaat olahraga saat puasa, di antaranya bisa mencegah diabetes dan menurunkan berat badan. Berikut penjelasannya.  Foto: Canva
7 Manfaat Olahraga Saat Puasa, Bisa Bantu Turunkan Berat Badan

Ada banyak manfaat olahraga saat puasa, di antaranya bisa mencegah diabetes dan menurunkan berat badan. Berikut penjelasannya.


Tips Olahraga Optimal Sembari Puasa Ramadan, Kapan Waktu yang Tepat?

19 hari lalu

Ilustrasi olahraga di rumah saat berpuasa. Shutterstock
Tips Olahraga Optimal Sembari Puasa Ramadan, Kapan Waktu yang Tepat?

Tak sekadar beraktivitas fisik, olahraga saat berpuasa Ramadan juga ada ketentuannya. Kapan waktu yang tepat dilakukan?