Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Manfaat Kentang untuk Perawatan Wajah, Atasi Flek hingga Keriput

Reporter

Editor

Mila Novita

image-gnews
Ilustrasi kupas kentang. kfetele.ru
Ilustrasi kupas kentang. kfetele.ru
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Kentang dikenal sebagai makanan sumber karbohidrat yang kaya akan kalium dan vitamin C. Makanan ini nikmat diolah menjadi beragam penganan. Di luar manfaatnya sebagai makanan, kentang juga dipercaya dapat digunakan untuk perawatan kulit. 

Dari mencerahkan hingga mengatasi flek hitam, berikut manfaat kentang untuk perawatan kulit wajah seperti dilansir Indian Express.

1. Pencerah kulit

Kentang dipercaya dapat membantu mencerahkan kulit. Meskipun belum dijelaskan secara klinis, kentang mentah dapat mengatasi bintik-bintik atau flek di kulit akibat paparan sinara matahari. Bahan ini bekerja lebih baik ketika dicampurkan dengan bahan asam seperti lemon atau yoghurt sebagai masker.

2. Mengatasi jerawat

Jerawat umumnya disebabkan oleh peradangan kulit. Menurut sebuah penelitian yang diterbitkan US National Library of Medicine National Institutes of Health, ekstrak kulit kentang memiliki beberapa sifat anti-inflamasi. Tetapi, sebelum Anda mulai mengoleskannya pada wajah, yang mungkin sudah sensitif, tanyakan kepada dokter kulit Anda.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

3. Bintik gelap

Kentang mengandung enzim pemutih kulit yang disebut katekolase sehingga dipercaya dapat membersihkan kulit dari bintik-bintik hitam.

4. Mengurangi keriput

Masker wajah yang terbuat dari kentang diklaim dapat mengurangi keriput dan tanda-tanda penuaan lainnya, membuat wajah bersinar, dan mengurangi hiper-pigmentasi.

Meski memiliki segudang manfaat, ada risiko menggunakan kentang untuk perawatan kulit wajah. Masalah terbesar adalah alergi. Lakukan tes terlebih dahulu sebelum mengaplikasikan ke wajah. Jika kulit Anda sensitif, Anda harus berkonsultasi dengan dokter terlebih dahulu.

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Mengenal Zona T Pada Wajah

33 hari lalu

Ilustrasi wanita mengelap wajah dengan handuk. Foto: Freepik.com
Mengenal Zona T Pada Wajah

Pada jenis kulit berminyak, seluruh wajah akan cenderung tampak berkilau dan rentan berjerawat.


5 Manfaat Es Batu untuk Kulit Wajah

52 hari lalu

Ilustrasi es batu (Pixabay.com)
5 Manfaat Es Batu untuk Kulit Wajah

Efek dingin dari es batu tidak hanya menyegarkan kulit


5 Bahan Alami untuk Membuat Bio Baterai

55 hari lalu

Mahasiswa anggota Tim Gantari Engineering Research Club dari Universitas Sumatera Utara (USU) menyelesaikan pembuatan bio baterai dari kulit jeruk di Laboratorium Kimia Fisika Departemen Teknik Kimia USU, Medan, Rabu, 22 Desember 2021. ANTARA FOTO/Fransisco Carolio
5 Bahan Alami untuk Membuat Bio Baterai

Bahan-bahan alami yang menjadi limbah di sekitar kita dapat dimanfaatkan sebagai bio baterai. Diklaim lebih ramah lingkungan.


7 Manfaat Retinol untuk Kulit Wajah: Meratakan Warna Kulit sekaligus Antiaging

58 hari lalu

cara menggunakan retinol/canva
7 Manfaat Retinol untuk Kulit Wajah: Meratakan Warna Kulit sekaligus Antiaging

retinol merupakan salah satu jenis antiaging terbaik dari vitamin A. Bisa meregenerasi sel kulit.


2 Variasi Resep Cottage Pie

5 Januari 2024

Cottage Pie. Cookpad/Mike Brook
2 Variasi Resep Cottage Pie

Cottage pie perpaduan kentang halus, susu cair, beberapa jenis sayur dan keju yang ditambahkan daging giling


5 Cara Mengatasi Kulit Wajah Lelah Akibat Beban Kerja

4 Januari 2024

Ilustrasi kulit wajah/Foto: Freepik
5 Cara Mengatasi Kulit Wajah Lelah Akibat Beban Kerja

Seseorang bisa memperlambat penuaan yaitu dengan gaya hidup sehat dan perawatan kulit wajah rutin oleh terapis kulit atau dokter kosmetik.


Resep Membuat Mashed Potato

22 Desember 2023

Ilustrasi mashed potato. shutterstock.com
Resep Membuat Mashed Potato

Mashed potato berbahan kentang yang direbus atau kukus, kemudian ditumbuk sampai halus


10 Cara Menghilangkan Flek Hitam di Wajah dengan Bahan Alami

19 Desember 2023

Ada banyak cara menghilangkan flek hitam di wajah dengan bahan alami. Beberapa di antaranya menggunakan lemon hingga pepaya. Berikut rekomendasinya. Foto: Canva
10 Cara Menghilangkan Flek Hitam di Wajah dengan Bahan Alami

Ada banyak cara menghilangkan flek hitam di wajah dengan bahan alami. Beberapa di antaranya menggunakan lemon hingga pepaya. Berikut rekomendasinya.


Tips agar Kentang Tumbuk Lebih Sehat dan Baik buat Penderita Penyakit Jantung

10 Desember 2023

Ilustrasi mashed potato. shutterstock.com
Tips agar Kentang Tumbuk Lebih Sehat dan Baik buat Penderita Penyakit Jantung

Kentang tumbuk bisa menjadi alternatif makanan sehat dan menu diet tapi perhatikan hal berikut ini.


Hindari Makanan dan Minuman Ini jika Ingin Tidur Nyenyak

22 November 2023

Ilustrasi perempuan tidur. Foto: Freepik.com
Hindari Makanan dan Minuman Ini jika Ingin Tidur Nyenyak

Memilih makanan dan minuman yang bijaksana menjelang tidur dapat membantu Anda mendapatkan tidur yang lebih berkualitas