Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Selvi Ananda akan Melahirkan, Cek 9 Tanda Jelang Persalinan

Reporter

Editor

Mila Novita

image-gnews
Gibran Rakabuming Raka bersama istri Selvi Ananda dan putranya Jan Ethes Srinarendra saat mengadiri festival jajanan khas tradisional di Sultan Hotel. Instagram/@thesunanhotel
Gibran Rakabuming Raka bersama istri Selvi Ananda dan putranya Jan Ethes Srinarendra saat mengadiri festival jajanan khas tradisional di Sultan Hotel. Instagram/@thesunanhotel
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Menantu Presiden Joko Widodo alais Jokowi, Selvi Ananda, tengah menantikan kelahiran anak keduanya. Istri Gibran Rakabuming ini diperkirakan melahirkan pertengahan November ini.

Kabar bahwa proses kelahiran anak kedua Selvi dan Gibran sudah dekat dibagikan dari anak bungsu Jokowi, Kaesang Pangarep melalui akun Twitternya. "Saat ini Jan Ethes dan mas @Chilli_Pari sedang siaga untuk kelahiran adik Jan Ethes. Doakan agar lancar dan saya bertambah kaya," cuitnya lewat akun @kaesangp, pada Kamis, 14 November 2019.

Akhir bulan lalu, Selvi juga mengatakan bahwa hari perkiraan lahir atau HPL anak keduanya berlangsung sekitar pertengahan November. Seperti anak pertama, Jan Ethes, Selvi diperkirakan akan melahirkan dengan operasi Caesar

Meskipun melahirkan secara Caesar umumnya bisa ditentukan waktunya, ada beberapa tanda yang bisa dijadikan petunjuk bahwa persalinan sudah makin dekat. Berikut sembilan di antaranya. 

1. Posisi janin yang turun

Pada masa akhir kehamilan (setidaknya dua minggu sebelum persalinan), kepala bayi biasanya mulai masuk lebih dalam ke arah jalan lahir atau leher rahim. Pada sebagian ibu hamil, akan terlihat dari bentuk perut buncitnya yang seakan-akan turun. 

2. Lebih sering buang air kecil

Karena posisi kepala bayi mulai turun ke rongga panggul, kandung kemih sang ibu menjadi makin tertekan. Tidak heran bila di masa-masa mendekati persalinan, calon ibu menjadi makin sering buang air kecil atau kesulitan menahannya.

3. Keluarnya lendir serviks

Kelenjar-kelenjar di leher rahim (serviks) akan memproduksi lendir kental yang berfungsi menutup leher rahim selama kehamilan. Keluarnya lendir serviks ini dari vagina merupakan suatu tanda bahwa persalinan sudah makin dekat.

Tekanan dari kepala bayi di jalan lahir membuat lendir serviks merembes keluar dari vagina. Bentuknya berupa lendir kental dengan sedikit darah.

Ada calon ibu yang mengalami bercak darah tersebut pada beberapa hari sebelum mulai persalinan. Namun ada juga ibu hamil yang baru mengalaminya ketika proses melahirkan telah dimulai.

4. Merasakan peningkatan energi

Banyak ibu hamil yang mengeluhkan bahwa ia lebih mudah lelah selama masa kehamilannya. Namun banyak juga yang kemudian merasakan peningkatan energi dan semangat beberapa minggu sebelum melahirkan.

Pertambahan energi tersebut seringkali ditandai dengan semangat bersih-bersih dan mengatur rumah untuk mempersiapkan kehadiran buah hati.

5. Sakit punggung

Salah satu dari tanda-tanda akan melahirkan yang sering dialami para calon ibu adalah sakit punggung. Terutama nyeri tumpul pada punggung bawah yang hilang dan timbul. Sakit seperti ini bisa muncul sendiri atau bersamaan dengan mulainya kontraksi.

6. Kontraksi

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Kontraksi bisa dirasakan dalam intensitas yang berbeda-beda bagi tiap ibu hamil. Pada umumnya, kontraksi dideskripsikan sebagai sensasi perut yang mengencang dan rasa sakit mirip kram perut saat menstruasi.

Semakin mendekati masa persalinan, kontraksi yang datang akan semakin sering. Intensitas rasa sakitnya juga akan semakin meningkat.

Ada juga kontraksi palsu yang disebut Braxton-Hicks. Kontraksi jenis ini sering terjadi di masa akhir trimester ketiga.

Berbeda dengan kontraksi asli, Braxton-Hicks tidak memiliki interval yang teratur dan tingkat rasa sakitnya tidak begitu parah.

Ketika Anda mengalami kontraksi yang hilang-timbul dengan jeda waktu yang teratur di bawah 10 menit, ini berarti proses persalinan telah dimulai.

7. Dorongan untuk BAB

Kadang-kadang calon ibu merasakan mulas seperti hendak buang air besar (BAB) sebelum persalinan. Bahkan ada juga calon ibu yang mengalami diare selama beberapa hari menjelang melahirkan.

8. Leher rahim menipis dan membuka

Kondisi leher rahim yang menipis dan mulai membuka (dilatasi) hanya bisa dideteksi dengan bantuan dari tenaga medis profesional. Pada minggu-minggu akhir kehamilan, bidan atau dokter akan melakukan pemeriksaan panggul guna mengecek kondisi leher rahim calon ibu.

Umumnya, leher rahim memang akan menipis pada beberapa minggu sebelum persalinan. Fungsinya adalah agar proses bukaan leher rahim saat melahirkan menjadi lebih mudah.

Pada sebagian calon ibu, proses pembukaan leher rahim bisa terjadi beberapa hari sebelum persalinan dimulai.

9. Pecah ketuban

Yang satu ini merupakan tanda-tanda akan melahirkan yang sudah pasti. Pecah ketuban belum tentu ditandai dengan keluarnya air yang membanjir dari vagina.

Kadangkala, air ketuban bisa keluar dengan hanya menetes atau merembes dan membasahi celana dalam ibu hamil. Untuk membedakannya dengan urine, Anda perlu mengingat bahwa air ketuban berwarna bening dan tidak berbau. 

Calon ibu memang belum tentu mengalami seluruh tanda-tanda akan melahirkan tersebut. Namun tidak ada salahnya tetap mengenalinya agar bisa lebih waspada.

SEHATQ

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Gibran Wakil Presiden Terpilih, Berapa Gaji dan Tunjangannya?

3 jam lalu

Wakil Presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka menemui Wakil Presiden Ma'ruf Amin di Istana Wapres, Jakarta Pusat, Rabu, 24 April 2024. Foto Sekretariat Wakil Presiden
Gibran Wakil Presiden Terpilih, Berapa Gaji dan Tunjangannya?

Komisi Pemilihan Umum (KPU) secara resmi mengumumkan Prabowo-Gibran sebagai presiden-wakil presiden terpilih. Berapa gaji dan tunjangan Gibran?


Kata Bobby Nasution dan Tito Karnavian soal Gibran Tak Ada Dalam Daftar Penerima Satyalancana

4 jam lalu

Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian menyerahkan penghargaan Satyalencana kepada Wali Kota Medan Bobby Nasution dalam acara Peringatan Hari Otonomi Daerah XXVIII  tahun 2024 di Surabaya, Jawa Timur Kamis 25 April 2024. Humas Pemkot Surabaya
Kata Bobby Nasution dan Tito Karnavian soal Gibran Tak Ada Dalam Daftar Penerima Satyalancana

Nama Gibran sebelumnya diagendakan menerima Satyalancana. Begini jawaban Bobby Nasution dan Mendagri Tito Karnavian.


8 Janji Prabowo-Gibran: dari Makan Siang Gratis sampai Naikkan Gaji ASN dan TNI-Polri

9 jam lalu

Pasangan presiden dan Wakil Presiden terpilih, Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka hadir dalam rapat Rapat Pleno Terbuka Penetapan Pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden Terpilih Pemilu Tahun 2024 di Gedung Komisi Pemilihan Umum (KPU), Jakarta, Rabu 24 April 2024. KPU menetapkan Prabowo-Gibran sebagai calon presiden dan wakil presiden terpilih periode 2024 - 2029. TEMPO/Subekti.
8 Janji Prabowo-Gibran: dari Makan Siang Gratis sampai Naikkan Gaji ASN dan TNI-Polri

Delapan janji Prabowo-Gibran di antaranya makan siang gratis, pemeriksaan kesehatan gratis, sampai menaikkan gaji ASN, TNI/Polri.


Nilai Tukar Rupiah Hari Ini Diyakini Menguat, Pasar Respons Kemenangan Prabowo-Gibran

9 jam lalu

Karyawan menunjukkan uang pecahan 100 dolar Amerika di penukaran mata uang asing di Jakarta, Selasa 16 April 2024, Nilai tukar rupiah tercatat melemah hingga menembus level Rp16.200 per dolar Amerika Serikat (AS) setelah libur Lebaran 2024. Kepala Departemen Pengelolaan Moneter dan Aset Sekuritas Bank Indonesia (BI) Edi Susianto menyampaikan bahwa pelemahan nilai tukar rupiah terjadi seiring dengan adanya sejumlah perkembangan global saat libur Lebaran. TEMPO/Tony Hartawan
Nilai Tukar Rupiah Hari Ini Diyakini Menguat, Pasar Respons Kemenangan Prabowo-Gibran

Nilai tukar rupiah terhadap dolar AS hari ini masih akan menguat pada rentang Rp 16.110 - Rp 16.180. Pasar merespons kemenangan Prabowo-Gibran.


Hasil Persamuhan Gibran dan Ma'ruf Amin: Dari Saling Sinergi hingga Undangan ke Solo

10 jam lalu

Wakil Presiden RI Ma'ruf Amin dan Calon Wakil Presiden RI terpilih Gibran Rakabuming Raka bertemu di Rumah Dinas Wapres, Jakarta, Rabu (24/4/2024). ANTARA/Biro Pers Sekretariat Wakil Presiden.
Hasil Persamuhan Gibran dan Ma'ruf Amin: Dari Saling Sinergi hingga Undangan ke Solo

Usai mengunjungi Ma'ruf Amin, Gibran mengaku mendapat wejangan ini. Selain itu, Gibran juga disebut mengundang Ma'ruf ke Solo. Ada apa?


Alasan Sumpah Jabatan Presiden Indonesia Pertama Dilakukan di Keraton Yogyakarta

10 jam lalu

Presiden pertama RI, Sukarno (kiri) didampingi Wakil Presiden Mohammad Hatta, memberikan hormat saat tiba di Jalan Asia Afrika yang menjadi Historical Walk dalam penyelenggaraan Konferensi Asia Afrika (KAA) di Bandung, 1955. Dok. Museum KAA
Alasan Sumpah Jabatan Presiden Indonesia Pertama Dilakukan di Keraton Yogyakarta

Di Indonesia sumpah jabatan presiden pertama kali dilaksanakan pada tahun 1949. Yogyakarta dipilih karena Jakarta tidak aman.


Usai Ditetapkan Presiden-Wapres Terpilih, Prabowo-Gibran Temui Jokowi Selama Dua Jam

14 jam lalu

Pasangan presiden dan Wakil Presiden terpilih, Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka hadir dalam rapat Rapat Pleno Terbuka Penetapan Pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden Terpilih Pemilu Tahun 2024 di Gedung Komisi Pemilihan Umum (KPU), Jakarta, Rabu 24 April 2024. KPU menetapkan Prabowo-Gibran sebagai calon presiden dan wakil presiden terpilih periode 2024 - 2029. TEMPO/Subekti.
Usai Ditetapkan Presiden-Wapres Terpilih, Prabowo-Gibran Temui Jokowi Selama Dua Jam

Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka menemui Presiden Joko Widodo alias Jokowi selama dua jam, pada Rabu malam, 24 April 2024.


Yang Perlu Disiapkan Ibu Hamil agar Persalinan Aman dan Lancar

1 hari lalu

Ilustrasi melahirkan. Shutterstock
Yang Perlu Disiapkan Ibu Hamil agar Persalinan Aman dan Lancar

Selain memahami bahaya persalinan, ibu hamil juga harus menyiapkan keperluan untuk membantu lancarnya proses kelahiran.


Kenakan Kemeja Putih, Pasangan Prabowo-Gibran Hadiri Prosesi Penetapan Capres-Cawapres Terpilih di KPU

1 hari lalu

Capres dan cawapres RI terpilih Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka saat menyapa para jurnalis di Kantor KPU RI, Jakarta, Rabu 24 April 2024. ANTARA/Rio Feisal.
Kenakan Kemeja Putih, Pasangan Prabowo-Gibran Hadiri Prosesi Penetapan Capres-Cawapres Terpilih di KPU

Prabowo-Gibran hadiri prosesi penetapan capres-cawapres terpilih di Kantor KPU. Kenakan kemeja putih.


Mendag Zulhas Pamit Lebih Awal dari Acara Hari Konsumen Nasional, Ada Apa?

1 hari lalu

Zulkifli Hasan (Zulhas), Ketua Umum PAN saat mendampingi Calon Presiden (Capres) nomor urut dua, Prabowo Subianto, di Konferensi Pers acara Buka Puasa Bersama DPP PAN dan Konferensi Pers yang berlokasi di Kantor DPP PAN, Kalibata, Jakarta Selatan, pada Kamis, 21 Maret 2024. TEMPO/Adinda Jasmine
Mendag Zulhas Pamit Lebih Awal dari Acara Hari Konsumen Nasional, Ada Apa?

Zulhas meminta agar puncak acara Hari Konsumen Nasional tetap berjalan meski tanpa dirinya.