"

7 Tips Desain Dapur Serba Putih Agar Tak Membosankan

Reporter

Editor

Yunia Pratiwi

Ilustrasi dapur kecil. shutterstock.com
Ilustrasi dapur kecil. shutterstock.com

TEMPO.CO, Jakarta - Warna putih salah satu warna favorit untuk dapur. Karakteristik warna putih membuat dapur tampak modern, bersih, rapi, dan terang. Tapi, dapur serba putih seringkali dianggap membosankan. Namun anggapan ini tidak sepenuhnya salah.

Jika tak cerdik, dapur yang didominasi warna putih memang akan mengundang rasa jenuh. Ada trik-trik khusus untuk menyulap dapur serba putih terlihat super cantik. Berikut ini beberapa cara kreatif mendesain dapur serba putih agar terlihat lebih menarik dan tidak membosankan. 

1. Lampu Gantung, Pengubah Suasana

Memasang lampu gantung menjadi trik cerdik untuk mengubah suasana dapur. Jika ingin dapur serba putih tampak elegan, pilihlah lampu gantung bernuansa silver atau stainless steel seperti di dapur IS House. Ingin lebih berani lagi menghidupkan suasana dapur? Cobalah memilih lampu gantung bernuansa merah tua. Misalnya saja, kap lampu gantung dari bahan perunggu. Dua, tiga, atau empat lampu gantung sudah bisa mengubah suasana dapur dominasi putih yang menjemukan menjadi lebih berenergi.

2. Lantai Bermotif yang Kontras

Tak ada yang salah dengan lemari-lemari dapur maupun dinding berwarna putih. Dominasi kategori warna terang ini justru akan membuat dapur terlihat cerah dan luas. Ingin memberikan sentuhan khas agar dapur menjadi super cantik dan berkarakter? Pilihlah lantai bermotif yang kontras, seperti lantai motif batik di dapur Taman Cilandak House. Lantai motif kayu atau lantai motif bebatuan juga bisa Anda pertimbangkan. Lantai yang kontras ini akan menjadi magnet yang menghidupkan atmosfer dapur.

3. Subway Tiles untuk Dinding Dapur

Dapur serba putih yang cantik bisa divariasikan menggunakan pola keramik subway atau subway tiles. Pola keramik ini merupakan pola klasik yang dipakai di area subway di Kota New York pada tahun 1900-an. Kini pola keramik subway kembali digunakan dan menjadi populer dalam gaya Skandinavian ataupun gaya modern klasik. Sentuhan pola keramik subway di dapur serba putih akan membuat dapur menjadi lebih elegan dengan nuansa klasik.

4. Kombinasi Rak Terbuka di Dapur Serba Putih

Untuk penyimpanan perlengkapan dapur, tak harus menggunakan lemari tertutup seluruhnya. Kombinasikan saja dengan rak-rak terbuka yang dapat memperlihatkan aneka benda-benda dapur. Misalnya saja, gunakan laci tertutup di bagian bawah lalu rak-rak terbuka untuk bagian atas. Keunikan warna dan bentuk peralatan dapur yang diletakkan pada rak terbuka tersebut akan menjadi dekorasi yang cantik, lho.

5. Skylight Pengganti Jendela Dapur

Keberadaan jendela memang akan membuat dapur kelimpahan cahaya alami. Untuk dapur serba putih, jendela berukuran besar memberi keuntungan khusus. Dapur tak hanya semakin terang, tetapi juga mendukung terciptanya ilusi ruangan yang lebih luas. Lalu, bagaimana jika dapur tak memiliki jendela?

Keterbatasan bangunan memang acap kali membuat dapur tak memiliki jendela. Solusinya, gunakan saja skylight. Skylight adalah kaca atap yang mampu menyalurkan cahaya alami matahari. Pilihannya pun bervariasi. Tentukan apakah Anda menginginkan desain berukuran besar atau kecil, ataupun yang bisa dibuka atau permanen. Dengan skylight, dapur serba putih pun jadi super cantik dengan sorotan cahaya alami matahari.

6. Dekorasi Hijau di Dapur Serba Putih

Dekorasi berikutnya yang cocok untuk dapur serba putih adalah dekorasi hijau alias tanaman. Tanaman hijau yang kontras dengan dominasi warna putih akan menjadi dekorasi yang menonjol dan menyegarkan suasana. Tambahkan saja pot-pot tanaman hijau di berbagai sudut dapur, mulai dari yang bentuknya kecil hingga besar. Hadirkan beragam tanaman indoor, mulai dari tanaman hias berbunga hingga dedaunan yang menjalar. Dengan demikian, dapur Anda akan tampil lebih cantik dan segar.

7. Sentuhan Warna Kontras yang Menghidupkan Suasana

Sebenarnya tak sulit menghidupkan suasana dapur serba putih. Tak perlu renovasi besar-besaran, cukup berikan sentuhan warna kontras pada satu atau dua titik. Di antaranya menambah warna merah atau orange pada kusen pintu, meletakkan dekorasi berwarna terang di meja dapur, atau memilih perangkat dapur berwarna kontras. Sebidang warna kontras saja akan tampak menonjol di tengah dominasi warna putih dan menghasilkan pemandangan dapur yang lebih hidup.

ARSITAG








5 Faktor yang Perlu Dipertimbangkan saat Membeli Furniture Baru

12 hari lalu

Pintar Memilih Furnitur di Unit Studio
5 Faktor yang Perlu Dipertimbangkan saat Membeli Furniture Baru

Sebelum membeli furniture baru, pertimbangkanlah faktor-faktor seperti bahan, kualitas, harga, ukuran, dan desain yang sesuai selera.


Desain Perabot Dosen ITB dari Ampas Kotoran Sapi Diminati Luar Negeri

18 hari lalu

Speaker (kiri) dan kotak wadah rancangan dosen ITB yang berbahan baku ampas kotoran sapi. (Dok.Pribadi)
Desain Perabot Dosen ITB dari Ampas Kotoran Sapi Diminati Luar Negeri

Kepala Pusat Penelitian Produk Budaya dan Lingkungan ITB itu dan timnya merintis riset pembuatannya sejak 2021.


5 Warna Cat Dapur yang Bagus dan Bikin Betah Berlama-Lama

28 hari lalu

Ilustrasi interior dapur. Pixabay.com/StockSnap
5 Warna Cat Dapur yang Bagus dan Bikin Betah Berlama-Lama

Pemilihan warna cat dapur bisa mempengaruhi tampilan dapur secara keseluruhan. Warna cat seperti apa yang cocok untuk di dapur?


Praktis dan Tidak Melelahkan, Ini Keunggulan Memasak Menggunakan Food Processor

30 hari lalu

Secara umum, kualitas peralatan dapur seperti Food processor atau Oven bukanlah hal yang dapat diabaikan begitu saja.
Praktis dan Tidak Melelahkan, Ini Keunggulan Memasak Menggunakan Food Processor

Dengan menggunakan Food processor memasak menjadi lebih cepat, praktis dan mudah.


Global Tak Pasti, Modena Targetkan Pertumbuhan 20 Persen di Indonesia

39 hari lalu

Senior Vice Presiden and Director Modena Bagus Yudho Prastowo beserta rombongan saat mengunjungi kantor Tempo pada Jumat, 10 Februari 2023. Modena merupakan merek produk peralatan rumah tangga asal Italia. TEMPO/ Moh Khory Alfarizi
Global Tak Pasti, Modena Targetkan Pertumbuhan 20 Persen di Indonesia

Produsen peralatan rumah tangga asal Italia, Modena, menargetkan pertumbuhan penjualan 20 persen di Indonesia pada tahun ini.


Cocok Buat Referensi, Ini 5 Desain Kamar Tidur Terpopuler 2023

43 hari lalu

Ilustrasi kamar tidur. Freepik.com/Pressfoto
Cocok Buat Referensi, Ini 5 Desain Kamar Tidur Terpopuler 2023

Setidaknya ada lima ide desain kamar tidur yang kini tengah menjadi tren 2023. Desain kamar tidur ini cocok buat referensi Anda yang ingin menata ulang kamar tidur di rumah supaya nyaman dan tenang.


Cara Menyimpan Minyak Goreng yang Direkomendasikan Ahli

3 Januari 2023

Ilustrasi wanita menuangkan minyak goreng untuk memasak. Freepik.com
Cara Menyimpan Minyak Goreng yang Direkomendasikan Ahli

Anda mungkin pernah khawatir menyimpan minyak goreng di dekat kompor akan membuatnya lebih cepat rusak


Tahun Baru Ganti Suasana Dapur dengan 7 Tips Ini

2 Januari 2023

Ilustrasi mencuci/membersihkan dapur. shutterstock.com
Tahun Baru Ganti Suasana Dapur dengan 7 Tips Ini

Awal tahun jadi momen tepat untuk mengubah tatan dapur Anda


5 Fakta Unik tentang Warna, Membangkitkan Kenangan hingga Menggugah Selera

20 Desember 2022

pensil warna (pixabay.com).
5 Fakta Unik tentang Warna, Membangkitkan Kenangan hingga Menggugah Selera

Warna pun bisa mempengaruhi emosi manusia


Inilah Warna Baju yang Paling Banyak dan Sedikit Menyerap Panas

19 Desember 2022

Ilustrasi perempuan memilih pakaian. Unsplash.com/Paolo Chiabrando
Inilah Warna Baju yang Paling Banyak dan Sedikit Menyerap Panas

Pemilihan warna baju berpengaruh terhadap penyerapan panas pada tubuh. Berikut warna baju yang paling banyak dan sedikit menyerap panas.