Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Benjolan di Payudara Tak Selalu Kanker, Cek Penyebab Lainnya

Reporter

Editor

Mila Novita

image-gnews
Ilustrasi memeriksa payudara. Shutterstock.com
Ilustrasi memeriksa payudara. Shutterstock.com
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Benjolan di payudara selalu dikaitkan dengan tumor atau kanker. Padahal, benjolan tak selalu disebabkan oleh kedua hal tersebut. Ada beberapa kondisi lain yang menyebabkan munculnya benjolan, misalnya mastitis dan kista. Intip penjelasannya.

Mastitis
Mastitis merupakan infeksi payudara yang biasanya terjadi pada ibu menyusui. Umumnya hal itu terjadi ketika ada lecet di puting sehingga memudahkan bakteri masuk dan terjadilah mastitis. Kondisi ini dapat membuat ibu enggan untuk menyusui sehingga ASI jadi menumpuk.

Penumpukan ASI menyebabkan kelenjar susu mengeras, dan dapat menimbulkan benjolan di payudara. Benjolan tersebut biasanya akan terasa menyakitkan, namun berlangsung singkat jika pemberian ASI lancar.

Bukan hanya itu, mastitis juga memiliki tanda yang lain, seperti payudara kemerahan, nyeri, bengkak, bahkan hingga membuat Anda demam. Namun, mastitis biasanya membaik dengan penggunaan antibiotik.

Fibroadenoma
Fibroadenoma merupakan benjolan jinak di payudara yang paling sering terjadi. Ketika Anda menyentuhnya, benjolan akan terasa padat, bulat, dan dapat digerakkan dengan mudah. Berbeda dengan benjolan mastitis yang terasa sakit, benjolan fibroadenoma tidak menimbulkan rasa sakit.

Selain itu, kondisi ini tidak hanya menimpa kalangan ibu menyusui saja, namun bisa juga menimpa wanita manapun yang rata-rata berusia 20-30 tahun. Untuk menghilangkannya, tindakan operasi dapat dilakukan.

Kista
Kista merupakan kantung berisi cairan yang biasanya memengaruhi kedua payudara. Kista terasa halus dan kenyal dengan ukuran yang bervariasi. Pada siklus menstruasi, ukurannya pun sering mengalami perubahan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sebagian kista bisa terasa sakit, sementara sebagian lain tidak terasa menyakitkan. Kista dapat diatasi dengan menyedot cairan yang ada dalam kista, atau bahkan dapat hilang dengan sendirinya.

Fibrokistik
Fibrokistik merupakan perubahan pada payudara yang terjadi akibat perubahan hormon. Kondisi ini dapat menimbulkan rasa nyeri atau benjolan di payudara Anda. Benjolan pada fibrokistik merupakan kelenjar susu yang tumbuh dan melebar.
Benjolan tersebut bisa berbentuk keras ataupun kenyal. Fibrokistik umumnya terjadi pada wanita berusia 35-50 tahun. Wanita pasca menopause cenderung memiliki jenis perubahan payudara ini. Tidak ada perawatan khusus untuk fibrokistik, namun Anda dapat mengompres payudara dengan air hangat atau meminum obat penghilang rasa sakit, seperti ibuprofen atau acetaminophen.

Intraductal papilloma
Intraductal papilloma merupakan pertumbuhan tumor mirip kutil yang berkembang di saluran payudara. Jika hanya ada satu, tumor ini biasanya terletak di bawah puting dan dapat menyebabkan terjadinya pendarahan dari puting. Meski demikian, intraductal papilloma tidak terkait dengan risiko kanker payudara.
Sementara, jika terdapat sekumpulan tumor kecil yang terletak jauh dari puting, kondisi tersebut dapat dikaitkan dengan risiko kanker payudara. Intraductal papilloma biasanya terjadi pada wanita berusia 30-50 tahun. Kondisi ini dapat dihilangkan dengan tindakan operasi.

Kanker payudara
Benjolan kanker payudara biasanya terasa keras. Bentuknya tidak teratur dan seperti menempel di jaringan dalam payudara. Kanker payudara biasanya tidak terasa menyakitkan terutama pada tahap awal.

Namun, seiring berjalannya waktu, kondisi tersebut dapat menyebabkan payudara nyeri, kemerahan, bengkak, keluar darah dari puting susu, kulit payudara atau puting mengelupas, hingga bentuk atau ukuran payudara berubah. Penanganan kanker payudara dapat dilakukan dengan pengangkatan payudara, dan berbagai pengobatan kanker seperti kemoterapi atau radioterapi.

SEHATQ.COM

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Hati-hati, Asap Rokok Tingkatkan Risiko Kanker Paru hingga 20 Kali Lipat

1 jam lalu

ILustrasi larangan merokok. REUTERS/Eric Gaillard
Hati-hati, Asap Rokok Tingkatkan Risiko Kanker Paru hingga 20 Kali Lipat

Hati-hati, asap rokok dapat meningkatkan 20 kali risiko utama kanker paru, baik pada perokok aktif maupun pasif. Simak saran pakar.


Sering Diabaikan, Padahal Peradangan Berisiko Penyakit Jantung sampai Kanker

2 hari lalu

Ilustrasi kanker (pixabay.com)
Sering Diabaikan, Padahal Peradangan Berisiko Penyakit Jantung sampai Kanker

Peradangan yang terlalu sering berbahaya bagi kesehatan dan kita kerap mengabaikan dampaknya, yakni penyakit kronis.


Angka Kematian Tinggi, Jangan Sampai Telat Deteksi Kanker Mulut

3 hari lalu

Sariawan di lidah bisa sembuh sendiri, tapi jika terlalu lama bisa jadi ada infeksi serius hingga sinyal kanker mulut. (Canva)
Angka Kematian Tinggi, Jangan Sampai Telat Deteksi Kanker Mulut

Kanker mulut merupakan salah satu kasus keganasan dengan angka kematian yang tinggi sehingga deteksi dini adalah kunci keberhasilan mengatasinya.


Mengenal Kanker Prostat yang Diderita OJ Simpson, Siapa yang Berpotensi Diserang Jenis Kanker Ini?

5 hari lalu

O.J. Simpson. wrdw.com
Mengenal Kanker Prostat yang Diderita OJ Simpson, Siapa yang Berpotensi Diserang Jenis Kanker Ini?

OJ Simpson meninggal setelah melawan kanker prostat. Lantas, apa jenis kanker tersebut dan siapa yang berpotensi mengalaminya?


OJ Simpson Meninggal Setelah Lawan Kanker Prostat, Ini Kasus Kontroversialnya Diduga Menjadi Pembunuh

5 hari lalu

O.J. Simpson. wrdw.com
OJ Simpson Meninggal Setelah Lawan Kanker Prostat, Ini Kasus Kontroversialnya Diduga Menjadi Pembunuh

OJ Simpson meninggal pada usia 76 tahun. Ia sempat menjadi sorotan publik dikaitkan dengan kematian mantan istrinya, Nicole Brown Simpson.


O.J. Simpson Meninggal dalam Usia 76 Tahun Setelah Berjuang Lawan Kanker

8 hari lalu

O.J. Simpson. wrdw.com
O.J. Simpson Meninggal dalam Usia 76 Tahun Setelah Berjuang Lawan Kanker

Bintang NFL sekaligus aktor, O.J. Simpson meninggal setelah berjuang melawan kanker dalam usia 76 tahun.


Bukan Perokok tapi Kena Kanker Paru, Ini Sederet Penyebabnya

9 hari lalu

Ilustrasi Kanker paru-paru. Shutterstock
Bukan Perokok tapi Kena Kanker Paru, Ini Sederet Penyebabnya

Bukan hanya perokok, mereka yang tak pernah merokok sepanjang hidupnya pun bisa terkena kanker paru. Berikut sederet penyebabnya.


Gejala Kanker Paru pada Bukan Perokok

9 hari lalu

Ilustrasi kanker paru-paru. Shutterstock
Gejala Kanker Paru pada Bukan Perokok

Gejala kanker paru pada bukan perokok bisa berbeda dari yang merokok. Berikut beberapa gejala yang perlu diwaspadai.


6 Masalah di Mulut yang Tak Boleh Diabaikan, Bisa Jadi Gejala Kanker

10 hari lalu

Ilustrasi sakit gigi. Shutterstock.com
6 Masalah di Mulut yang Tak Boleh Diabaikan, Bisa Jadi Gejala Kanker

Masalah di mulut bisa jadi merupakan tanda kondisi yang lebih serius. Pakar menyebut kanker mulut salah satunya.


Jaga Kesehatan, Pilih Daging tanpa Lemak untuk Hidangan Lebaran

11 hari lalu

Ilustrasi semur daging. Shutterstock
Jaga Kesehatan, Pilih Daging tanpa Lemak untuk Hidangan Lebaran

Dokter mengingatkan masyarakat agar sebisa mungkin memilih daging sapi tanpa lemak untuk hidangan Lebaran agar kesehatan tetap terjaga.