Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Alasan Tidur Lebih Baik Tanpa Pakaian Dalam

Reporter

image-gnews
Ilustrasi tidur telanjang. pulptastic.com
Ilustrasi tidur telanjang. pulptastic.com
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Kurang tidur bisa menyebabkan berbagai penyakit, termasuk stroke, diabetes tipe 2, tekanan darah tinggi, depresi, dan serangan jantung. Karena berhubungan dengan kesehatan fisik dan mental, yang juga harus diperhatikan adalah cara untuk mendapatkan tidur yang cukup dan berkualitas setiap malam.

Sayangnya, banyak yang keliru memilih pakaian tidur sehingga kegiatan beristirahat ini menjadi tidak nyaman atau bahkan justru berbahaya buat kesehatan. Berikut beberapa macam pakaian yang sebaiknya dihindari dan dipakai ketika tidur, seperti dilansir The List.

Baca juga:
Memahami Waktu Tidur yang Baik, Seperti Apa Idealnya?

#Bra
Banyak perempuan yang memilih tidur dengan mengenakan bra, terutama karena adanya pandangan keliru bahwa memakai bra saat tidur bisa mencegah payudara kendur. Kenyataannya, tidur dengan bra justru akan memunculkan berbagai penyakit. Bila bra terlalu ketat, kulit akan teriritasi dan memunculkan garis merah di lingkaran dada. Bra juga bisa menekan payudara dan dada sehingga membuat sulit bernapas. Andai bra menggunakan kawat, ada kemungkinan kawat itu akan menekan atau bahkan menusuk bagian dada.

#Baju ketat
Mengenakan pakaian ketat untuk tidur adalah kesalahan besar, meski hanya berupa kaus dengan tali seperti mi atau celana superpendek. Bila tujuan menggunakan baju ketat untuk menyenangkan pasangan, mulai sekarang lupakanlah. Memakai baju ketat saat tidur hanya menaikkan risiko berbagai masalah kesehatan, seperti sulit bernapas dan aliran darah yang terganggu. Jangan lupa, kulit juga perlu bernapas. Memakai baju ketat hanya akan menyebabkan iritasi dan bahkan infeksi, serta menghambat produksi melatonin, hormon yang membantu tidur.

#Riasan wajah
Tampil cantik memang keinginan banyak wanita, tapi lupakan keinginan itu ketika tidur. Jadi, tak perlu memakai riasan wajah. Sebelum tidur, bersihkan wajah agar bebas kotoran, minyak, dan riasan yang bisa menyumbat pori-pori dan menyebabkan jerawat. Selain itu, banyak produk kecantikan yang menggunakan bahan-bahan yang tidak alami sehingga bisa menyebabkan ruam merah, iritasi, dan alergi.

#Celana dalam
Kebanyakan perempuan masih mengenakan celana dalam saat tidur karena masih merasa tidak nyaman tidur tanpa celana dalam. Kenyataannya, tidur tanpa celana dalam itu lebih sehat karena akan membebaskan vagina dari bakteri dan menghindarkan organ vital itu dari infeksi.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Ilustrasi tidur. Shutterstock

#Busana
Bila tidak ada masalah dan merasa rishi, tidur tanpa busana justru lebih bagus lagi. Tidur telanjang membuat kulit bisa bernapas lega dan menghindarkan dari berbagai infeksi, iritasi, dan masalah kulit, serta meningkatkan produksi melatonin.

#Kaus kaki
Udara dingin membuat banyak orang tidur dengan memakai kaus kaki dan cara ini justru baik untuk menurunkan tekanan darah dan membuat tidur lebih nyenyak. Hasil penelitian menunjukkan kaki yang hangat akan membuat seseorang lebih mudah tertidur. Kaus kaki juga akan mencegah kaki pecah-pecah dan kering, dan bila kaki cenderung berkeringat lebih, kaus kaki akan menyerapnya.

Artikel lain:
Jam Tidur Wanita Lebih Kacau dari Pria, Ini Dampaknya

#Katun
Pilih baju tidur dari bahan katun karena seratnya yang lembut, nyaman, dan ringan. Katun juga baik buat pernapasan kulit dan kecil kemungkinan menyebabkan iritasi dan ruam merah. Hindari pakaian katun di udara dingin karena bahannya justru akan membuat pemakainya makin merasa dingin sehingga bisa mempengaruhi tidur.

#Perhiasan
Meski hanya cincin kawin atau giwang kecil sekalipun, akan lebih baik bila tidur tanpa perhiasan apapun karena bisa menyebabkan iritasi atau alergi dari material perhiasan. Tak sedikit orang yang sensitif terhadap jenis metal tertentu, misalnya nikel. Memakai perhiasan juga bisa menyebabkan kulit tergores, berdarah, dan rambut tersangkut.

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Pilihan Makanan Pengaruhi Kualitas Tidur, Simak Saran Pakar

1 hari lalu

Ilustrasi tidur gelisah atau sulit tidur. Shutterstock
Pilihan Makanan Pengaruhi Kualitas Tidur, Simak Saran Pakar

Pilihan makanan adalah pertimbangan penting untuk memastikan kualitas tidur yang baik. ada yang bisa membantu tidur sementara lain merusaknya.


Jaga Kesehatan dengan Menerapkan Waktu Tidur Ideal

5 hari lalu

Ilustrasi perempuan tidur. Foto: Freepik.com
Jaga Kesehatan dengan Menerapkan Waktu Tidur Ideal

Berikut waktu tidur ideal agar kesehatan tubuh terus terjaga. Jangan tidur terlalu malam bila tak ada kepentingan khusus.


Pentingnya Power Nap Saat Perjalanan Jauh, Ini Maksudnya

7 hari lalu

Ilustrasi tidur di dalam mobil. TEMPO/Wisnu Agung Prasetyo
Pentingnya Power Nap Saat Perjalanan Jauh, Ini Maksudnya

Tidur singkat atau power nap dapat membantu masyarakat menjaga kesehatan fisik dan mental selama perjalanan jauh dengan kendaraan. Kenapa penting?


Penelitian Ungkap Kualitas Tidur Wanita Lebih Buruk dari Pria, Ini Pemicunya

7 hari lalu

Wanita mengalami susah tidur atau insomnia. Freepik.com/Jcomp
Penelitian Ungkap Kualitas Tidur Wanita Lebih Buruk dari Pria, Ini Pemicunya

Penelitian menunjukkan hampir 60 persen perempuan mengalami insomnia. Kualitas tidur mereka diklaim lebih buruk dari lawan jenis.


7 Tips Tidur Nyenyak di Pesawat

8 hari lalu

Ilustrasi penumpang pesawat terbang kelas ekonomi. Freepik.com/DC Studios
7 Tips Tidur Nyenyak di Pesawat

Beberapa tips ini bisa Anda lakukan jika ingin tidur nyenyak di pesawat.


Bukan Hanya Kopi, Ini 7 Rekomendasi Minuman untuk Perjalanan Malam saat Arus Balik

9 hari lalu

Iced Matcha Latte. Shutterstock
Bukan Hanya Kopi, Ini 7 Rekomendasi Minuman untuk Perjalanan Malam saat Arus Balik

Perjalanan arus balik Lebaran menjadi momen melelahkan. Saat melakukan perjalanan malam, Begadang mungkin tak terhindarkan.


Jangan Remehkan Tidur Singkat untuk Kesehatan Saat Jalani Arus Mudik

10 hari lalu

Ilustrasi tidur di dalam mobil. TEMPO/Wisnu Agung Prasetyo
Jangan Remehkan Tidur Singkat untuk Kesehatan Saat Jalani Arus Mudik

Praktisi Kesehatan Masyarakat Ngabila Salama mengatakan tidur singkat atau yang lebih dikenal dengan power nap dapat membantu menjaga kesehatan


5 Minuman yang Dapat Mencegah Microsleep

10 hari lalu

Ilustrasi pengemudi mulai mengantuk karena microsleep. Sumber: toyota.astra.id
5 Minuman yang Dapat Mencegah Microsleep

Ada sejumlah minuman yang dapat membantu mencegah microsleep dengan memberikan dorongan energi dan meningkatkan kewaspadaan.


Bos Perusahaan Pakaian Dalam Dipanggil KPK Jadi Saksi Kasus SYL, Ini Keterlibatan Hanan Supangkat

21 hari lalu

Hanan Supangkat. Swa.co.id
Bos Perusahaan Pakaian Dalam Dipanggil KPK Jadi Saksi Kasus SYL, Ini Keterlibatan Hanan Supangkat

Bos perusahaan pakaian dalam Hanan Supangkat dipanggil tim penyidik KPK untuk menjadi saksi perkara dugaan korupsi SYL di Kementan. Apa perannya:?


Siapa Hanan Supangkat Bos Pakaian Dalam yang Dipanggil KPK Sebagai Saksi Kasus SYL?

22 hari lalu

Hanan Supangkat. Swa.co.id
Siapa Hanan Supangkat Bos Pakaian Dalam yang Dipanggil KPK Sebagai Saksi Kasus SYL?

Bos perusahaan pakaian dalam Hanan Supangkat dipanggil tim penyidik KPK untuk menjadi saksi perkara dugaan korupsi TPPU SYL di Kementerian Pertanian.