"

Rutin Ukur Lingkaran Perut Bantu Cegah Obesitas

Ilustrasi obesitas. China Photos/Getty Images
Ilustrasi obesitas. China Photos/Getty Images

TEMPO.CO, Jakarta - Obesitas dapat menyebabkan berbagai masalah kesehatan yang serius, termasuk diabetes melitus, penyakit jantung koroner, stroke, hipertensi, dan bahkan bisa meningkatkan risiko kanker. Obesitas adalah kondisi kronis akibat penumpukan lemak dalam tubuh yang sangat tinggi. Kondisi ini seringkali disebabkan oleh gaya hidup yang tidak sehat.

Sebenarnya, obesitas dapat dihindari dengan rutin mengukur lingkar perut. Lemak di perut atau lemak visceral adalah salah satu jenis lemak yang perlu diperhatikan.

Baca juga:
Pakar Ungkap Kaitan Obesitas dan Depresi

“Lemak visceral ini yang paling bahaya, itu lemak yang ada di visceral. Mengukur lingkaran perut itu bisa menunjukkan lemak visceral terlalu banyak,” jelas spesialis penyakit dalam dan konsultan alergi imunologi RS Premier Bintaro, Dr. Prasna Pramitha.

Untuk wanita Asia Tenggara, Dr. Prasna mengatakan lingkar perut tidak boleh melebihi 80 cm. “Kalau sudah lebih, itu akhirnya sudah harus dikecilkan,” lanjut Dr. Prasna.

Selain dengan rutin mengukur lingkaran perut, menghitung Indeks Massa Tubuh (IMT atau BMI) juga dapat membantu menghindari obesitas. Cara menghitung BMI sebenarnya cukup mudah.

“Berat badan dalam kilogram dibagi dengan tinggi badan dalam meter yang diquadratkan,” tutur Dr. Prasna. Ukuran tubuh normal yang dianjurkan memiliki BMI 18,5 - 24,9. Di atas jumlah tersebut, BMI tubuh sudah masuk ke kategori obesitas.

Artikel lain:
Obesitas, Pangkas Berat Badan dengan Buah Persik

Kadang, orang bisa menjadi obesitas karena tidak memperhatikan hal-hal seperti lingkaran perut atau BMI secara rutin. Karena itu, banyak yang tidak tahu kalau tubuh mereka sudah masuk kategori obesitas.

Perlu diingat kalau menghindari obesitas bukan hanya mengenai menurunkan berat badan, namun lebih fokus ke gaya hidup sehat. Dengan menerapkan gaya hidup sehat sehari-hari, Anda mengurangi risiko obesitas.








Kenapa Berat Badan yang Hilang Setelah Puasa Selalu Bisa Kembali?

15 jam lalu

Ilustrasi berat badan. Shutterstock
Kenapa Berat Badan yang Hilang Setelah Puasa Selalu Bisa Kembali?

Terapi di masa depan yang menarget jalur atau bagian otak ini bisa membantu upaya mempertahankan berat badan setelah diet ataupun berpuasa.


Cegah Anak Obesitas dengan Mengubah Pola Makan

18 hari lalu

Ilustrasi anak makan junk food. healthyhug.com
Cegah Anak Obesitas dengan Mengubah Pola Makan

Dokter mengatakan mengubah pola makan menjadi langkah pertama menangani anak obesitas sebelum memintanya berolahraga sesuai usia.


Perut Kembung Setelah Makan, Kenapa?

18 hari lalu

Ilustrasi perut kembung. Sina.com
Perut Kembung Setelah Makan, Kenapa?

Gas merupakan penyebab perut kembung


Cukupi Asupan Protein Hewani Anak untuk Gantikan Camilan

18 hari lalu

Ilustrasi anak makan junk food. impactlab.net
Cukupi Asupan Protein Hewani Anak untuk Gantikan Camilan

Dokter menyarankan mencukupi asupan protein hewani dan serat dari sumber alami untuk anak agar anak tidak menyantap camilan rendah nutrisi.


Dokter Sebut Kaitan Kurang Tidur dan Risiko Obesitas

18 hari lalu

Ilustrasi wanita kurang tidur. Freepik.com/Benzoix
Dokter Sebut Kaitan Kurang Tidur dan Risiko Obesitas

Dokter gizi mengingatkan kurang tidur, khususnya pada usia produktif, berisiko obesitas di kemudian hari.


Asupan Energi Tak Seimbang Sebabkan Obesitas pada Anak

19 hari lalu

Ilustrasi anak obesitas/obesitas dan kesehatan. Shutterstock.com
Asupan Energi Tak Seimbang Sebabkan Obesitas pada Anak

Obesitas pada anak karena ketidakseimbangan antara asupan energi dan energi yang keluar sehingga kelebihannya disimpan dalam jaringan lemak.


Cegah Anak Obesitas dengan Edukasi Gizi sejak Orang Tua Belum Menikah

20 hari lalu

Ilustrasi anak makan junk food. shutterstock.com
Cegah Anak Obesitas dengan Edukasi Gizi sejak Orang Tua Belum Menikah

Edukasi gizi dalam keluarga diperlukan demi mencegah anak obesitasdan bisa dimulai sejak orang tua belum menikah.


4 Miliar Penduduk Dunia Akan Mengalami Obesitas Pada 2035

20 hari lalu

Ilustrasi obesitas. Shutterstock
4 Miliar Penduduk Dunia Akan Mengalami Obesitas Pada 2035

Lebih dari separuh penduduk dunia atau sekitar 4 miliar diperkirakan bakal mengalami obesitas sekitar 12 tahun lagi.


Kelainan Genetika Bisa Jadi Pemicu Anak Obesitas

20 hari lalu

Ilustrasi anak obesitas berolahraga. Kevin Frayer/Getty Images
Kelainan Genetika Bisa Jadi Pemicu Anak Obesitas

Pakar menjelaskan obesitas pada anak bisa disebabkan kelainan genetika selain gaya hidup tak sehat seperti makan yang tak sehat.


Langkah Awal Hindari Penyakit Kanker, Jangan Sampai Obesitas

21 hari lalu

Ilustrasi obesitas. Shutterstock
Langkah Awal Hindari Penyakit Kanker, Jangan Sampai Obesitas

Menjaga berat badan seimbang dan tidak sampai alami obesitas adalah langkah awal untuk pencegahan kanker