"

Anda Alami Gangguan Tidur, Usia Bisa Lebih Pendek 215 Hari

Reporter

Mendengkur
Mendengkur

TEMPO.CO, Jakarta - Gangguan tidur, termasuk pernapasan saat tidur, setara dengan 215 hari percepatan usia menurut indeks apnea-hypopnea, ukuran keparahan pernapasan yang berhubungan dengan tidur. Demikian hasil penelitian dalam Journal of Sleep seperti dilansir Indian Express.

"Usia biologis orang mungkin tidak sama dengan usia kronologis mereka. Individu, yang usia biologisnya lebih tinggi dari usia kronologisnya, menunjukkan percepatan usia atau penuaan yang cepat," kata peneliti studi Xiaoyu Li.

Li mengatakan temuan dalam studi itu memberikan bukti biologis yang mendukung efek fisiologis dan kesehatan dari gangguan perpanasan tidur yang tidak diobati. Demikian pula, setiap peningkatan standar deviasi dalam indeks gairah, sebuah ukuran gangguan tidur, setara dengan 321 hari percepatan usia.

Baca juga:
Jam Tidur Wanita Lebih Kacau dari Pria, Ini Dampaknya

Gangguan pernapasan saat tidur, seperti sleep apnea obstruktif, ditandai kelainan pernapasan saat tidur. Kondisi ini mengakibatkan pengurangan saturasi oksigen darah dan biasanya diakhiri oleh gairah tidur yang singkat. Tanda-tanda yang umum sleep apnea termasuk mendengkur dan kantuk yang berlebihan pada siang hari.

Percepatan usia epigenetik berhubungan dengan faktor gaya hidup. Meskipun gangguan pernapasan saat tidur dikaitkan dengan beberapa gangguan kesehatan terkait usia, hubungannya dengan penuaan epigenetik belum diteliti dengan baik.

Li mengatakan kaitan tidur dengan gangguan kesehatan itu lebih kuat pada wanita ketimbang pria. Maka, wanita mungkin sangat rentan terhadap efek buruk pernapasan yang tidak teratur saat tidur.

"Selama ini wanita sering dianggap berisiko lebih rendah terkait dengan gangguan pernapasan saat tidur, temuan kami menunjukkan peningkatan kerentanan biologis," kata Li.

Artikel lain:
Memahami Waktu Tidur yang Baik, Seperti Apa Idealnya?








4 Risiko Terpapar Kipas Angin Selama Tidur

4 hari lalu

Ilustrasi wanita tidur. Freepik.com/Jcomp
4 Risiko Terpapar Kipas Angin Selama Tidur

Tidur dengan kipas angin meningkatkan sejumlah risikoi kesehatan, reaksi alergi, penyumbatan pernapasan, hingga nyeri otot.


Mengenal Gangguan Tidur Ortosomnia, Beda dengan Insomnia?

4 hari lalu

Ilustrasi pria sulit tidur. shutterstock.com
Mengenal Gangguan Tidur Ortosomnia, Beda dengan Insomnia?

Ortosomnia adalah kekhawatiran tak bisa cukup tidur. Apa pemicu gangguan tidur ini?


Mempertimbangkan Jam Makan Malam yang Tepat, Kapan?

9 hari lalu

Ilustrasi wanita makan. Freepik.com
Mempertimbangkan Jam Makan Malam yang Tepat, Kapan?

Idealnya waktu makan malam sejalan dengan ritme sirkadian dan memberikan waktu bagi tubuh untuk mencerna makanan sebelum berbaring tidur


Cara Memperbaiki Kulit dan Kolagen dengan 3 Kebiasaan Malam Hari

12 hari lalu

Ilustrasi wanita menggunakan penutup mata saat tidur. Foto: Freepik.com/senivpetro
Cara Memperbaiki Kulit dan Kolagen dengan 3 Kebiasaan Malam Hari

Untuk memperbaiki kulit dan memulihkan kolagen, pertimbangkan untuk menambahkan ketiga kebiasaan ini ke dalam rejimen harian


Bagaimana Sebaiknya Waktu, Menu dan Porsi Makan Malam?

12 hari lalu

Ilustrasi wanita makan. Freepik.com/Senivpetro
Bagaimana Sebaiknya Waktu, Menu dan Porsi Makan Malam?

Makan malam yang bergizi penting diutamakan


5 Keuntungan Bangun Pagi yang Perlu Anda Ketahui

13 hari lalu

Ilustrasi wanita bangun tidur. Freepik.com/Tirachardz
5 Keuntungan Bangun Pagi yang Perlu Anda Ketahui

Bangun pagi terbukti memberikan sederet keuntungan. Apa saja?


6 Kebiasaan pada Malam Hari yang Bisa Menurunkan Berat Badan

14 hari lalu

Ilustrasi berat badan. Shutterstock
6 Kebiasaan pada Malam Hari yang Bisa Menurunkan Berat Badan

Salah satu cara menurunkan berat badan bisa dilakukan dengan mengatur pola makan dan gaya hidup, terutama pada malam hari.


Sleep Training Ada Berbagai Metode, Apa Saja?

14 hari lalu

Ilustrasi bayi tidur. Foto: Unsplash.com/Hessam Nabavi
Sleep Training Ada Berbagai Metode, Apa Saja?

Sleep training metode membiasakan bayi untuk tidur sendiri


4 Tips Tidur Lebih Cepat dan Nyenyak

14 hari lalu

Ilustrasi wanita tidur. Freepik.com/Jcomp
4 Tips Tidur Lebih Cepat dan Nyenyak

Memiliki kualitas tidur yang baik bisa membuat perbedaan besar pada perasaan, baik secara fisik dan mental.


Gangguan Melamun Maladaptif, Bagaimana Gejala dan Kiat Mengatasinya?

18 hari lalu

Ilustrasi depresi. Shutterstock
Gangguan Melamun Maladaptif, Bagaimana Gejala dan Kiat Mengatasinya?

Melamun secara intens dan berlarut-larut upaya tidak sehat yang dilakukan seseorang untuk mengatasi atau menyesuaikan diri dengan masalah.