Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Meghan Markle Melahirkan, Ini Aturan Kerajaan yang Harus Diikuti

Reporter

Editor

Yunia Pratiwi

image-gnews
Pangeran Harry dan Meghan Markle, mengunjungi Natural History Museum di London, Inggris, Selasa, 12 Februari 2019. Pasangan ini sedang menunggu kehadiran anak pertama mereka. REUTERS/Heathcliff O'Malley
Pangeran Harry dan Meghan Markle, mengunjungi Natural History Museum di London, Inggris, Selasa, 12 Februari 2019. Pasangan ini sedang menunggu kehadiran anak pertama mereka. REUTERS/Heathcliff O'Malley
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Meghan Markle melahirkan anak pertamanya dari Pangeran Harry. Markle melahirkan bayi berjenis kelamin laki-laki dengan berat badan 3,2 kilogram pada Senin, 6 Mei 2019, pukul 05:26 waktu Inggris. 

Baca juga: 6 Gaya Favorit Meghan Markle Selama Hamil

Informasi mengenai kelahiran putra pertama Meghan Markle dan Pangeran Harry tersebut pertama kali disampaikan via Instagram resmi keduanya, @sussexroyal.Meghan Markle diketahui memilih untuk tidak melahirkan di Lindo Wing seperti saudara iparnya, Kate Middleton. Meski begitu ada beberapa aturan melahirkan dari kerajaan tradisional yang masih harus dia ikuti. Berikut ini sepuluh fakta yang harus Anda ketahui dalam persiapan untuk kelahiran kerajaan seperti dilansir dari laman Hello!

#1. Ratu Elizabeth II akan diberitahu terlebih dulu
Sang Ratu akan menjadi orang pertama yang mengetahui bahwa bayi kerajaan telah lahir dengan selamat. Ketika Pangeran George lahir, Pangeran William memberitahu neneknya dengan telepon yang dienkripsi khusus untuk menyampaikan kabar gembira itu. Ia baru melanjutkan untuk memberi tahu keluarga Kate Middleton, beberapa jam sebelum mengumumkan kelahiran kepada publik.

#2. Pernyataan Resmi oleh Istana
Pernyataan resmi melalui di situs web seperti royal.gov.uk, dan akan dikirim kepada media setelah kelahiran, tetapi Pangeran Harry juga akan menggunakan akun Twitter Keluarga Kerajaan resmi, dan akun Instagram mereka sendiri, untuk berbagi berita di media sosial.

#3. Pemberitahuan kelahiran resmi akan ditempatkan di papan pengumuman khusus
Konfirmasi kelahiran akan ditempatkan papan pengumuman khusus di halaman depan Istana Buckingham. Pengumuman itu dilengkapi kop surat Istana Buckingham dan akan ditandatangani oleh dokter yang menangani Meghan Markle. Di dalam pengumuman terdapat informasi jenis kelamin, waktu kelahiran dan kalimat singkat tentang kesejahteraan anak dan ibu.

#4. Nama tidak akan diumumkan sampai beberapa hari setelah kelahiran
Nama Pangeran George dirilis dua hari setelah ia dilahirkan, begitu juga dengan Putri Charlotte. Sednagkan Pangeran Louis terungkap empat hari setelah kelahirannya. Nama Pangeran Louis diumumkan di Twitter dan sepertinya nama bayi kerajaan ini akan diumumkan melalui platform yang sama.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

#5. Bayi akan memiliki tiga atau empat nama
Bayi Pangeran Harry dan Meghan Markle akan memiliki tiga atau empat nama. Misalnya nama tengah Puteri Charlotte adalah Elizabeth dan Diana. Ratu harus menyetujui nama-nama bayi kerajaan yang paling dekat dengan tahta.

#6. Bayi Meghan Markle tidak memiliki gelar kerajaan
Pada tahun 2012, Ratu menyatakan bahwa semua anak Pangeran William dan Kate Middleton akan dikenal sebagai Pangeran atau Putri, tetapi saat ini tidak ada aturan yang sama untuk anak-anak Pangeran Harry. Ini berarti bahwa bayi Duchess of Sussex mungkin tidak memiliki gelar kebesaran kerajaannya. Jika ditawari gelar, pasangan ini  dapat menolaknya, seperti yang dilakukan Puteri Anne untuk Zara Tindall dan Peter Phillips.

#7. Pemberian hormat dengan senjata
Kelahiran bayi kerajaan secara tradisional ditandai dengan tembakan senjata oleh King's Troop Royal Horse Artillery. Tembakan senjata dasar adalah 21 putaran, tetapi jika dilakukan di taman kerajaan, 20 putaran tambahan ditembakkan. Jika di Menara London, 62 putaran, dasar 21, lalu 20 tembakan karena Menara adalah Istana Kerajaan dan 21 untuk kota London.

#8. Meghan Markle akan berada di tangan yang aman
Meskipun belum diketahui di mana Meghan Markle melahirkan, tidak ada keraguan bahwa ia akan memiliki perawatan terbaik. Baik di rumah sakit pilihannya atau di rumah, seperti yang dikabarkan.

#9. Pembaptisan
Bayi kerajaan akan dibaptis dalam replika renda pembaptisan Honiton dan satin yang dibuat untuk putri tertua Ratu Victoria pada tahun 1941. Meskipun kita tidak tahu persis di mana bayi itu akan dibaptis, diperkirakan bayi Meghan Markle akan dibaptis di kastil Windsor.

#10. Bayi kerajaan bisa memiliki antara empat sampai tujuh wali baptis
Meskipun tidak diketahui berapa banyak orangtua baptis yang akan dimiliki bayi baru ini, Pangeran George memiliki tujuh, Pangeran Louis memiliki enam dan Charlotte, lima. Mereka yang ikut dalam peran untuk bayi ini termasuk Zara dan Mike Tindall, George dan Amal Clooney, atau bahkan Serena Williams dan teman baik Benita Litt.

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Syuting Serial Netflix, Pangeran Harry dan Meghan Markle Fokus Olahraga Polo

9 hari lalu

Pangeran Harry, Duke of Sussex dari Inggris dan istrinya Meghan, Duchess of Sussex, menyaksikan final bola voli di Invictus Games 2023, sebuah acara multi-olahraga internasional untuk tentara yang terluka, di Duesseldorf, Jerman 15 September 2023. REUTERS/Piroschka Van Wouw
Syuting Serial Netflix, Pangeran Harry dan Meghan Markle Fokus Olahraga Polo

Pangeran Harry sedang bekerja keras untuk serial Netflix baru yang berfokus pada olahraga polo


CIPS Nilai Aturan Pembatasan Impor Berpotensi Lemahkan Daya Saing Produk Dalam Negeri

17 hari lalu

Ilustrasi Ekspor Import. Getty Images
CIPS Nilai Aturan Pembatasan Impor Berpotensi Lemahkan Daya Saing Produk Dalam Negeri

Dengan aturan ini, dokumen lartas yang sebelumnya hanya berupa laporan survey (LS) kini bertambah menjadi LS dan Persetujuan Impor.


5 Tips Merawat Kucing Setelah Melahirkan

25 hari lalu

Ilustrasi kucing anggora (unsplash/Hiroko Sekine)
5 Tips Merawat Kucing Setelah Melahirkan

Berikut adalah beberapa langkah penting untuk membantu merawat kucing dan bayinya setelah persalinan.


5 Tanda-tanda Kucing akan Melahirkan

25 hari lalu

Ilustrasi kucing. Sumber: Unsplash/asiaone.com
5 Tanda-tanda Kucing akan Melahirkan

Setidaknya ada lima tanda-tanda kucing akan melahirkan. Di antaranya terjadi perubahan perilaku dan nafsu makan.


Perempuan di Gaza Melahirkan Tanpa Air

30 hari lalu

Perempuan Palestina menggending kedua anaknya saat keluarga mereka tinggal di sekolah PBB di Gaza (3/9). AP/Khalil Hamra
Perempuan di Gaza Melahirkan Tanpa Air

UN Women melaporkan situasi terkini bagi perempuan di Gaza yang kekurangan makanan dan air, serta dampaknya bagi kehidupan mereka.


Kate Middleton Umumkan Sakit Kanker, Pangeran Harry dan Meghan Markle Doakan Kesembuhan

32 hari lalu

Kate Middleton, Pangeran William, Meghan Markle, dan Pangeran Harry melihat ucapan dan rangkaian bunga untuk mengenang mendiang Ratu Elizabeth II di Kastil Windsor, Inggris, 20 September 2022. Pertemuan antara William, Kate, Harry, dan Meghan sangat menyentuh, karena hubungan antara Duke dan Duchess of Sussex dan anggota keluarga kerajaan telah tegang dalam beberapa tahun terakhir, termasuk keterasingan yang berkelanjutan dari William dan Kate. REUTERS/Paul Childs
Kate Middleton Umumkan Sakit Kanker, Pangeran Harry dan Meghan Markle Doakan Kesembuhan

Pangeran Harry-Meghan Markle terakhir terlihat bersama Kate Middleton dan Pangeran William pada September 2022 setelah Ratu Elizabeth II meninggal.


Saran Ginekolog untuk Bantu Ibu Baru Melahirkan Atasi Gangguan Tidur

36 hari lalu

Ilustrasi ibu dan bayi. Foto: Unsplash/Kevin Liang
Saran Ginekolog untuk Bantu Ibu Baru Melahirkan Atasi Gangguan Tidur

Ginekolog menjelaskan pentingnya dukungan keluarga dalam upaya mengatasi gangguan tidur pada ibu yang baru melahirkan.


Kisah Heroik, Bidan di Layanan Darurat Iran Bantu Ibu Melahirkan lewat Telepon

38 hari lalu

Masoumeh Mehravar, bidan di pusat panggilan darurat Iran. Sumber: dokumen Kedutaan Besar Iran di Jakarta
Kisah Heroik, Bidan di Layanan Darurat Iran Bantu Ibu Melahirkan lewat Telepon

Bidan Masoumeh Mehravar dipuji oleh Pemimpin Iran tertinggi karena menyelamatkan seorang ibu dan bayinya yang terjebak di salju di Iran utara


Ada Celah Aturan, Pakar Hukum Jelaskan Pelaku Jastip dari Luar Negeri Tak Jera Meski Pernah Ditindak

40 hari lalu

Kantor Pelayanan Utama Bea dan Cukai Tipe Madya Pabean (KPUBC TMP) C Soekarno-Hatta, Tangerang, memusnahkan  2.564 boks olahan pangan milk bun  hasil sitaan petugas. ANTARA/Azmi Samsul Maarif
Ada Celah Aturan, Pakar Hukum Jelaskan Pelaku Jastip dari Luar Negeri Tak Jera Meski Pernah Ditindak

Pakar hukum pidana Universitas Trisakti, Abdul Fickar Hadjar, mengatakan tak munculnya efek jera para pelaku jastip karena aturan tidak secara tegas.


ASN Pria akan Dapat Cuti Dampingi Istri Melahirkan hingga 60 Hari

41 hari lalu

Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Abdullah Azwar Anas
ASN Pria akan Dapat Cuti Dampingi Istri Melahirkan hingga 60 Hari

Aparatur sipil negara (ASN) akan mendapat hak cuti mendampingi istri melahirkan hingga 60 hari. Aturan ditargetkan rampung April 2024.