Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Kisah Siti Badriah Sempat Galau Pilih Warna Gaun Lamaran

image-gnews
Siti Badriah dan Krisjiana Baharudin. Tabloidbintang
Siti Badriah dan Krisjiana Baharudin. Tabloidbintang
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pedangdut Siti Badriah atau Sibad tengah berbahagia karena telah resmi dilamar oleh pemain Film Televisi Krisjiana Baharudin pada Kamis 21 Maret 2019. Sebelumnya di awal Januari 2019, Siti Badriah menerima cincin emas berbentuk hati yang berhiaskan tiga butir berlian. Cincin itu memiliki nilai sejarah karena milik mendiang ibunda Krisjiana. Saat itu, Siti Badriah dan Krisjiana sedang berlibur ke Korea Selatan.

Baca: Siti Badriah Resmi Dilamar, PDKT Sejak Putus dari Sang Mantan

Di momen lamaran yang dihadiri keluarga dan kerabat, Siti Badriah terlihat haru sekaligus bahagia. Rona itu terpancar dari parasnya dan didukung pula oleh penampilan gaun panjangnya. Di hari spesial itu, Siti Badriah mengenakan gaun panjang dari brand Arsyzara @arsyzara_official.

Desainer dari brand Arsyzara, Lulu Ramadhani mengatakan Siti Badriah sudah memesan gaun untuk lamaran sejak Januari 2019. "Kami berdiskusi tentang warna dan desain. Biasalah kita cewek suka galau-galau manja sama warna," kata Lulu Ramadhani saat dihubungi Tempo, Jumat 22 Maret 2019.

Siti Badriah galau antara memilih warna abu-abu silver, biru, atau peach untuk gaun lamarannya. "Kalo terlalu abu-abu jadinya sedikit lebih maskulin. Jadi, aku tambahkan warna biru tiffany, metalik, dan hijau daun. Kombinasi bahan aneka warna supaya dimensinya keluar,” tutur Lulu Ramadhani.

Menurut Lulu, tema gaun Siti Badriah adalah bunga untuk mewakili keanggunan perempuan. Dia terinspirasi dari bunga hydrangea dengan variasi warna biru langit dan tiffany. Untuk desain gaun, Siti Badriah tidak ingin desain yang mainstream dan tetap sesuai tema pilihannya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Desain bagian belakang gaun diberi aksen key hole di punggungnya supaya punggung Siti Badriah tidak terlihat lebar. "Jadi kami distract di tengah supaya enggak kelihatan lebar kiri kanannya. Di bagian depan gaun, kami buat bustie di luar agar kelihatan siluet badannya. Bustie itu juga dihiasi dengan bunga-bunga supaya tidak terlihat vulgar,” ucap Lulu.

Dari segi pemilihan bahan, Lulu menggunakan duchess bridal silk untuk rangka gaunnya. Kemudian brokat dan dipadu dengan bahan lain, seperti french lace dan bahan jenis 3D.

Baca juga: Lagu 'Lagi Syantik' Siti Badriah Dapat Penghargaan di Thailand

Puas dengan karyanya, Siti Badriah menunjuk Lulu Ramadhani sebagai desainer gaun pernikahannya. “Temanya masih off the record. Yang pasti Siti Badriah itu orangnya enak. Waktu diskusi gaun lamaran, dia pesan jarak jahitan untuk antisipasi naik turun berat badannya. Dia juga bilang, kakak bikin yang bagus, nanti aku tinggal ACC. Fitting gaun lamaran cuma sekali, dia langsung oke,” kata Lulu.

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Gaya Fesyen Boho Chic Jika Memenuhi 3 Aspek Ini

7 hari lalu

Seorang gadis dengan blus ala boho chic menghadiri Coachella Valley Music & Arts Festival 2016, di Indio, California.  Matt Cowan/Getty Images for Coachella
Gaya Fesyen Boho Chic Jika Memenuhi 3 Aspek Ini

Gaya Boho Chic pada dasarnya adalah gaya santai yang menggabungkan unsur-unsur hippie, nomaden, dan vintage. Begini lebih jelasnya.


Bukan Paris Ini Kota Favorit di Eropa untuk Melamar Kekasih

10 hari lalu

Portas do Sol, Lisbon, Portugal. Unsplash.com/Lisha  Riabinina
Bukan Paris Ini Kota Favorit di Eropa untuk Melamar Kekasih

Menurut sebuah studi, kota ini menempati urutan teratas sebagai kota terpopuler untuk melamar kekasih


Kolaborasi Victoria Beckham dan Mango, Apa Koleksi Terbarunya?

12 hari lalu

Victoria Beckham. Instagram.com/@victoriabeckham
Kolaborasi Victoria Beckham dan Mango, Apa Koleksi Terbarunya?

Koleksi Victoria Beckham dan Mango yang terbaru dari rangkaian kolaborasi para penggemar street fashion


Otoritas Palestina Kirim Surat ke Antonio Guterres Minta Diakui Penuh di PBB

14 hari lalu

Dibawah guyuran hujan ratusan umat muslim dari sejumlah organisasi kemasyarakatan (ormas) yang tergabung dalam Majelis Ormas Islam (MOI) melakukan aksi demo dan penggalangan dana bagi warga Palestina di Gaza didepan Kedubes AS, Jakarta, Jumat 9 Maret 2024.  Di Gaza kini ada sekitar 300 ribu keluarga menderita imbas blokade Israel yang mengakibatkan bantuan kemanusiaan dikirim berbagai pihak terhambat. Resolusi PBB sudah berkali-kali diveto oleh Amerika. Dalam aksinya, MOI juga akan meluncurkan gerakan Indonesia
Otoritas Palestina Kirim Surat ke Antonio Guterres Minta Diakui Penuh di PBB

Otoritas Palestina meminta agar diakui secara penuh sebagai anggota PBB, hal yang bisa dipastikan akan ditolak Israel.


Sejarah Peci Ratusan Tahun Lalu, Disebar Pedagang Hingga Populer Jadi Busana Lebaran

16 hari lalu

Terdakwa kasus pencemaran nama baik, Ahmad Dhani mengenakan peci hitam saat menjalani sidang lanjutan di PN Surabaya, Selasa, 12 Februari 2019. Saat ini Dhani sedang menjalani sidang atas kasus yang terjadi di Surabaya. ANTARA/HO/Ali Masduki
Sejarah Peci Ratusan Tahun Lalu, Disebar Pedagang Hingga Populer Jadi Busana Lebaran

Peci yang identik dengan busana lebaran telah dikenal masyarakat sejak ratusan tahun lalu.


Ramadan, Komunitas di Yogyakarta Edukasi Pecinta Fashion Rintis Karya Pemikat Wisatawan

27 hari lalu

Pegiat industri fashion di Yogyakarta mengikuti event  Ramadhan Runway 2024 yang digagas Indonesia Fashion Chamber di Yogyakarta 15-24 Maret 2024. Tempo/Pribadi Wicaksono
Ramadan, Komunitas di Yogyakarta Edukasi Pecinta Fashion Rintis Karya Pemikat Wisatawan

Komunitas Indonesia Fashion Chamber (IFC) Yogyakarta meyakini, besarnya pasar wisatawan di Yogyakarta menjadi anugerah tersendiri untuk terus menghidupkan ekonomi kreatif di Kota Gudeg.


Tiga Tips Gaya Berpakaian untuk Jurnalis ala Didiet Maulana

45 hari lalu

Desainer, pengusaha, dan direktur kreatif IKAT Indonesia, Didiet Maulana/Foto: Doc. Pribadi
Tiga Tips Gaya Berpakaian untuk Jurnalis ala Didiet Maulana

Didiet Maulana, Direktur Kreatif Ikat Indonesia memberikan tips padupadankan gaya berpakaian ala jurnalis.


Video Musik Siti Badriah Lagi Syantik Mencapai 700 Juta Penayangan

55 hari lalu

Penyanyi dangdut Siti Badriah berpose dengan memegang piala penghargaan pada Malam Anugerah Musik Indonesia (AMI) 2019 di Jakarta, Rabu, 27 November 2019. Siti Badriah berhasil meraih penghargaan AMI 2019 untuk kategori artis solo pria/wanita rock/instrumen dangdut kontemporer terbaik. ANTARA
Video Musik Siti Badriah Lagi Syantik Mencapai 700 Juta Penayangan

Video musik Lagi Syantik lagu yang dinyanyikan Siti Badriah telah mencapai 700 juta penonton di YouTube


Resmi Lamaran dengan Prajurit TNI, Ayu Ting Ting Akan Menjadi Ibu Persit Kartika Chandra Kirana

13 Februari 2024

Lettu Inf Muhammad Fardana dan Ayu Ting Ting. Istimewa
Resmi Lamaran dengan Prajurit TNI, Ayu Ting Ting Akan Menjadi Ibu Persit Kartika Chandra Kirana

Ayu Ting Ting telah melakukan lamaran dengan Lettu Infanteri Muhammad Fardhana. Artinya, Ayu siap menjadi Ibu Persit Kartika Chandra Kirana.


Unggah Foto Lamaran Ayu Ting Ting dan Muhammad Fardhana, Umi Kalsum Tulis Doa

9 Februari 2024

Ayu Ting Ting bersama tunangannya, Muhammad Fardhana dan putrinya, Bilqis Khumairah Razak dalam acara lamaran. Foto: Instagram/@mom_ayting92_
Unggah Foto Lamaran Ayu Ting Ting dan Muhammad Fardhana, Umi Kalsum Tulis Doa

Umi Kalsum mengunggah foto-foto acara lamaran Ayu Ting Ting dan Muhammad Fardhana.