TEMPO.CO, Jakarta - Debat capres putaran kedua berlangsung Minggu malam, 17 Februari 2019 di Hotel Sultan, Jakarta. Seperti debat sebelumnya, calon presiden Joko Widodo atau Jokowi hadir dengan didampingi istrinya, Iriana Joko Widodo atau Iriana Jokowi.
Baca: Nagita Slavina Foto Bareng Iriana Jokowi, Bajunya Rp 17,6 Juta
Sama seperti saat debat capres sebelumnya yang berlangsung pada Kamis, 17 Januari 2019, Iriana Jokowi tampil dengan busana bernuansa hitam putih, kompak dengan Joko Widodo.
Jika pada debat capres bulan lalu Iriana Widodo memadukan atasan kebaya berwarna putih dengan kain batik dan rambut disanggul ke belakang, kali ini penampilan dia lebih santai.
Capres nomor urut 01 Joko Widodo alias Jokowi (kiri) bersama Ibu Iriana Joko Widodo tiba untuk mengikuti debat capres 2019 putaran kedua di Hotel Sultan, Jakarta, Ahad, 17 Februari 2019. ANTARA/Rivan Awal Lingga
Iriana Jokowi memakai kemeja putih dengan lengan yang digulung sampai bawah siku. Dia memadukan kemeja putih itu dengan celana hitam yang panjangnya sampai pergelangan kaki. Rambut Iriana Jokowi dibiarkan tergerai. Kedua tangannya mengapit jaket dan alas kakinya berupa sepatu flat berwarna gelap.
Baca juga: Busana Serba Putih Iriana Jokowi, Wury Amin di Debat Pilpres 2019
Kali ini, Iriana Jokowi memakai slayer yang diikat satu kali di depan dada. Slayer berwarna dasar putih dengan motif cerah itu menambah rona dari penampilan monokrom hitam putih yang senada dengan pakaian calon presiden Joko Widodo.
Untuk tampilan makeup, seperti biasanya Iriana Jokowi tampak natural dan memulaskan lipstik berwarna merah.