Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Ibu Rumah Tangga Juga Rentan Stres, Redakan dengan 5 Cara Ini

image-gnews
Ilustrasi ibu di dalam rumah yang berantakan. ph.theasianparent.com
Ilustrasi ibu di dalam rumah yang berantakan. ph.theasianparent.com
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pekerjaan ibu rumah tangga terlihat seperti pekerjaan yang mudah, namun sebenarnya membuat ibu lumayan stres. Ibu rumah tangga umumnya harus bangun pagi-pagi ketika anak dan suami masih terlelap, kemudian menyiapkan sarapan dan semua keperluan keluarganya sampai tiba waktu malam. 

Baca juga:
Cardi B Buktikan Ibu Bekerja Bisa Sukses dengan Kariernya
Ibu Rumah Tangga Juga Perlu Melindungi Aset Simak Caranya

Ketika anak-anaknya tidur, ini merupakan saatnya untuk membersihkan rumah atau memberikan suami perhatian. Pekerjaan ini biasanya hanya terlihat santai dari luarnya saja, padahal cukup membuat ibu stres. Belum lagi ibu harus mengelola keuangan rumah tangga.

Ibu yang stres kronis cenderung tidak sensitif terhadap anak-anak atau bisa dibilang tidak perhatian pada pertumbuhan dan perkembangan sang anak. Penelitian juga menunjukkan bahwa kemampuan orang tua untuk dapat mengelola stres adalah tolak ukur dari kualitas hubungannya dengan anak sehingga keluarga tampak bahagia. 

Mengutip laman Today, berikut cara ibu untuk meredakan stress terhadap tekanan keluarga maupun hal–hal lainnya:

#1. Istirahat 
Anda mungkin tidak dapat menghindari stres, tetapi luangkanlah waktu istirahat  dengan cara pergi atau hanya sekedar jalan-jalan beberapa menit untuk menyegarkan pikiran. Selain itu, manfaatkan waktu istirahat dengan cara mendengarkan musik, karena dengan mendengarkan musik dapat menenangkan pikiran Anda lebih cepat.  

#2. Meditasi/Yoga 
Pernapasan dalam perut, meditasi, dan doa terbukti membantu mengurangi stres dan membantu tubuh rileks. Lebih baik lagi, Anda juga bisa mengajarkan strategi ini untuk anak-anak.  Carannya pun mudah yaitu dengan menarik nafas dengan dalam dan pelan-pelan, lalu hembuskan perlahan-lahan. Lakukanlah hal tersebut secara berulang-ulang. Dengan melakukan hal tersebut, hal ini dapat menimbulkan rasa relaksasi secara maksimal.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

#3. Olah raga
Penelitian menunjukkan olahraga dapat meredakan stres di bawah tekanan. Olahraga seperti berjalan, bersepeda, berenang, bermain bola basket atau yang lainnya, dapat membuat pikiran Anda rileks. Alangkah baiknya jika berolahraga dilakukan bersama orang-orang terdekat, terutama keluarga.

Artikel lain:
Riset: Waktu Ibu Bekerja dan Ibu Rumah Tangga Bersama Anak Sama

Jaga Kerukunan Rumah Tangga, Jangan Ucapkan Ini Kepada Suami

#4. Luangkan waktu untuk tertawa 
American Psychological Association melaporkan bahwa orang-orang yang stres sering menyimpan banyak tekanan di wajah mereka. Tertawa, tersenyum, dan cekikikan dapat membantu meredakan ketegangan itu. Temukan cara untuk membawa sedikit lebih menyenangkan ke dalam hidup Anda untuk mengekang stres dan menciptakan kenangan keluarga yang menyenangkan. Hibur diri dengan hewan peliharaan, tertawa bersama keluarga, teman, dan lakukanlah hal yang membuat anda terhibur. 

#5. Mintalah bantuan
Ibu rumah tangga sering melakukan segala sesuatu sendirian, mulai dari mengurus anak dan mengurus rumah, sehingga membuat mereka memiliki sedikit waktu untuk merawat diri sendiri. Lebih baik, buat pekerjaan Anda lebih mudah dengan meminta bantuan dari anak-anak dan pasangan. Anak-anak dapat membantu mencuci piring, menyapu lantai, dan membantu melipat baju-baju. Degan begitu, stres yang dirasakan akan berkurang dan ibu tidak "harus" melakukan semuanya sendirian dan mereka juga dapat membesarkan rasa percaya diri anak. 

ANDRA PRABASARI 

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Mayat Empat Anak yang Ditemukan di Jagakarsa Diautopsi di RS Polri

1 jam lalu

Rumah TKP pembunuhan empat anak di Jalan Kebagusan Raya, Gang Roman RT.4/RW3 Kelurahan Jagakarsa, Jakarta Selatan. Tempo/Novali Panji
Mayat Empat Anak yang Ditemukan di Jagakarsa Diautopsi di RS Polri

Polisi membawa empat anak yang ditemukan tewas di Jagakarsa ke RS Polri untuk diautopsi.


Orang Tua Kunci 4 Anak di Kamar Hingga Tewas di Jagakarsa

10 jam lalu

Ilustrasi pembunuhan. FOX2now.com
Orang Tua Kunci 4 Anak di Kamar Hingga Tewas di Jagakarsa

Empat anak diduga dibunuh orang tuanya sendiri di Jagakarsa dengan cara dikunci di kamar


KPAI Catat 37 Kasus Anak Mengakhiri Hidup, Psikolog Klinis: Kekerasan Jadi Faktor Risiko

1 hari lalu

Ilustrasi anak depresi/murung. Shutterstock.com
KPAI Catat 37 Kasus Anak Mengakhiri Hidup, Psikolog Klinis: Kekerasan Jadi Faktor Risiko

Kasus perilaku anak mengakhiri hidup menjadi penyebab kematian terbesar ketiga.


Nicolas Cage Berencana Pensiun dari Dunia Film

1 hari lalu

Nicolas Cage. REUTERS/Mario Anzuoni
Nicolas Cage Berencana Pensiun dari Dunia Film

Nicolas Cage mengatakan dia sudah banyak tampil dalam film dan lebih ingin menghabiskan waktu bersama keluarga


Dampak Serangan Israel di Gaza Semakin Buruk bagi Ibu dan Anak

1 hari lalu

Seorang anak Palestina meninggalkan rumahnya akibat serangan Israel, setelah gencatan senjata sementara antara Hamas dan Israel berakhir, di bagian timur Khan Younis di selatan Jalur Gaza, 1 Desember 2023. REUTERS/Ibraheem Abu Mustafa
Dampak Serangan Israel di Gaza Semakin Buruk bagi Ibu dan Anak

UNICEF mengatakan serangan Israel di Gaza semakin buruk dampaknya bagi anak-anak dan para ibu.


Kumpul Keluarga saat Liburan Bikin Stres, Pakar Bagi Cara Mengatasi

2 hari lalu

Ilustrasi makan bersama keluarga besar. shutterstock.com
Kumpul Keluarga saat Liburan Bikin Stres, Pakar Bagi Cara Mengatasi

Apapun pemicunya, pakar membagi lima tips untuk mengurangi kecemasan dan stres saat kumpul keluarga di masa liburan.


Sikap Tegas yang Dibutuhkan untuk Melawan Dominasi Pasangan

3 hari lalu

Ilustrasi pasangan bertengkar. shutterstock.com
Sikap Tegas yang Dibutuhkan untuk Melawan Dominasi Pasangan

Untuk menghadapi kebiasaan mendominasi pasangan agar tak semakin menjadi-jadi, bahkan kelewatan, mulai dengan merespons sifatnya dan bersikap tegas.


Inilah Dampak Buruk Kurang Tidur bagi Anak

4 hari lalu

Ilustrasi anak tidur (pixabay.com)
Inilah Dampak Buruk Kurang Tidur bagi Anak

Sebuah studi terbaru yang diterbitkan di JAMA Network Open menemukan bahwa kurang tidur dapat menurunkan kualitas hidup anak.


Meta Masih Terseok-seok Atasi Akun Pedofil

4 hari lalu

Boris Kunsevitsky, salah satu pedofil terburuk di Australia, divonis 35 tahun penjara. Sumber: AAP/PA Images/mirror.co.uk
Meta Masih Terseok-seok Atasi Akun Pedofil

Meta dinilai terseok-seok mengatasi alogaritma yang membuat pelaku pelecehan anak atau pedofil tetap bertengger di Instagram.


Hari AIDS Sedunia, Waspadai Penularan HIV/AIDS dari Ibu ke Anak

5 hari lalu

Ilustrasi AIDS. Shutterstock
Hari AIDS Sedunia, Waspadai Penularan HIV/AIDS dari Ibu ke Anak

Hari AIDS Sedunia diperingati setiap 1 Desember. Kemenkes mencatat kasus HIV pada anak berusia di bawah 4 tahun dengan jumlah 1,9 persen.