"

Ingin Memberi Nama untuk Usaha Anda, Perhatikan 6 Hal Berikut

Reporter

Ilustrasi Warung Nagih. TEMPO/Raymundus RIkang
Ilustrasi Warung Nagih. TEMPO/Raymundus RIkang

TEMPO.CO, Jakarta - Saat membuka usaha, misalnya warung makan, tentunya Anda harus memberikan nama untuk warung itu. Tujuannya agar orang mudah menemukan dan mengingat warung tersebut.

Namun, memberikan nama untuk usaha yang dirintis bukanlah perkara mudah. Ada banyak hal yang harus dipertimbangkan. Dilansir dari allbusiness.com, inilah beberapa hal yang harus dipertimbangkan saat akan menamai usaha yang dijalani.

Artikel lain:
Kiat Memilih Nama Terbaik untuk Buah Hati
Bingung Mencari Nama buat Anak? Berikut Ini Kiatnya
Cari Nama Bayi? Nama Tokoh Star Wars Bisa Jadi Alternatif
Arti Nama Cantik Anak Kahiyang Ayu, Sarat dengan Doa

1. Pilih nama yang mudah diingat
Berikan usaha Anda nama yang mudah diingat oleh pembeli. Adalah satu nilai plus jika pembeli ingat nama usaha Anda. Pembeli pasti akan kembali berkunjung karena mereka ingat nama usaha Anda dan bisa menemukannya dengan mudah.

2. Pilih nama yang belum dipakai oleh usaha lain
Sebaiknya gunakan nama yang belum dipakai atau dimiliki oleh tempat usaha lain untuk menghindari rancu antara usaha milik Anda dengan usaha milik orang lain. Lakukan pengecekan nama-nama usaha yang sudah ada sehingga Anda bisa memastikan nama usaha apa yang belum ada dan bisa digunakan untuk nama usaha.

3. Jangan takut gunakan nama yang unik
Nama usaha yang unik bisa menarik perhatian. Orang pasti akan bertanya-tanya kenapa nama itu digunakan dan akhirnya demi mengatasi rasa penasaran, orang tersebut akan mencari tahu tentang usaha itu. Zaman sekarang, ada banyak usaha yang menggunakan nama unik.

Pemilik usaha ingin mempromosikan nilai lebih produk yang dihasilkan dari usahanya melalui nama. Misalnya, sambal setan, bakso nuklir, keripik sangar, dan lain-lain. Dinamai sambal setan, karena cita rasa pedas dari sambal yang dibuat benar-benar pedas, atau rasa pedas itu sesuai dengan yang diharapkan pembeli.

Ilustrasi toko elektronik/laptop. REUTERS/Pichi Chuang

4. Gunakan kata-kata yang diketahui banyak orang
Memberi nama yang unik atau lain daripada yang lain boleh-boleh saja. Tapi perlu dipertimbangkan juga, apakah kata-kata yang digunakan untuk nama usaha sudah diketahui oleh masyarakat luas atau malah masih asing. Jangan sampai karena kata-kata yang asing nama usaha jadi sulit diingat atau sulit dikenali orang.

5. Nama keluarga
Nama keluarga juga bisa digunakan sebagai nama usaha. Hal ini menunjukkan bahwa Anda adalah orang yang memiliki sifat percaya diri yang bagus. Selain itu, dengan menggunakan nama keluarga, pastinya akan lebih memotivasi untuk bekerja lebih baik karena menyangkut nama baik keluarga.

6. Gunakan nama singkat
Gunakan nama yang singkat agar pembeli mudah mengingat nama usaha Anda. Jika nama usaha terlalu panjang, pembeli pasti akan kesulitan untuk mengingatnya. Buatlah pembeli merasa nyaman dengan memberikan usaha Anda nama yang mudah dikenal dan mudah diingat. Niscaya pembeli akan kembali ke tempat usaha, bahkan bisa saja ia merekomendasikan usaha Anda kepada rekan-rekan mereka.








3 Tips Persiapan Mudik Lebaran Agar Aman dan Nyaman di Perjalanan

2 hari lalu

Beberapa mobil bekas yang dipasarkan mobbi. PT Astra Digital meluncurkan platform jual beli mobil mobbi pada Jumat, 25 November 2022, di Jakarta Pusat. FOTO: TEMPO?Kholis KW
3 Tips Persiapan Mudik Lebaran Agar Aman dan Nyaman di Perjalanan

Mobbi memberikan tiga tips mengenai hal-hal teknis yang perlu dipersiapkan untuk mudik Lebaran 2023. Berikut ulasannya:


Permendagri: Aturan Buat Nama Harus Sopan, Minimal 2 Kata, Maksimal 60 Huruf, Apa Alasannya?

5 hari lalu

Ilustrasi Kartu Keluarga Online. Istimewa
Permendagri: Aturan Buat Nama Harus Sopan, Minimal 2 Kata, Maksimal 60 Huruf, Apa Alasannya?

Buat nama tak bisa lagi seenaknya, Kemendagri melalui Disdukcapil telah membuat aturan. ANtara lain harus sopan, minimal 2 kata dan maksimal 60 huruf.


Nama Tidak Boleh Satu Kata, Berikut Bunyi Aturan Nama dari Mendagri Tito Karnavian

12 hari lalu

Ilustrasi Kartu Keluarga Online. Istimewa
Nama Tidak Boleh Satu Kata, Berikut Bunyi Aturan Nama dari Mendagri Tito Karnavian

Berdasarkan Permendagri, Tito Karnavian telah keluarkan aturan nama tidak lagi boleh hanya satu kata. Bagaimana bunyi aturannya?


CekFakta #199 Tips Agar Tetap Waras Saat Bermedia Sosial

12 hari lalu

Ilustrasi Media Sosial (Medsos).
CekFakta #199 Tips Agar Tetap Waras Saat Bermedia Sosial

Agar tetap waras dalam bermedia sosial, apalagi sampai terhasut hoaks, mari cek tips menavigasi aktivitas bermedsos.


Tips Lindungi Diri saat Gempa Bumi dari BMKG

15 hari lalu

Ilustrasi gempa bumi
Tips Lindungi Diri saat Gempa Bumi dari BMKG

BMKG memberi tips cara melindungi diri apabila terjadi gempa bumi saat berada di dalam atau di luar gedung, bahkan di pesisir pantai.


Mendag Zulkifli Hasan Beri Tips UMKM Gapai Sukses

20 hari lalu

Mendag Zulkifli Hasan Beri Tips UMKM Gapai Sukses

Tips pertama tidak boleh menyerah. Kesulitan bisa diubah menjadi peluang.


Menanti Nama Calon Gubernur BI yang Bakal Disebut Jokowi Hari Ini

29 hari lalu

Ilustrasi atau Logo Bank Indonesia. REUTERS/Iqro Rinaldi/File Photo
Menanti Nama Calon Gubernur BI yang Bakal Disebut Jokowi Hari Ini

Jokowi akan memutuskan nama-nama calon Gubernur BI hari ini. Hal itu disampaikan Jokowi saat inspeksi Ciliwung kemarin. Kira-kira siapa?


Tips Membuat Video buat yang Hobi Jalan-jalan agar Viral

30 hari lalu

Ilustrasi Video (pixabay.com)
Tips Membuat Video buat yang Hobi Jalan-jalan agar Viral

Kreator konten membagikan sejumlah tips maupun teknik pembuatan video perjalanan yang dapat menarik banyak penonton hingga viral di media sosial.


3 Alasan Keluarga Brigadir J Minta Nama Baik Anaknya Dipulihkan

35 hari lalu

Ibunda Brigadir Yosua, Rosti Simanjuntak menghapus air matanya usai menyaksikan sidang vonis kasus pembunuhan anaknya dengan terdakwa Richard Eliezer di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Rabu, 15 Februari 2023. TEMPO/ Febri Angga Palguna
3 Alasan Keluarga Brigadir J Minta Nama Baik Anaknya Dipulihkan

Keluarga Brigadir J minta institusi terkait untuk memulihkan nama baiknya anaknya, Yosua. Apa alasannya?


Makna di Balik Nama Manis Anak Ketiga John Legend dan Chrissy Teigen

40 hari lalu

Chrissy Teigen dan John Legend bersama anak-anaknya. Instagram.com/@chrissyteigen
Makna di Balik Nama Manis Anak Ketiga John Legend dan Chrissy Teigen

Nama anak ketiga Chrissy Teigen dan John Legend, Esti Maxine Stephens, diambil dari leluhur.