Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Gaya Makeup Amerika dan Korea Bisa untuk Wanita Indonesia, Tapi

Reporter

Editor

Yunia Pratiwi

image-gnews
Ilustrasi wanita sedang dirias atau di make up. shutterstock.com
Ilustrasi wanita sedang dirias atau di make up. shutterstock.com
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Industri hiburan Hollywood yang mendunia turut mempengaruhi tren makeup. Namun beberapa tahun terakhir, industri hiburan Korea semakin populer. Selain musik dan dramanya, gaya makeup-nya pun mulai digemari wanita di seluruh dunia. 

Baca juga:
Begini Cara Menonjolkan Bagian Wajah dengan Makeup

Tips Makeup agar Wajah Tampak Lebih Muda

Lantas, gaya makeup ala Amerika Serikat atau Korea yang sesuai untuk wanita Indonesia? Makeup artist yang pernah merias sejumlah seleb Hollywood, Archangela Chelsea mengatakan ada perbedaan kontras antara riasan Amerika Serikat dan Korea.

Pada dasarnya perbedaan itu terletak pada konsep riasannya. Gaya riasan Amerika Serikat terlihat lebih tegas sementara riasan Korea lebih lembut. Chelsea menjabarkan perbedaan tersebut ke dalam tiga poin berikut.  

Tampilan kulit Wajah
Perbedaan pertama yang mendasar adalah terletak dalam hal complexion atau tampilan kulit wajah. “Dasar riasan gaya Amerika itu khas dengan tampilan kulit yang matte sedangkan riasan Korea sebaliknya, lebih dewy alami atau berkilau. Gaya riasan Amerika Serikat juga mengandalkan teknik contouring untuk menonjolkan garis wajah mereka sementara riasan Korea mengandalkan teknik highlighting untuk memberi kesan berkilau alami, sehingga base makeup yang digunakan keduanya juga berbeda. Kalau gaya Amerika menggunakan alas bedak yang cair sementara gaya Korea lebih mengandalkan BB cream, CC cream atau BB cushion,” ujar Chelsea. 

Gaya Riasan AS vs Korea, Mana yang Cocok Untuk Wajah Anda? (2 - selesai)
(dok. InStyle)

 

Mata
Karena karakternya tegas, riasan mata gaya Amerika Serikat lebih berani dalam hal pengaplikasian warna. Gaya smokey eyes yang mengutamakan warna eyeshadow gelap menjadi andalan gaya riasan Amerika. Sementara riasan mata ala Korea lebih kalem dan lembut. Mereka lebih gemar menggunakan warna-warna lembut seperti peach, merah muda, cokelat beige yang disapu ringan ke kelopak mata.

“Pengaplikasian eyeliner pun berbeda. Di AS, sapuan eyeliner sangat tebal dan tegas sementara di Korea, eyeliner dibuat senatural mungkin mengikuti bentuk mata. Bentuk alisnya juga berbeda. Wanita Korea menggemari bentuk alis lurus dan natural sementara wanita AS menggemari alis tebal dengan lengkungan alis tinggi,” terang Chelsea.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Bibir
Begitu juga dalam hal riasan bibir,  ada perbedaan mendasar antara gaya riasan bibir ala Amerika Serikat dan Korea. “Wanita Korea menggemari bentuk bibir tipis dan mungil sehingga teknik ombre lips dengan warna pucat kemerahan menjadi andalan mereka. Sementara di AS, bibir bervolume dan sensual yang sangat digemari. Sehingga pengaplikasian lipstik secara penuh di bibir dengan warna-warna bold seperti merah, maroon, magenta dan cokelat lebih digandrungi,” jelas Chelsea.

Artikel lain:
Kiat Makeup Super-cepat Bagi Wanita Karier

Tips Makeup agar Wajah Tampak Lebih Muda

Melihat ketiga perbedaan tersebut, Chelsea menyimpulkan bahwa wanita Indonesia sebenarnya bisa menerapkan gaya riasan Amerika Serikat maupun Korea. Hanya saja perlu menyesuaikannya dengan bentuk wajah, jenis kulit, serta kebutuhan acara. Apakah Anda mengaplikasikan riasan untuk kegiatan sehari-hari atau untuk menghadiri sebuah pesta, misalnya.  

Gaya Riasan AS vs Korea, Mana yang Cocok Untuk Wajah Anda? (dok.Girls In Makeup)
(dok.Girls In Makeup)

“Cantiknya wanita Indonesia itu kan beragam sekali ya. Jadi sebenarnya bisa-bisa saja menggunakan riasan Korea atau AS, tinggal disesuaikan saja. Misalnya, jika seorang wanita memiliki kulit cerah, maka dia cocok mengaplikasikan gaya riasan Korea. Sementara wanita yang kulitnya sawo matang, bisa bereksperimen dengan gaya  riasan ala AS. Jika kulit wajah seseorang  berminyak, maka riasan ala AS akan cocok untuknya. Sedangkan mereka yang berkulit kering, akan lebih pas menerapkan gaya riasan Korea.”

Jika Anda ingin tampil natural sehari-hari, Chelsea menyarankan menerapkan gaya riasan Korea. Sedangkan jika ingin tampil lebih bold dan strong, untuk keperluan acara spesial maka gaya Amerika Serikat akan cocok untuk Anda.

AURA

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Mooryati Soedibyo Berpulang di Usia 96 Tahun, Modal Rp 25 Ribu Mulai Bangun Mustika Ratu

1 hari lalu

Mooryati Soedibyo. TEMPO/Tony Hartawan
Mooryati Soedibyo Berpulang di Usia 96 Tahun, Modal Rp 25 Ribu Mulai Bangun Mustika Ratu

Pendiri Mustika Ratu Mooryati Soedibyo wafat. Berikut kisah jatuh bangunnya membangun usaha kecantikan Mustika Ratu, modal awal Rp 25 ribu.


7 Influencer Mualaf Terkenal dari Korea

3 hari lalu

Ayana Moon merayakan Idul Fitri bersama adiknya, Aydin Moon yang belum lama menjadi mualaf. Foto IG @aydinmoon.
7 Influencer Mualaf Terkenal dari Korea

Kiprah sejumlah influencer mualaf ikut mewarnai penyebaran Islam di Korea


Kisah Masuknya Islam ke Korea Sebelum Diwarnai Daud Kim dan Influencer Mualaf Lainnya

3 hari lalu

Korea Siap Menerima Wisatawan Muslim
Kisah Masuknya Islam ke Korea Sebelum Diwarnai Daud Kim dan Influencer Mualaf Lainnya

Jauh sebelum viralnya infuencer Mualaf seperti Daud Kim, Islam masuk ke Korea sejak tahun 1950-an.


Band Indie Korea The Poles, Merilis Album Mini Terbaru

6 hari lalu

Band indie Korea The Poles. FOTO/instagram
Band Indie Korea The Poles, Merilis Album Mini Terbaru

Band indie Korea Selatan, The Poles merilis album mini terbaru Anomalies in the Oddity Space


Penjaga Toko Pakaian Tewas Tersungkur Akibat Ditusuk di Kelapa Dua Tangerang

24 hari lalu

Ilustrasi Perempuan Pembunuh. shutterstock.com
Penjaga Toko Pakaian Tewas Tersungkur Akibat Ditusuk di Kelapa Dua Tangerang

Seorang wanita penjaga toko pakaian di Jalan Borobudur, Kecamatan Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang menjadi korban pembunuhan. Pembunuhnya juga wanita.


Inilah 5 Jembatan Termahal di Dunia

24 hari lalu

Berikut ini daftar jembatan terpanjang di dunia yang panjangnya bisa mencapai ratusan kilometer. Di mana saja lokasinya? Foto: Canva
Inilah 5 Jembatan Termahal di Dunia

Jembatan merupakan infrastruktur penting sehingga pembangunannya dapat menghabiskan biaya yang mahal. Berikut sederet jembatan termahal di dunia.


New York Times Meragukan Artikelnya Sendiri Soal Kisah Perkosaan Hamas

29 hari lalu

Pemandangan dari udara menunjukkan kerusakan yang terjadi setelah infiltrasi massal oleh kelompok bersenjata Hamas dari Jalur Gaza, di Kibbutz Beeri di Israel selatan, 11 Oktober 2023. REUTERS/ Ilan Rosenberg
New York Times Meragukan Artikelnya Sendiri Soal Kisah Perkosaan Hamas

Video baru New York Times soal tentara Israel membantah dugaan perkosaan yang dilakukan Hamas terhadap perempuan selama serangan 7 Oktober


Film Exhuma Tayang di 133 Negara

40 hari lalu

Film Exhuma. Foto: Instagram/@showbox.movie
Film Exhuma Tayang di 133 Negara

Film thriller horor Korea Selatan, Exhuma karya Jang Jae Hyun telah terjual ke 133 negara, menurut distributor Showbox


Sekilas tentang Anita Roddick dan The Body Shop yang Dikabarkan Bangkut

44 hari lalu

Suasana pengunjung belanja di stan The Body Shop dalam Jakarta X Beauty 2023 part 2 di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta Pusat, Kamis, 14 Desember 2023. Foto: CANTIKA/Silvy Riana Putri
Sekilas tentang Anita Roddick dan The Body Shop yang Dikabarkan Bangkut

Didirikan Dame Anita Roodick pada 1976, The Body Shop dimulai dengan keyakinan sesuatu revolusioner, bisnis menjadi kekuatan untuk kebaikan.


Iran Tangkap Dua Wanita karena Menari di Depan Publik

47 hari lalu

Wanita Iran berjalan di jalan selama pengaktifan kembali polisi moralitas di Teheran, Iran, 16 Juli 2023. Mahsa Amini meninggal dalam tahanan polisi, tiga hari setelah ditangkap polisi moral pada 16 September 2022 karena tidak mengenakan jilbab secara benar. Majid Asgaripour/WANA (West Asia News Agency) via REUTERS
Iran Tangkap Dua Wanita karena Menari di Depan Publik

Dua wanita Iran ditangkap sebuah video yang memperlihatkan mereka menari untuk merayakan datangnya Tahun Baru Persia atau Nowruz