Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Baking Soda Tak Hanya Pengembang Kue tapi Juga Pembersih Sejati

image-gnews
Ilustrasi baking soda. Mylifetime.com
Ilustrasi baking soda. Mylifetime.com
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Baking soda merupakan andalan dalam membuat aneka kue. Tak hanya bahan untuk membuat kue, baking soda juga banyak digunakan sebagai pembersih, bahkan digunakan juga untuk deodoran alami dan pasta gigi.

Ternyata, penggunaan baking soda sudah berlangsung selama ribuan tahun. Sejak 3.500 SM, bangsa Mesir Kuno menggunakan baking soda sebagai zat pembersih dan pengering tubuh dalam proses mumifikasi.

Artikel lain:
Manfaat Baking Soda bagi Kesehatan, Termasuk Melawan Kanker
Resep Lemon Baking Soda untuk Diet
Merawat Kulit Kusam dengan Baking Soda, Ketahui Cara yang Tepat
Singkirkan Komedo dengan Baking Soda

Apa yang membuat baking soda ini begitu istimewa? Baking soda memiliki sifat kimia yang unik. Baking soda dikenal juga dengan istilah natrium bikarbonat dan sebenarnya garam. Jika Anda cicipi rasanya seperti garam dalam versi yang ringan.

Sama seperti garam, baking soda adalah senyawa netral yang terbentuk dari ion bermuatan positif atau kation, dan ion bermuatan negatif atau anion. Berbicara tentang ion, baking soda pH-nya lebih tinggi dari netral. Artinya, zat ini sedikit basa, kebalikan dari asam. Karenanya baking soda merupakan zat pembersih yang baik.

Berikut cara kerja baking soda sebagai pembersih yang andal, seperti dilansir www.thekitchn.com.

Baking soda. Babble.com

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

#Menyerap bau
Tidak seperti penyegar udara yang hanya menutupi bau, baking soda sebenarnya menyerap bau. Makanya orang suka menyimpan kotak berisi baking soda di lemari es. Sebagian besar bau mengandung asam. Baking soda bereaksi menetralkannya.

Tip: Seiring berjalannya waktu, baking soda dapat menjadi kurang reaktif terhadap asam sehingga hanya akan bekerja jika Anda mengeluarkannya dari kotak.

#Bereaksi dengan cuka
Reaksi asam-basa juga alasan baking soda dan cuka dapat menghilangkan noda. campuran baking soda dan cuka dapat menghilangkan sumbatan pada saluran air di wastafel, Bisa juga membersihkan oven yang kotor dengan cara mencampurkan baking soda dengan sedikit cuka lalu gosokkan pada oven. Hasilnya oven bersih berkilau.

#Kasar, penggosok yang baik
Dalam beberapa hal, baking soda bekerja lebih baik daripada sabun biasa. Sabun mengandung molekul lemak yang membuatnya kurang keras. Baking soda, dapat menghilangkan partikel dan menghilangkan noda.

#Melepaskan gas
Ketika baking soda dipanaskan di atas 300 derajat, zat ini akan melepaskan gas karbon dioksida. Baking soda mampu memadamkan api karena karbon dioksida melepaskan oksigen pemicu timbulnya api.

Dengan reaksi yang sama, baking soda dapat mengendalikan hama. Saat dicerna oleh kecoa atau semut, gas menumpuk di dalam tubuh bercangkang keras dan menyebabkan organ rusak. Ini juga alasan mengapa roti dan kue dapat mengembang dengan baik jika menggunakan baking soda.

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Terkini: OJK Beri Tips Kelola Keuangan untuk Emak-emak, Bulog Siap Jadi Pembeli Gabah Teknologi Cina di Kalimantan Tengah

1 hari lalu

Kepala Eksekutif Pengawas Perilaku Pelaku Usaha Jasa Keuangan, Edukasi, dan Pelindungan Konsumen OJK, Friderica Widyasari Dewi (kiri) berdialog dengan pelajar saat Kegiatan Edukasi Keuangan di Indonesia Banking School, Jakarta, Senin, 22 Januari 2024. Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menyelenggarakan kegiatan Edukasi Keuangan terkait investasi, pinjaman hingga perencanaan keuangan yang diikuti sekitar 1.500 pelajar secara luring dan daring guna meningkatkan literasi keuangan masyarakat khususnya bagi pelajar. TEMPO/Tony Hartawan
Terkini: OJK Beri Tips Kelola Keuangan untuk Emak-emak, Bulog Siap Jadi Pembeli Gabah Teknologi Cina di Kalimantan Tengah

Kepala Eksekutif OJK Friderica Widyasari Dewi memberikan sejumlah tips yang dapat diterapkan oleh ibu-ibu dalam menyikapi isi pelemahan rupiah.


Begini Cara Mencuci Handuk Mandi yang Benar

2 hari lalu

Ilustrasi handuk. Foto: Unsplash.com/Rinku Shemar
Begini Cara Mencuci Handuk Mandi yang Benar

Berikut cara yang benar untuk mencuci handuk mandi agar tetap bersih, segar, dan bebas dari kuman dilansir dari Saatna.


7 Tips dari PLN untuk Pastikan Kondisi Listrik di Rumah Aman sebelum Ditinggal Mudik

17 hari lalu

ilustrasi listrik di rumah (pixabay.com)
7 Tips dari PLN untuk Pastikan Kondisi Listrik di Rumah Aman sebelum Ditinggal Mudik

PT PLN memberikan tips bagi masyarakat untuk memastikan listrik di rumah dalam kondisi aman sebelum ditinggal mudik lebaran.


Tips Perjalanan Mudik Lebaran: Bagaimana Pola Istirahat yang Ideal?

17 hari lalu

Pemudik bersepeda motor menutupi kepala dengan kardus saat antre untuk menaiki kapal di Pelabuhan Ciwandan, Cilegon, Banten, Minggu, 7 April 2024. Kondisi di lokasi diperparah dengan panas matahari yang menyengat sehingga sejumlah pemudik yang dibonceng memilih meninggalkan motor untuk berteduh hingga beberapa harus dibawa ke pos kesehatan. TEMPO/M Taufan Rengganis
Tips Perjalanan Mudik Lebaran: Bagaimana Pola Istirahat yang Ideal?

Ahli gizi dari Persatuan Ahli Gizi Indonesia (PERSAGI) dr. Atmarita MPH memberi tips jalani perjalanan yang aman saat mudik lebaran.


5 Tips dari Polisi agar Rumah Tetap Aman saat Ditinggal Mudik Lebaran

18 hari lalu

Ilustrasi rumah. Unsplash.com/Evelyn Paris
5 Tips dari Polisi agar Rumah Tetap Aman saat Ditinggal Mudik Lebaran

Polisi membagikan tips kepada masyarakat yang akan mudik Lebaran agar rumah yang ditinggalkan dalam keadaan kosong bisa tetap aman.


Tips Memilih Hotel Murah di Jakarta

51 hari lalu

Tips Memilih Hotel Murah di Jakarta

Menemukan sebuah hotel yang nyaman dan sesuai dengan kebutuhan memang tidak mudah. Namun, untuk membantu Anda dalam mencari penginapan yang sesuai dengan budget dan kebutuhan, kami telah menyusun beberapa tips yang bisa Anda gunakan sebagai panduan dalam memilih hotel murah di Jakarta.


Tips Bugar untuk Perempuan dari Andien

12 Februari 2024

Penyanyi Andien Aisyah. Foto: Instagram/@andienaisyah
Tips Bugar untuk Perempuan dari Andien

Penyanyi Andien membagikan tips mulai dari hal sederhana dan mengetahui kapasitas diri masing-masing untuk mulai berolahraga.


4 Tips Memilih Ban Mobil Listrik yang Tepat

8 Februari 2024

Ilustrasi ban mobil listrik. (Foto: Bridgestone)
4 Tips Memilih Ban Mobil Listrik yang Tepat

Berikut adalah hal-hal yang perlu menjadi pertimbangan utama dalam memilih ban mobil listrik:


Anda Sering Ditambahkan ke Grup Telegram Spam? Tips Ini Bisa Mencegahnya

17 Januari 2024

Ilustrasi Telegram. Lifewire.com
Anda Sering Ditambahkan ke Grup Telegram Spam? Tips Ini Bisa Mencegahnya

Pengguna aplikasi Telegram mungkin pernah tiba-tiba ditambahkan ke sebuah grup acak yang tidak diinginkan. Begini cara mencegahnya


Wujudkan Keuangan Sehat di 2024 dengan Tips dari SeaBank

10 Januari 2024

Wujudkan Keuangan Sehat di 2024 dengan Tips dari SeaBank

Mengelola penghasilan dengan aturan 50/30/20 dapat membantu mencapai kesehatan finansial.