TEMPO.CO, Jakarta - Membawa bekal ke sekolah bukan sekadar rutinitas dan penghematan. Membawakan anak bekal ke sekolah memiliki manfaat lain yang lebih besar untuk kesehatannya. Dokter Spesialis Gizi Klinik, Dian Permatasari mengatakan anak dalam masa usia sekolah sangat membutuhkan asupan gizi seimbang.
Baca juga:
Bekal Sekolah Sunny Bento Box
Bila Anak Membawa Bekal Sekolah, Perhatikan Hal Ini
"Karena itu, orang tua harus memperhatikan pola makan anak termasuk pemilihan menu bekal sekolah sehat yang terdiri dari makanan selingan, minuman tambahan, dan makan siang," kata Dian Permatasari di acara bincang-bincang Sambut Tahun Baru Ajaran Sekolah, Minute Maid Nutriforce Berikan Inspirasi Kebaikan Gizi Bekal Sekolah Anak di Jakarta, Kamis 19 Juli 2018.
Dengan membawa bekal sekolah, Dian melanjutkan, orang tua dapat mengkontrol asupan nutrisi untuk anak, menyediakan kebutuhan gizi yang sesuai, sekaligus meningkatkan energi dan performa anak. Tentu saja, untuk membuat bekal yang menarik, enak, dan kandungan gizinya terpenuhi tidak mudah untuk dilakukan. Terlebih jika anak-anak pada usia yang sekolah cenderung memilih-milih makanan yang mereka sukai.
Marketing Manager Minuter Maid, Andrew Soendjojo mengatakan untuk membantu para orang tua dalam menyiapkan bekal sekolah anak, Minute Maid Nutriforce menghadirkan inspirasi kebaikkan gizi sebagai bekal ke sekolah melalui buku berjudul "30 Variasi Bekal Bergizi ke Sekolah".
Baca juga:
Buku ini berisi 15 menu makanan selingan dan 15 menu makan siang. "Ini sejalan dengan tiga pilar Minute Maid Nutriforce yakni mendukung kreativitas, aktivitas, dan ketahanan anak-anak ketika menjalani kegiatan sekolahnya," ujar Andrew.
Dalam membuat bekal makan sekolah, Dian Permatasari menambahkan, orang tua diharapkan bisa mengasah kreativitasnya dengan mengkombinasikan makanan yang disukai anak sekaligus memenuhi kebutuhan gizi yang mereka butuhkan. Beberapa nutrisi yang harus ada dalam bekal anak sekolah antara lain vitamin C dan E sebagai antioksidan untuk melindungi jaringan tubuh.
Vitamin B1, B3, dan B12 untuk membantu pembentukkan energi. Zat besi sebagai komponen hemoglobin pada sel darah yang membawa oksigen ke seluruh tubuh. Ini efektif untuk membantu kemampuan berpikirnya.