TEMPO.CO, Jakarta - Setiap wanita biasanya merasakan Pra Menstruasi Syndrome (PMS) setiap bulannya. Banyak perubahan yang akan dirasakan wanita saat memasuki masa PMS ini, salah satunya emosi. Artis cantik Putri Titian pun ikut merasakan perubahan emosi dalam dirinya ketika memasuki masa PMS.
Perubahan emosi dirasakan wanita yang akrab disapa Tian ini pernah terjadi dalam menghadapi pengguna internet. Terlebih, Tian sering mendapat komentar negatif netizen melalui akun media sosial Instagram miliknya.
Artikel lainnya:
Busana Tahun Baru Imlek Junior Liem dan Putri Titian
Proses Persalinan Putri Titian Bikin Netizen Terharu
Saat sedang PMS, Tian mengaku lebih sedikit terbawa emosi ketika menanggapi dan membalas komentar-komentar netter tersebut. “Kalo lagi dapet iya (kesel, tangepin pake hati) Ya namanya cewek lagi PMS kan bisa bete kapan aja,” ujar Tian di Aston Kuningan, Jakarta Selatan, beberapa waktu lalu.
Junior Liem, Putri Titian, dan Theodore Iori Liem saat merayakan Tahun Baru Imlek.
Sebagai seorang selebriti, Tian mengaku tidak memungkiri adanya resiko komentar pedas setiap harinya. Namun, saat sedang dalam kondisi normal, ibu satu anak ini lebih bijak dalam menaggapi hal ini. Saat sedang tidak PMS, Tian mengaku tidak terlalu memperdulikan komentar netizen, apalagi memasukannya ke dalam hati.
Baca juga:
Uring-uringan Sebelum Menstruasi, Atasi dengan Makanan Ini
Beginilah Jika Hormon Amburadul Gara-gara Menstruasi Tiba
“Soalnya kan kalo diseriusin kitanya sebel juga kan. Lagian netizen kan cuma bisa berani nulis doang, pasti dia juga ngomong iseng doang atau apa gitu. Jadi, aku nanggepinnya yaudahlah mungkin dia becanda, yaudah aku balesnya becanda juga,” ujar ibu satu anak ini.
Di sisi lain, soal perubahan emosi ketika PMS bagi Tian tidak menjadi masalah besar dalam rumah tangganya bersama aktor Junior Liem. Sebab, kata Tian sang suami sudah memahami karakter Tian ketika memasuki masa PMS. “Oh dia udah terlatih. Dari pacaran juga udah terlatih kayak aku udah kelihatan bad mood nih, dia nggak deket-deket dulu. Jadi dia udah tahu,” ujarnya.