Tak Suka Dandan, Pamela Bowie Sarankan Wanita Punya Alat Makeup

Pamela Bowie:
Pamela Bowie:

TEMPO.CO, Jakarta - Aktris Pamela Bowie menyadari setiap perempuan memiliki sudut pandang berbeda soal merias wajah. Ada yang gemar bereksperimen dengan peranti rias dan selalu memperbarui informasi terkait tren kecantikan, ada pula yang cuek, bahkan malas berdandan.

Terlepas dari Anda tipe yang mana, Pamela mengingatkan perempuan wajib punya alat rias.

“Perempuan mesti punya peralatan makeup. Jangan salah, meski saya sering tampil natural seolah tanpa makeup, alat rias saya lengkap,” kata Pamela

Ia menambahkan, “Beberapa alat rias yang paling sering saya bawa dan aplikasikan yakni foundation atau alas bedak, lipstik, perona pipi, dan shading brush. Dalam merias wajah, saya memilih warna yang menyiratkan ketenangan. Saya suka warna-warna kalem yang menyatu atau serasi dengan warna kulit.”

Di lokasi syuting dan di depan kamera, Pamela Bowie kerap tampil alami. Menurutnya, semua aktor dituntut tampil senatural mungkin dalam berakting karena mayoritas cerita film dekat dengan realitas. Selama syuting film “Hongkong Kasarung” misalnya, Pamela hanya pakai bedak.

“Bukan karena saya malas berdandan melainkan karena sutradara Eric Satyo meminta saya tampil simpel. Mayoritas adegan yang saya jalani adalah penculikan dan upaya menyelamatkan diri dari para penculik,” ungkap Pamela Bowie.

 AURA

Artikel lain:
Pamela Bowie Suka Make Up Alami, Ini Alasannya
Makeup Artist Bagi Kiat Merias Wajah Sesuai Lokasi Aktivitas
Boros Belanja Makeup, Atasi dengan Cara Berikut

 








5 Tips Makeup untuk Menonjolkan Fitur Terbaik di Wajah

20 jam lalu

Ilustrasi wanita kulit gelap sedang merias wajah dengan produk makeup berwarna cerah. Foto: Pixabay.com/Starkvisuals
5 Tips Makeup untuk Menonjolkan Fitur Terbaik di Wajah

Kunci untuk menguasai trik makeup adalah memahami fitur wajah dan fokus dengan itu, bukan melawannya.


5 Hal yang Harus Diperhatikan saat Memakai Lipstik

1 hari lalu

Ilustrasi Nude Lipstick. (The Independent)
5 Hal yang Harus Diperhatikan saat Memakai Lipstik

Lipstik yang bagus dapat mengubah penampilan dari yang sederhana menjadi luar biasa, tetapi pengaplikasiannya butuh sedikit kemahiran.


Heidi Klum Bagikan Transisi Wajahnya dari Tanpa Makeup hingga Glam Bernuansa Biru

1 hari lalu

Heidi Klum. Instagram.com/@heidiklum
Heidi Klum Bagikan Transisi Wajahnya dari Tanpa Makeup hingga Glam Bernuansa Biru

Heidi Klum membagikan video di balik layar dirinya bersiap-siap untuk penghargaan iHeart Radio Awards


Priyanka Chopra Pakai Minyak Kelapa untuk Membersihkan Makeup, Apa Kata Dokter?

1 hari lalu

Priyanka Chopra. Foto: Instagram/@priyankachopra
Priyanka Chopra Pakai Minyak Kelapa untuk Membersihkan Makeup, Apa Kata Dokter?

Priyanka Chopra percaya pada khasiat minyak kelapa, tapi jika ingin mencoba, pertimbangkan jenis kulit dan masalah kulit yang dialami.


3 Tips Makeup untuk Wanita Berusia 50-an

2 hari lalu

Ilustrasi makeup pada wanita berusia tua. Freepik.com
3 Tips Makeup untuk Wanita Berusia 50-an

Makeup artist profesional, Bobby Brown, memberikan tips makeup khusus wanita yang berusia di atas 50 tahun


Katy Perry Belajar Trik Mata Boneka untuk Memastikan Makeup dan Tata Rambutnya Sempurna

2 hari lalu

Katy Perry. Instagram.com?@katyperry
Katy Perry Belajar Trik Mata Boneka untuk Memastikan Makeup dan Tata Rambutnya Sempurna

Katy Perry ingin melihat penata rambutnya bekerja saat matanya dirias oleh makeup artist, itu yang membuat dia harus menjalani trik mata boneka.


Makeup Artist Bagikan Cara Mendapatkan Alis Penuh dan Terlihat Lebih Muda

3 hari lalu

Ilustrasi alis wanita. Unsplash.com/Elza Shimpf
Makeup Artist Bagikan Cara Mendapatkan Alis Penuh dan Terlihat Lebih Muda

Seiring bertambahnya usia, rambut mulai menipis, dan itu juga terjadi pada alis.


5 Kesalahan Riasan yang Bikin Wajah Tampak Lebih Tua Menurut Makeup Artist

4 hari lalu

Ilustrasi wanita memakai makeup. Freepik.com
5 Kesalahan Riasan yang Bikin Wajah Tampak Lebih Tua Menurut Makeup Artist

Dari lipstik matte hingga kuas makeup kotor, makeup artist mengungkap lima kesalahan yang sering dilakukan saat merias wajah sehari-hari.


Makeup Olivia Wilde yang Terinspirasi Nuansa 60-an di Fashion Trust US

6 hari lalu

Olivia Wilde. Instagram.com/@missjobaker
Makeup Olivia Wilde yang Terinspirasi Nuansa 60-an di Fashion Trust US

Olivia Wilde menggabungan desain modern dengan makeup bernuansa retro


Saran Ahli untuk Mengecilkan Pori-pori Kulit

6 hari lalu

Ilustrasi kulit kering dan pori-pori besar. Freepik.com
Saran Ahli untuk Mengecilkan Pori-pori Kulit

Selain perawatan kulit di rumah, ada prosedur kosmetik untuk mengecilkan pori-pori kulit yang perlu dipertimbangkan