TEMPO.CO, Jakarta - Kartika Putri memiliki dua anak bernama Arjuna dan Arka, yang diadopsi sejak tahun 2015 dan 2017. Menjadi single parent untuk dua anak bukanlah pekerjaan mudah. Selain mesti menjadi ibu sekaligus ayah buat anak-anaknya, Kartika Putri juga harus kuat dengan ucapan orang yang menyebutnya sebagai janda.
"Orang lain sampai bilang, 'Oh jadi janda ya,'," kata Kartika Putri di Jakarta. Kartika Putri tak ambil pusing dengan status janda yang dilabelkan orang lain kepadanya. Namun dia tak ingin jika anak-anaknya selalu disebut sebagai anak adopsi. "Buat aku, anak adalah anak. Enggak usah dikotak-kotakin. Itu sensitif banget."
Kartika Putri melanjutkan, lebih baik dicap sebagai janda ketimbang ada orang yang mengumbar status kedua anaknya kalau mereka bukan anak kandung. Bahkan jika dianggap sebagai janda, Kartika Putri merasa tak ada masalah dengan istilah itu.
Kartika Putri. Tabloidbintang
Mengenai tumbuh kembang Arjuna dan Arka, Kartika Putri menceritakan sempat menangis ketika menonton sebuah film keluarga bersama anaknya yang kemudian memanggil papa. "Aku pernah nonton The Boss Baby, ada adegan papanya. Arjuna langsung memanggil-manggil papa," ujar Kartika Putri di Jakarta.
Tak hanya itu, kedua anaknya itu memanggil kakak kandung Kartika Putri dengan sebutan papa. Melihat itu, air mata Kartika tak tertahan lagi.